Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Asing dan jarang terdengar

Asing dan jarang terdengar tempat ibadah agama Bahai di India. ©2014 Merdeka.com/wikipedia

Merdeka.com - Beberapa waktu lalu tersiar warta ada agama baru di Indonesia. Kabar ini bermula dari pernyataan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin lewat akun Twitternya. Dia bilang ada sebuah agama belum dikenal bernama Bahai.

Kicauan ini kemudian ramai diperbincangkan hingga menjadi pemberitaan nasional. Ini lantaran tidak banyak orang tahu apa itu agama Bahai. Bahkan, sepanjang sejarah republik ini, Bahai tidak pernah terdengar. Ini membuat masyarakat menilai Bahai adalah agama baru.

Masyarakat pun terbelah dalam memandang keberadaan Bahai beserta komunitasnya di Indonesia. Ada yang menganggap agama ini merupakan sekte dari agama tertentu. Sebagian menyatakan agama ini sesat.

"Bahai adalah agama independen bersifat universal. Artinya bukan sekte atau aliran dari agama apapun," kata Rahmi Alfiah Nur Alam, penganut Bahai, saat berbincang dengan merdeka.com Kamis pekan lalu di kawasan Senayan, Jakarta.

Secara tegas Rahmi membantah Bahai merupakan aliran dari agama tertentu. Ini berdasarkan pengalamannya sebagai penganut Bahai sejak kecil. Dia besar dari orang tua pemeluk Bahai.

"Tujuannya untuk mewujudkan transformasi rohani manusia dalam kehidupan dan dalam lembaga-lembaga masyarakat," katanya.

Hal itu dibenarkan oleh Rina Tomcek, pemeluk Bahai keturunan China. Dia mengatakan Bahai menghargai ajaran seluruh agama. Tapi Bahai sama sekali bukan penggabungan dari seluruh ajaran agama dunia karena memiliki ajaran, pemuka, tata cara ibadah, serta kitab suci sendiri. "Namun dari prinsip agama Bahai, kami meyakini semua agama dari Tuhan itu membawa satu kebenaran ilahi yang sama," ujarnya.

Warga keturunan Pakistan-Jawa, Sheila Soraya, mengungkapkan Bahai merupakan agama dengan tiga ajaran inti, yakni kesatuan, cinta kasih, dan perdamaian. "Kita percaya Tuhan itu satu, Tuhan Maha Esa," tuturnya. "Semua agama itu benar karena semua sumber ilahinya dari Tuhan Maha Esa. Manusia di dunia ini adalah keluarga besar karena diciptakan oleh Tuhan Maha Esa," ucap pemeluk Bahai berprofesi psikolog ini.

Secara historis, Bahai lahir di Turki, tersebar melalui ajaran seorang pemuka bernama Bahaullah. Agama ini diperkirakan masuk ke Indonesia pada 1885, dibawa oleh dua pedagang asal Timur Tengah, Musthafa Rumi dan Jamal Effendi, melalui jalur Sulawesi, Lombok, Bali, hingga Batavia. "Dari situlah agama Bahai mulai menyebar sedikit demi sedikit," kata Sheila.

Pengikut Bahai tersebar di 28 provinsi di Indonesia. Tetapi belum ada angka pasti berapa jumlah penganut agama ini. "Kita bisa tahu jumlah ketika ada sensus dan KTP kita dimuat apa adanya. Selama ini kan belum bisa hal itu terjadi. Yang kita tahu memang ada ribuan," ujar Sheila.

(mdk/fas)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Asal Usul Agama Baha’i Hingga Perkembangannya di Indonesia

Asal Usul Agama Baha’i Hingga Perkembangannya di Indonesia

Di Indonesia, dengan keanekaragaman budaya yang kaya, ada satu keyakinan agama yang mungkin terasa asing bagi beberapa orang yaitu agama Baha'i.

Baca Selengkapnya
Perbedaan Hindu dan Buddha, Berikut Penjelasannya

Perbedaan Hindu dan Buddha, Berikut Penjelasannya

Hinduisme dan Buddha adalah dua agama yang memiliki akar sejarah dan filsafat spiritual di Asia.

Baca Selengkapnya
26 Januari: Peringatan Hari Bhakti Imigrasi, Berikut Sejarahnya

26 Januari: Peringatan Hari Bhakti Imigrasi, Berikut Sejarahnya

Hari Bhakti Imigrasi adalah sebuah perayaan yang diadakan untuk menghormati dan memberikan apresiasi kepada para petugas imigrasi yang bertugas di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal Bahrum Rangkuti, Sosok Pengarang yang Berkecimpung di Dunia Agama Islam

Mengenal Bahrum Rangkuti, Sosok Pengarang yang Berkecimpung di Dunia Agama Islam

Lahir dari keluarga yang taat agama, ia menjadi sosok pengarang yang juga terjun dalam dunia keagamaan.

Baca Selengkapnya
Sejarah Pemilu Pertama di Indonesia, Perlu Diketahui

Sejarah Pemilu Pertama di Indonesia, Perlu Diketahui

Pemilu pertama di Indonesia dilaksanakan pada tahun 1955.

Baca Selengkapnya
Bacaan Doa Witir dan Artinya, Perlu Diamalkan

Bacaan Doa Witir dan Artinya, Perlu Diamalkan

Membaca doa witir memiliki keutamaan dan kepentingan yang besar dalam agama Islam.

Baca Selengkapnya
Sejarah Pemilu Indonesia dari Masa ke Masa Sejak Tahun 1955

Sejarah Pemilu Indonesia dari Masa ke Masa Sejak Tahun 1955

Mengetahui sejarah Pemilu di Indonesia dari masa ke masa sejak tahun 1955 sampai 2024.

Baca Selengkapnya
4 Fakta Jatim Kiblat Kerukunan Umat Beda Agama di Indonesia, Pemimpinnya Hargai Semua Agama

4 Fakta Jatim Kiblat Kerukunan Umat Beda Agama di Indonesia, Pemimpinnya Hargai Semua Agama

Indeks Kerukunan Umat Beragama di Jawa Timur melebihi rata-rata nasional.

Baca Selengkapnya
Arti Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh, Ketahui Hukum Menjawab Salam dalam Islam

Arti Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh, Ketahui Hukum Menjawab Salam dalam Islam

Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh dalam Islam memiliki makna yang indah.

Baca Selengkapnya