Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

DPRD Bekasi minta Pemkot audit dana sumbangan untuk pelajar

DPRD Bekasi minta Pemkot audit dana sumbangan untuk pelajar Ilustrasi Anak Sekolah. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Komisi D DPRD Kota Bekasi meminta agar dana sumbangan awal tahun dan sumbangan dana pendidikan bagi siswa baru diaudit. Soalnya, dana itu dihimpun dari warga sejak beberapa tahun terakhir setiap penerimaan siswa baru.

"Harus diaudit kegunaannya untuk apa, dana itu harus dipertanggungjawabkan," kata Anggota Komisi D DPRD, Kota Bekasi, Ronny Hermawan, Jumat (29/7).

Menurut dia, hakikatnya sekolah negeri itu gratis karena disubsidi oleh negara, baik pusat, provinsi, maupun daerah melalui dana bantuan operasional sekolah (BOS).

Kepala Bidang Bina Program pada Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Agus Enap, memastikan penggunaan dana sumbangan tersebut sudah tepat. Bahkan, dia mengklaim setiap tahun diaudit oleh BPK dan Inspektorat. "Tidak ada masalah selama ini," ujar Agus.

Agus mengatakan, dana SAT dan SDP sudah diterapkan sejak 2014 lalu berdasarkan Keputusan Wali kota (Kepwal). Adapun, lanjutnya, nilai yang tertera dalam peraturan itu merupakan batas maksimal.

Dalam Kepwal itu tercantum angka yang ditetapkan. Nilainya bervariasi mulai Rp 1 juta hingga Rp 2,5 juta. Misalnya, di SMA Negeri 1 nilai SAT sebesar Rp 2,250 juta, dan SDP bulan Rp 250 ribu, SMP Negeri 1 nilai SAT sebesar Rp 1 juta dan SDP bulan Rp 150 ribu.

"Sehingga sekolah tidak boleh meminta sumbangan di atas nominal yang tertera," kata Agus.

Menurut Agus, sumbangan itu sifatnya sukarela, sehingga bagi siswa miskin tidak diminta sumbangan. Hanya saja, dia meminta agar siswa yang sekolah tidak berpura-pura miskin, sehingga bebas dari sumbangan. Pasalnya, APBD saat ini belum bisa mengcover seluruh kebutuhan operasional sekolah.

(mdk/ang)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Belasan Pelajar Pelaku Tawuran di Tangerang Ditangkap Polisi, Celurit hingga Pedang Disita
Belasan Pelajar Pelaku Tawuran di Tangerang Ditangkap Polisi, Celurit hingga Pedang Disita

Belasan Pelajar Pelaku Tawuran di Tangerang Ditangkap Polisi, Celurit hingga Pedang Disita

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan
Pemprov DKI Terima 149 Aduan Terkait THR, Paling Banyak dari Perusahaan di Jakarta Selatan

Pemprov DKI Jakarta menerima 149 aduan terkait pembayaran THR di perusahaan swasta.

Baca Selengkapnya
Ditegur Pengurus karena Merokok Saat Puasa, Santri Bakar Pesantren di Sumedang
Ditegur Pengurus karena Merokok Saat Puasa, Santri Bakar Pesantren di Sumedang

Aksi pelaku itu diduga disebabkan emosi dan tidak terima ditegur pengurus pesantren karena merokok saat jam puasa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Diperiksa KPK, Ahmad Muhdlor Ali: Semoga jadi Awal Kebaikkan Sidoarjo
Diperiksa KPK, Ahmad Muhdlor Ali: Semoga jadi Awal Kebaikkan Sidoarjo

Pemeriksaannya terjeda beberapa saat karena bertepatan salat Jumat.

Baca Selengkapnya
Sosok Polisi Nabung di Toko Bangunan Demi Bangun Sekolah Bikin Jenderal Polisi Takjub
Sosok Polisi Nabung di Toko Bangunan Demi Bangun Sekolah Bikin Jenderal Polisi Takjub

Demi menebus asa membangun sekolah, seorang polisi rela menyisihkan gaji untuk menabung.

Baca Selengkapnya
Segini Pensiunan yang Bakal Diterima Anggota DPR Usai Menjabat 5 Tahun
Segini Pensiunan yang Bakal Diterima Anggota DPR Usai Menjabat 5 Tahun

Mantan anggota DPR-RI berhak mendapatkan uang pensiun saat periode jabatannya selesai.

Baca Selengkapnya
5 Perampok Bercadar Sekap Karyawan SPBU di Kediri, Gasak Uang Rp35 Juta
5 Perampok Bercadar Sekap Karyawan SPBU di Kediri, Gasak Uang Rp35 Juta

Kedua tangannya diikat dengan sabuk dan mulutnya disumpal kain.

Baca Selengkapnya
3 Pejabat BPPD Sidoarjo Dicecar KPK Dugaan Pemotongan Dana ASN Mengalir ke Bupati Mudhlor Ali
3 Pejabat BPPD Sidoarjo Dicecar KPK Dugaan Pemotongan Dana ASN Mengalir ke Bupati Mudhlor Ali

Permintaan dana insentif itu disampaikan SW secara langsung.

Baca Selengkapnya
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu

Masyarakat Indonesia patut bersyukur dan bersuka cita karena telah melewati proses Pemilu 2024

Baca Selengkapnya