Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Enggan tanggung jawab, Wahyu habisi Karmila yang sedang hamil muda

Enggan tanggung jawab, Wahyu habisi Karmila yang sedang hamil muda Ilustrasi Pembunuhan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang perempuan ditemukan terbujur kaku dengan posisi telengkup di Jalan Metro Tanjung Bunga, di dekat jembatan perbatasan Kecamatan Tamalate dan Kecamatan Mariso, Makassar, Sulawesi Selatan. Ternyata setelah diusut, dia dibunuh oleh kekasihnya.

Jasad perempuan ditemukan Senin (28/9) lalu itu adalah Karmila, anak panti asuhan di Jalan Manuruki. Dia mempunyai ciri-ciri tinggi 165 centimenter, rambut lurus sebahu, kulit sawo matang, umur diperkirakan 25-30 tahun, kemudian muka oval sedikit lonjong. Dia saat itu mengenakan baju tidur berwarna merah jambu bermotif bunga-bunga, dan bergambar Hello Kitty. Di leher tersemat kalung bertuliskan "Karmila", serta mengenakan cincin perak berada di jari manisnya.

Di tubuh Karmila juga ditemukan luka bekas sayatan benda tajam sudah mengering. Luka itu ditemukan pada bagian leher sepanjang sepuluh centimeter, dan lebar 3,5 centimeter. Kemudian luka tusuk pada bagian dada kiri berdekatan dengan payudara korban, dengan kedalaman dua centimeter. Luka lainnya terlihat pada bagian pipi sebelah kiri, berupa irisan sepanjang tujuh centimenter dan lebar satu centimeter.

Dua hari berselang, Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes) Makassar akhirnya mengungkap pembunuhan Karmila.

"Awalnya pengembangan berdasarkan foto yang disebar kemudian dikenali teman korban di panti asuhan Jalan Manuruki, lalu diselidiki kemudian ditemukan pesan pendek dari salah satu sepupunya berinisial MR," kata Kapolsek Tamalete, Kompol Suaeb Majid, di Makassar, Rabu (30/9).

Dari pesan pendek ditelusuri, polisi kemudian menangkap tersangka Wahyu (18) di tempat kerjanya. Dia saban hari bekerja sebagai petugas kebersihan di Graha Pena Makassar. Dia dibekuk kemarin, Selasa (29/9), oleh tim Resmob Polrestabes Makassar.

Kendati begitu, Wahyu awalnya membantah melakukan pembunuhan. Petugas kemudian menggiring pelaku ke rumahnya Jalan Panaikang, Kecamatan Panakkukang. Polisi lalu menggeledah rumah Wahyu, dan menemukan sebilah badik berlumuran darah mulai mengering di salah satu ruangan.

"Tersangka akan dijerat pembunuhan berencana Pasal 340 KUHP penjara minimal 20 tahun dan maksimal seumur hidup atau hukuman mati. Sementara sepupunya MR masih dilakukan pemeriksaan karena ada dugaan keterlibatan" ujar Suaeb.

Polisi juga sebelumnya melakukan interogasi terhadap rekan korban di panti dan warga sekitar, guna mengetahui bersama siapa korban Karmila keluar meninggalkan panti. Kesimpulan didapat, Wahyu sekaligus pacar korban diduga kuat pelaku pembunuhan.

Wakasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Tri Hambodo mengatakan, pihaknya menerjunkan Tim Unit 5 Polrestabes Makassar membantu Polsek Tamalate dalam proses penyelidikan.

"Kami hanya membantu penyelidikan untuk menemukan pelaku, untuk penerapan hukuman intinya dikerjakan Polsek Tamalate karena masuk wilayahnya," kata Tri.

Pembunuhan itu diketahui bermotif asmara. Pelaku dan korban pernah melakukan hubungan intim. Pelaku lantas membawa korban ke wilayah Tanjung Bunga. Saat itu korban mengaku hamil satu bulan dan meminta pertanggungjawaban pelaku. Seketika keduanya cekcok, lantas Wahyu kalap dan menghabisi nyawa korban.

Saat ini jenazah Karmila disemayamkan di panti asuhan. Rencananya akan dimakamkan hari ini di pekuburan umum di Makassar, Sulawesi Selatan.

(mdk/ary)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Kali Keguguran, Perempuan Ini Menangis Haru saat Melahirkan, Bahagia Akhirnya Jadi Ibu

4 Kali Keguguran, Perempuan Ini Menangis Haru saat Melahirkan, Bahagia Akhirnya Jadi Ibu

Momen haru seorang wanita 4 kali keguguran. Akhirnya punya anak setelah hamil kelima.

Baca Selengkapnya
Tak Bertemu 9 Tahun, Pengantin Ini Menangis Haru saat Sahabatnya Diam-Diam Datang ke Pernikahannya

Tak Bertemu 9 Tahun, Pengantin Ini Menangis Haru saat Sahabatnya Diam-Diam Datang ke Pernikahannya

Kembali bertemu sahabat lama setelah sekian tahun berpisah tentu menyisakan kerinduan yang mendalam.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Berkepanjangan, Kenali 5 Macam Sakit Kepala dan Penyebabnya

Jangan Sampai Berkepanjangan, Kenali 5 Macam Sakit Kepala dan Penyebabnya

Kenali penyebab sakit kepala yang dialami agar bisa melakukan penanganan yang tepat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kembali Bercinta setelah Melahirkan, Berapa Lama Jarak Idealnya?

Kembali Bercinta setelah Melahirkan, Berapa Lama Jarak Idealnya?

Usai melahirkan, pasangan suami-istri perlu mengetahui bagaimana idealnyan sebelum kembali bercinta.

Baca Selengkapnya
Heboh Bayi Perempuan Dilahirkan di Teras Musala, Begini Kejadiannya

Heboh Bayi Perempuan Dilahirkan di Teras Musala, Begini Kejadiannya

Saksi melihat ada darah di depan teras musala. Ketika ditelusuri, saksi melihat bayi yang masih dalam kondisi hidup.

Baca Selengkapnya
Wajib Tahu! Ini Cara Mengetahui Pasangan Selingkuh

Wajib Tahu! Ini Cara Mengetahui Pasangan Selingkuh

Di tengah maraknya kasus selingkuh, maka perlu waspada, agar pasangan tak sampai melakukannya.

Baca Selengkapnya
Ciri-Ciri Batuk Bawaan Hamil, Ketahui Cara Mengatasinya

Ciri-Ciri Batuk Bawaan Hamil, Ketahui Cara Mengatasinya

Batuk bawaan hamil memiliki tanda dan ciri yang berbeda.

Baca Selengkapnya
Pembunuh Wanita yang Ditemukan Membusuk di Tambora Ternyata Suami Sendiri

Pembunuh Wanita yang Ditemukan Membusuk di Tambora Ternyata Suami Sendiri

Pelaku tega membunuh istrinya dan membiarkan mayat membusuk di dalam kontrakan.

Baca Selengkapnya
Kucing Hamil Berapa Bulan? Berikut Ciri-ciri dan Cara Merawatnya

Kucing Hamil Berapa Bulan? Berikut Ciri-ciri dan Cara Merawatnya

Proses kehamilan pada kucing, juga dikenal sebagai gestasi, berlangsung sekitar 63-65 hari, atau sekitar dua bulan.

Baca Selengkapnya