Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gubernur Tandingan mau bela korban gusuran di Batalyon Siliwangi

Gubernur Tandingan mau bela korban gusuran di Batalyon Siliwangi Warga Batalyon Siliwangi tolak penggusuran. ©2015 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Gubernur Tandingan DKI Jakarta yang dipilih oleh Front Pembela Islam (FPI), Fahrurrozi Ishaq, menyesalkan banyak terjadinya penggusuran di Wilayah DKI Jakarta. Ketua Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ) itu pun mengaku siap menjadi mediator warga yang merasa keberatan apabila tempat tinggalnya digusur.

Pengurus Presidium Penyelamatan Jakarta, Amir, mengatakan bahwa salah satu kasus penggusuran yang disorot oleh Fahrurrozi adalah penertiban di kompleks Batalyon Siliwangi di Cililitan, Jakarta Timur. Amir menjelaskan, gubernur penyelamat rakyat ini siap mengawal warga untuk membela haknya.

"Pak Fahrurrozi sangat menyayangkan masalah tersebut. Kalau memang warga bersedia, beliau siap menjadi mediator dengan pihak TNI," kata Amir, kepada merdeka.com, Senin (12/1).

Amir menjelaskan, sebelum melakukan penertiban pihak TNI seharusnya melakukan pertemuan kepada warga untuk mencari solusi yang terbaik. Menurutnya, zaman sekarang tidak perlu melakukan pemaksaan untuk melakukan penertiban.

"Seharusnya Panglima TNI ataupun Pangdam duduk bareng sama warga, ajak makan warga, sambil membicarakan sengketa tanah tersebut. Jadi jangan dilakukan dengan paksa atau kekerasan," jelasnya.

Seperti diketahui, warga kompleks Batalyon Siliwangi di Cililitan, Jakarta Timur sempat menghadang upaya penertiban aparat. Mereka pun berhasil didorong mundur aparat TNI Kodam Jaya, Kamis (8/1). Penertiban yang dilakukan Kodam Jaya itu untuk membangun kembali asrama prajurit di atas lahan seluas 4 hektare.

Tidak ingin personel TNI terus merangsek masuk ke dalam, seorang wanita langsung membuka baju dan menantang aparat. Namun, aksinya tersebut tak membuat ratusan personel diam, mereka terus merangsek masuk menuju kompleks tersebut.

Wanita itu adalah Ince Helena Paungau (67). Dia mengaku spontan melakukan hal itu untuk menghalangi pasukan TNI.

"Saya sudah nenek-nenek, sebagai bekas TNI mereka tega melakukan hal tersebut. Saya melakukan buka baju spontanitas aja karena kasihan melihat anak-anak kecil ditendang dan ibu-ibu dipentung pakai pentungan," kata Ince.

Aksi Ince ini tak berhasil. Pengosongan rumah akhirnya tetap dilakukan para personel TNI AD.

(mdk/gib)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Di Sulteng, Jokowi Apresiasi Gebrakan Mentan Lakukan Percepatan Tanam Padi
Di Sulteng, Jokowi Apresiasi Gebrakan Mentan Lakukan Percepatan Tanam Padi

Luas hamparan panen di Desa Pandere, Kecamatan Gumbasa seluas 266 hektar.

Baca Selengkapnya
Jalan di Tangerang Disemprot Air untuk Kurangi Polusi, Ini Tanggapan Menkes Budi Gunadi
Jalan di Tangerang Disemprot Air untuk Kurangi Polusi, Ini Tanggapan Menkes Budi Gunadi

Menkes Budi Gunadi Sadikin mengomentari langkah polisi dan Pemkot Tangerang menyemprotkan air ke jalan untuk mengurangi polusi.

Baca Selengkapnya
3 Anggota TNI Diperiksa Buntut Penggelapan Ratusan Ranmor di Sidoarjo, Selain Kopda AS Ada Mayor
3 Anggota TNI Diperiksa Buntut Penggelapan Ratusan Ranmor di Sidoarjo, Selain Kopda AS Ada Mayor

Markas Gudbalkir Pusziad di Buduran dijadikan sebagai lokasi penampungan kendaraan curian di Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penangkapan Terduga Teroris Dinilai Beri Rasa Aman Bagi Masyarakat
Penangkapan Terduga Teroris Dinilai Beri Rasa Aman Bagi Masyarakat

Penangkapan di beberapa tampat baru-baru ini semakin menguatkan rasa aman bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Ribuan Personel Polisi Dikerahkan Amankan Debat Ketiga Pilpres di Istora Senayan
Ribuan Personel Polisi Dikerahkan Amankan Debat Ketiga Pilpres di Istora Senayan

Petugas akan ditempatkan di beberapa titik untuk mengamankan lokasi debat yang digelar di Gelanggang Bulutangkis

Baca Selengkapnya
Brigjen Polisi Didatangi Perwira Diminta Menghadap Bintang Dua, Ada Kejutan Tak Terduga
Brigjen Polisi Didatangi Perwira Diminta Menghadap Bintang Dua, Ada Kejutan Tak Terduga

Sesampainya di ruangan, Taslim benar-benar dibuat terkejut. Ternyata saat itu adalah hari ulang tahunnya.

Baca Selengkapnya
Hujan Mengguyur Sejak Subuh, Ini Daftar Titik Genangan di Jakarta Hingga Pukul 10
Hujan Mengguyur Sejak Subuh, Ini Daftar Titik Genangan di Jakarta Hingga Pukul 10

BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

Baca Selengkapnya
Ganjar Tegaskan Bela Aiman Witjaksono: Tidak Boleh Ada yang Intervensi Rakyat!
Ganjar Tegaskan Bela Aiman Witjaksono: Tidak Boleh Ada yang Intervensi Rakyat!

Ganjar menegaskan bakal membela kasus yang menimpa Juru Bicara TPN Aiman Witjaksono.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir
Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Sejumlah ruas jalan di Jakarta Utara tergenang banjir akibat hujan deras yang melanda wilayah ibu kota.

Baca Selengkapnya