Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ibu Berjaket Ojol Hadiri Sidang Vonis Ferdy Sambo, Suaminya Bukan Orang Sembarangan

Ibu Berjaket Ojol Hadiri Sidang Vonis Ferdy Sambo, Suaminya Bukan Orang Sembarangan suasana ruang sidang jelang vonis ferdy sambo. ©2023 Merdeka.com/nur habibie

Merdeka.com - Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menggelar sidang putusan terhadap Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, Senin (13/2). Keduanya diketahui merupakan terdakwa atas kasus dugaan pembunuhan berencana terhadap Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Tak hanya dihadiri oleh awak media, sidang yang digelar di ruang sidang utama ini juga dipenuhi oleh masyarakat. Mereka kebanyakan pendukung Bharada E alias Richard Eliezer.

Salah satunya bernama Avian. Ibu berkajet ojek online ini sengaja datang sejak pagi hari ini. Demi melihat secara langsung sidang vonis tersebut. Ia ingin, agar Sambo divonis lebih berat oleh Majelis Hakim.

"Hukuman mati saya bilang. Kalau ada suntik, suntik, suntik pelan-pelan biar ngerasain gimana sakitnya gitu kan. Berapa korban," kata Avian kepada wartawan, di lokasi, Senin (13/2).

Walaupun tetap divonis seumur hidup, istri dari pensiunan TNI ini ingin agar segala komunikasi yang berhubungan dengan Sambo diputus secara total.

"Karena yang menunggu hukuman mati, biasanya jadi hukuman seumur hidup. Kalau saran saya, kalau pun seumur hidup, putus semua komunikasi dia, putus total. Tidak ada kunjungan, putus sama sekali," ujarnya.

Selain itu, menurutnya apa yang dilakukan oleh Bharada E alias Richard Eliezer terhadap Brigadir J hanya sebagai bawahan dari Ferdy Sambo.

"Kalau Eliezer karena dia perintah komandan, saya juga kan suami saya kan di instansi Angkatan Laut (AL). Sedangkan NRP, tahu NRP? Satu (angka) saja di atas itu, dia enggak bisa bantah kalau diperintah. Apalagi yang jauh, seperti itu," jelasnya.

"Kalau Richard kan, karena apa. Bukan keinginan dia untuk apa. Kalau keinginan itu kan dia dapat duit, dapat pangkat, bisa saja kan. Kalau secara kita logika, kalau enggak jujur di sini. Iya (perintah) dia enggak salah. Karena Undang-Undang mematuhi perintah atasan itu," sambungnya.

Semestinya, dalam perkara ini Sambo tidak memanfaatkan jabatannya untuk melibatkan banyak orang yang pangkat lebih rendah dari dirinya.

"Dia memanfaatkan kepemimpinan dia sama anak buah, itu sih kalau yang sama dia. Kalau terpengaruh sama istrinya, sudah hanya sebatas dia saja, jangan jadi dibawa-bawa kekomandanan dia kan," paparnya.

Lalu, terkait dengan Putri Candrawathi yang juga menjalani sidang pada hari ini. Avian ingin agar Putri dapat divonis lebih berat dari tuntutan sebelumnya yang hanya 8 tahun penjara.

"Kalau Sambo kan karena dia emosi juga, tapi kalau secara laporan dari PC ya, emosi dia itu. Tapi akarnya siapa, si PC kan. Si PC lebih berat dari Sambo," pungkasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Sosok Eddy Silitonga, Penyanyi Legendaris Asal Batak yang Punya Suara Melengking
Mengenal Sosok Eddy Silitonga, Penyanyi Legendaris Asal Batak yang Punya Suara Melengking

Salah satu lagu yang membuat dirinya populer tahun 90-an adalah "Biarlah Sendiri" ciptaan Rinto Harahap.

Baca Selengkapnya
Salah Satu Perempuan Tertua di Dunia Peringatkan Ancaman Terbesar Bagi Generasi Muda Saat Ini
Salah Satu Perempuan Tertua di Dunia Peringatkan Ancaman Terbesar Bagi Generasi Muda Saat Ini

Salah Satu Perempuan Tertua di Dunia Peringatkan Ancaman Terbesar Bagi Generasi Muda Saat Ini

Baca Selengkapnya
Bela Eddy Hiariej, Yusril Sebut Bambang Widjojanto Tersangka Seumur Hidup
Bela Eddy Hiariej, Yusril Sebut Bambang Widjojanto Tersangka Seumur Hidup

Bela Eddy Hiariej, Yusril Sebut Bambang Widjojanto Tersangka Seumur Hidup

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Berkah dari Jualan Bakso yang Viral, Istri Sidik Sidik Eduard Akui Sampai Kewalahan Melayaninya 'Kita Panggil Karyawan'
Berkah dari Jualan Bakso yang Viral, Istri Sidik Sidik Eduard Akui Sampai Kewalahan Melayaninya 'Kita Panggil Karyawan'

Sudah tak tenar lagi jadi artis, Sidik Eduard banting stir menjadi pedagang bakso.

Baca Selengkapnya
Bikin Salah Fokus, Simak Profil Rizky Irmansyah Ajudan Setia Prabowo Subianto
Bikin Salah Fokus, Simak Profil Rizky Irmansyah Ajudan Setia Prabowo Subianto

Satu persatu ajudan Prabowo Subianto mencuri perhatian publik.

Baca Selengkapnya
Julid adalah Bentuk Iri Dengki, Ini Ciri-ciri dan Cara Menghadapinya
Julid adalah Bentuk Iri Dengki, Ini Ciri-ciri dan Cara Menghadapinya

Julid menggambarkan sifat yang suka ikut campur urusan orang lain atau sifat yang suka mencari kesalahan orang lain.

Baca Selengkapnya
Sidang Perdana Gugatan Praperadilan Siskaeee Digelar 12 Februari
Sidang Perdana Gugatan Praperadilan Siskaeee Digelar 12 Februari

Fransiska Candra Novita Sari alias Siskaeee ditetapkan tersangka kasus dugaan pemeran film porno,

Baca Selengkapnya
Tiga Perempuan Kakak Adik Paras Cantiknya Dipuji, Sang Ayah Wakil Rakyat Eks Pejabat di DKI
Tiga Perempuan Kakak Adik Paras Cantiknya Dipuji, Sang Ayah Wakil Rakyat Eks Pejabat di DKI

Begini potret harmonis keluarga eks pejabat tinggi DKI. Tiga putrinya bikin salah fokus.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Ungkap Fakta Baru Tentang Penemuan Kerangka Manusia Raksasa di Ekuador
Ilmuwan Ungkap Fakta Baru Tentang Penemuan Kerangka Manusia Raksasa di Ekuador

Pada abad ke-21 ini, teori konspirasi tentang "ras raksasa yang telah lama hilang" masih tetap berkembang.

Baca Selengkapnya