Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi kecewa soal karakter dan master plan Jakarta

Jokowi kecewa soal karakter dan master plan Jakarta Kirab Budaya-Jikowi. ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menyesalkan kondisi Jakarta yang nyaris tanpa karakter. Jokowi juga bicara soal master plan Jakarta yang sebenarnya sudah bagus pada masa Bung Karno tetapi tidak diteruskan.

Jokowi menyebut, situasi Jakarta berbeda sekali dengan kota besar lainnya seperti Seoul, Paris, atau Chicago.

"Marilah coba masuk Jakarta, Jakartanya kelihatan tidak? Artinya karakter Jakarta apa yang mau dimunculkan," kata Jokowi saat menjadi pembicara utama di Musyawarah Daerah Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta, Sabtu (22/12).

Jokowi menambahkan, karakter Paris sangat menonjol. Begitu pula karakter Seoul dan Chicago yang berbeda jauh dengan Jakarta. "Karakter Jakarta tidak muncul. Padahal Jakarta pusat kebudayaan Indonesia, jangan lupa juga tuan rumah Betawi, tegas Jokowi.

Menurut dia, alangkah baiknya semua gedung, rumah, kantor, bank memiliki karakter.

Mengapa karakter Jakarta tidak tampak? Menurut Jokowi karena arsitek berpikir tentang dirinya sendiri. "Sehingga kota secara makro tidak kelihatan, alangkah bagusnya kalau di Jakarta gambarnya rumah Betawi, karakternya akan muncul," ujarnya.

Jokowi juga menilai, karut marutnya tata ruang kota Jakarta akibat dari tidak konsistennya master plan yang terlah dirancang sejak zaman dahulu.

Akibat hal tersebut, kata Jokowi, banyak permasalahan yang terjadi di Jakarta. Mulai dari banjir, macet hingga Jakarta sebagai ibu kota jauh tertinggal apabila dibandingkan dengan ibu kota lainnya di negara lain.

"Jakarta sebetulnya sudah ada master plan sejak zaman Bung Karno. Tapi tidak konsisten itu, coba dibangun 50 tahun lalu, karakter Jakartanya akan muncul," jelas Jokowi.

(mdk/tts)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Tegaskan Gubernur DKI Jakarta Dipilih Rakyat
Jokowi Tegaskan Gubernur DKI Jakarta Dipilih Rakyat

Jokowi menyampaikannya dalam rapat membahas RUU DKJ bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Kualitas Udara di Jabodetabek Sangat-Sangat Buruk Sepekan Terakhir
Jokowi: Kualitas Udara di Jabodetabek Sangat-Sangat Buruk Sepekan Terakhir

Jokowi mengatakan ada beberapa faktor yang menyebabkan polusi udara di Jabodetabek.

Baca Selengkapnya
Usai Hadiri Dua Agenda di Jakarta, Jokowi Bertolak ke Kalimantan Timur
Usai Hadiri Dua Agenda di Jakarta, Jokowi Bertolak ke Kalimantan Timur

Kepala Negara bersama rombongan lepas landas sekira pukul 13.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Kumpulkan Kepala Desa di Istana, Ini yang Dibahas
Jokowi Kumpulkan Kepala Desa di Istana, Ini yang Dibahas

Jokowi mengumpulkan Aliansi Lintas Asosiasi Kepala Desa di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (29/12).

Baca Selengkapnya
Kumpulkan Menteri di Istana, Jokowi Minta Jaga Kondisi Jelang Pemilu 2024
Kumpulkan Menteri di Istana, Jokowi Minta Jaga Kondisi Jelang Pemilu 2024

Jokowi meminta pembantunya harus teliti menjaga kondisi dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Jokowi Harap Debat Pamungkas Pilpres Bahas Visi Misi: Tak Terjebak Masalah Personal
Jokowi Harap Debat Pamungkas Pilpres Bahas Visi Misi: Tak Terjebak Masalah Personal

Menurut Jokowi, akan lebih baik apabila debat terakhir Pilpres 2024 saling menyampaikan visi yang substansial dan berguna bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Usai Pemilu, Polisi Pastikan Kondisi Jakarta dan Sekitarnya Aman Terkendali
Usai Pemilu, Polisi Pastikan Kondisi Jakarta dan Sekitarnya Aman Terkendali

Pencoblosan Pemilu 2024 dilakukan pada Rabu, 14 Februari kemarin.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dilaporkan ke Bawaslu Buntut Salam 2 Jari  di Jateng, Begini Reaksi Istana
Jokowi Dilaporkan ke Bawaslu Buntut Salam 2 Jari di Jateng, Begini Reaksi Istana

Momen Jokowi diduga mengacungkan dua jari dari mobil kepresidenan terjadi saat kunjungan kerja ke Salatiga, Jawa Tengah, Selasa (23/1).

Baca Selengkapnya