Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

New Byson FI vs Honda MegaPro FI, perang satu segmen!

New Byson FI vs Honda MegaPro FI, perang satu segmen! Byson FI vs MegaPro FI. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Kehadiran New Byson FI pada segmen motor cruiser di Indonesia membuat generasi Byson percaya diri bersaing dengan Honda New MegaPro yang sudah terlebih dahulu hadir di pasaran dengan sistem pembakaran bertipe fuel injection.

Bertarung di segmen sport yang sama, kira-kira keunggulan apa saja yang dibawa kedua motor ini untuk menarik perhatian pengguna roda dua di tanah air? Berikut komparasi New Yamaha Byson FI dengan Honda New MegaPro FI dari sektor desain, mesin, hingga harganya di pasaran.

Desain

Membandingkan kedua motor naked bike di pasar roda dua tanah air ini, sektor tampilan memang menjadi faktor kunci. Selera masyarakat Indonesia pada tampilan motor memang cukup tinggi dibanding negara lain di kawasan Asia Tenggara.

Untuk Byson FI, Yamaha menghadirkan motor ini dengan banyak ubahan di sektor desain dengan menegaskan kesan agresif, tanpa meninggalkan faktor kekar dari generasi sebelumnya. Byson FI pun hadir dengan model headlight dan shroud baru. Jok pun diubah memakai format split-seat dan muffler yang kini lebih agresif dengan desain diamond. Sektor stoplamp pun dirombak dengan desain baru dan posisi yang menungging ke atas.

Sedangkan untuk MegaPro FI, motor satu ini memang tak mengusung bodi sekekar Byson FI, pihak AHM lebih memilih kesan elegan di motor naked bikenya ini. Ubahan yang hadir di Megapro FI dibanding generasi sebelumnya meliputi bentuk headlamp yang lebih kecil dan shroud yang lebih ramping.

Memang, untuk perbandingan bodi ini tak bisa ditentukan mana yang lebih baik karena di sektor ini semua tergantung selera masing-masing pembeli.

Fitur

Untuk sektor fitur, Byson FI boleh dibilang berada satu langkah di depan. Hal ini karena New Byson sudah mengusung panel speedometer full digital. Tentu ini menjadi keunggulan dibanding dengan MegaPro FI yang masih mengusung panel analog dengan kombinasi panel digital untuk tampilan kecepatan, bar BBM, petunjuk jam dan beberapa keterangan lainnya.

Selain itu, New Byson FI sendiri juga telah menambahkan ikon eco riding di panel meter yang akan menyala jika pengendara berjalan di kecepatan 20-70 km/jam. Hal ini juga tak didapati di MegaPro FI.

Sayang untuk fitur keselamatan dan keamanan, kedua motor ini hanya dibekali shutter key lock dan lean angle sensor saja. Keduanya masih belum mengusung fitur keamanan lainnya seperti sistem pengereman ABS.

Kaki-kaki

Beralih ke sektor kaki-kaki, meski sama-sama meluncur di sektor motor yang lebih digunakan untuk keperluan touring atau perjalanan jarak jauh, kedua motor ini ternyata memiliki perbedaan yang cukup mencolok di sektor kaki kaki.

Untuk suspensi, New Byson FI tetap menggunakan suspensi depan berukuran 41mm yang sudah jadi ciri khasnya sejak pertama kali masuk Indonesia. Sedangkan New MegaPro FI yang mengusung suspensi berdiameter 31mm. Di bagian suspensi belakang keduanya sama-sama mengusung suspensi tipe monoshock.

Namun di sektor ini, MegaPro unggul dalam segi sistem pengereman belakang yang sudah menganut sistem rear disc brake dibanding New Byson FI yang masih menganut sistem tromol.

Mesin

Dari sektor dapur pacu, versi injeksi dari kedua motor ini ternyata hadir dengan tenaga yang disunat.

Untuk New Byson FI, kapasitas mesin yang diturunkan dari 153cc menjadi 149,3cc untuk mengejar standar Euro 3 membuat motor satu ini mengalami penurunan tenaga hanya menjadi 9,61kW di 8.000 rpm. Sedangkan torsi maksimumnya berada di angka 12,98 Nm di 6.000 rpm.

Beralih ke Honda New MegaPro FI, motor satu ini mengusung mesin berkapasitas 149,5cc yang mampu menghasilkan tenaga yang sedikit lebih besar dari Byson FI sebesar 9,8kW. Namun MegaPro kalah torsi dibanding Byson FI. MegaPro FI hanya menghasilkan torsi maksimum 12,3 Nm di putaran 6.500 rpm.

Harga

Dengan segala faktor di atas, kedua motor ini dibanderol di pasaran dengan kisaran harga Rp 20 jutaan.

Untuk Honda New MegaPro FI beredar di pasaran dengan dibanderol Rp 20,4 juta. Sedangkan untuk New Byson FI dijual dengan harga Rp 21,6 juta.

(mdk/dzm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Inilah Finalis Mobil dan Sepeda Motor Terbaik Indonesia versi Forwot
Inilah Finalis Mobil dan Sepeda Motor Terbaik Indonesia versi Forwot

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) kembali bikin pemilihan mobil dan sepeda motor terbaik, setelah hiatus 3 tahun akibat pandemi.

Baca Selengkapnya
Tanpa Rangka e-SAF, AHM Luncurkan Skuter Honda Giorno Plus Besok?
Tanpa Rangka e-SAF, AHM Luncurkan Skuter Honda Giorno Plus Besok?

Di pengujung tahun ini, PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan meluncurkan produkterbarunya besok, Kamis (21/12). Patut diduga motor baru itu Honda Giorno+.

Baca Selengkapnya
Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia
Daftar Mobil dan Motor Terbaik 2023 versi Forwot, termasuk Mobil Legendaris Indonesia

Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) merilispara pemenang setiap kategori Forwot Cars dan Motorcycle of the Year 2023, kemarin.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Motor Listrik Honda EM1 e: Dijual Rp 33 Jutaan, setelah Subsidi Pemerintah
Motor Listrik Honda EM1 e: Dijual Rp 33 Jutaan, setelah Subsidi Pemerintah

PT Astra Honda Motor (AHM) mengumumkan harga jual resmi motor listrik EM1 e: yakni Rp 33 juta. Ada varian baru: Honda EM1 e: Plus.

Baca Selengkapnya