Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dua kurir sabu diringkus di Batu Bara, 1 di antaranya anggota TNI

Dua kurir sabu diringkus di Batu Bara, 1 di antaranya anggota TNI Kurir sabu diringkus di Batubara. ©2016 merdeka.com/yan muhardiansyah

Merdeka.com - Tim dari Mabes Polri menggagalkan pengiriman 10 bungkus narkotika jenis sabu asal Malaysia di Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara (Sumut), Rabu (20/7) dini hari. Mereka menangkap dua orang kurir, seorang di antaranya anggota TNI berpangkat Praka.

"Dua orang yang ditangkap yaitu Praka S, anggota Yonif 113/Jaya Sakti dan seorang warga sipil berinisial R (32), warga Bireuen, Aceh," kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Rina Sari Ginting.

Praka S dan R diringkus 10 anggota tim dari Mabes Polri yang dipimpin AKBP Kris Subabdrio. Kedua kurir itu disergap di SPBU Petatal, Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara sekitar 01.30 WIB.

"Berdasarkan keterangan saksi mata yang ikut dengan petugas kepolisian, Praka S dan R ditangkap saat berada dalam mobil Honda HR-V putih dengan nomor polisi B 2672 SKB," jelas Rina.

Seorang pelaku melarikan diri saat penyergapan itu. Dia kabur bersama kunci kontak mobil HR-V. "Ciri ciri tersangka yang melarikan diri bertubuh kurus tinggi berpakaian putih," papar Rina.

Sebelum melakukan penyergapan, tim dari Mabes Polri telah mengikuti mobil Honda HR-V yang dikendarai Praka S. Penyergapan akhirnya dilakukan saat mobil mengisi bensin di SPBU.

Saat mobil diperiksa, petugas menemukan 10 bungkus sabu dilakban kuning. Narkoba itu ditempatkan dalam tas.

Rina menambahkan, berdasarkan keterangan Praka S, sabu yang mereka bawa berasal dari Malaysia. Narkoba itu rencananya akan dibawa ke Bireuen, Aceh.

Praka S mengaku diupah Rp 10 juta untuk membawa sabu-sabu itu ke Bireuen. "Sementara R diupah Rp 30 juta," sebut Rina.

Polisi masih mengembangkan penangkapan ini. Praka S dan R masih menjalani pemeriksaan.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Nasib Puluhan Warga Dukuh Pakis Surabaya usai Rumahnya Digusur, Sempat Numpang Tetangga
Nasib Puluhan Warga Dukuh Pakis Surabaya usai Rumahnya Digusur, Sempat Numpang Tetangga

Korban penggusuran Dukuh Pakis curhat nasib yang ia alami usai rumahnya digusur. Ia kebingungan hendak tinggal di mana.

Baca Selengkapnya
Waspada! Ada Narkoba Jenis Baru Ditemukan dari Jaringan Pengedar di Makassar
Waspada! Ada Narkoba Jenis Baru Ditemukan dari Jaringan Pengedar di Makassar

Narkoba jenis baru golongan I bernama tembakau sintetis MDMB-INACA dengan nilai tangkapan Rp2 miliar.

Baca Selengkapnya
Heboh Pejabat Batubara Arahkan Kades Dukung Prabowo-Gibran, Ini Kata Istana
Heboh Pejabat Batubara Arahkan Kades Dukung Prabowo-Gibran, Ini Kata Istana

Istana memastikan Mendagri tak akan tinggal diam bila pejabat Batubara terbukti minta kepala desa menangkan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Dijanjikan Upah Rp135 Juta, Kurir Sabu 15 Kilogram Ditangkap Polisi saat Nunggu Jemputan Rekan
Dijanjikan Upah Rp135 Juta, Kurir Sabu 15 Kilogram Ditangkap Polisi saat Nunggu Jemputan Rekan

Pelaku terancam hukuman penjara seumur hidup atau mati akibat perbuatannya.

Baca Selengkapnya
TNI Diserang KKB Usai Pengamanan Natal di Papua Barat, 1 Gugur dan 1 Luka Tembak di Perut
TNI Diserang KKB Usai Pengamanan Natal di Papua Barat, 1 Gugur dan 1 Luka Tembak di Perut

Almarhum akan diterbangkan ke Padang hari ini pada pukul 12.45 WIT dan diperkirakan tiba di BIM Padang Pariaman pada pukul 19.15 WIB.

Baca Selengkapnya
Takut Dijebak saat Disuruh Beli Sabu-Sabu, Pemuda di Palembang Bunuh Teman
Takut Dijebak saat Disuruh Beli Sabu-Sabu, Pemuda di Palembang Bunuh Teman

Seorang pemuda, AL (20) nekat membunuh temannya IR (33). Pelaku melakukan pembunuhan itu karena kesal dipaksa membeli narkoba jenis sabu-sabu.

Baca Selengkapnya
TKN Minta Bawaslu Turun Tangan soal Isu Beras Bulog Berstiker Prabowo-Gibran
TKN Minta Bawaslu Turun Tangan soal Isu Beras Bulog Berstiker Prabowo-Gibran

Mereka menduga ada pihak yang memainkan isu ini untuk menyudutkan paslon nomor urut 02.

Baca Selengkapnya
Kapolsek dan Wakapolsek Tanah Abang Diperiksa Propam Buntut 16 Tahanan Kabur
Kapolsek dan Wakapolsek Tanah Abang Diperiksa Propam Buntut 16 Tahanan Kabur

Sejumlah tahanan yang kabur sudah ditangkap kembali.

Baca Selengkapnya
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Dari kasus ini polisi juga mendalami informasi peredaran sabu di salah satu lapas di Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya