Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Syahdunya Latar Wingking, Wisata Lawasan di Cirebon yang Suguhkan Ragam Jajan Jadul

Syahdunya Latar Wingking, Wisata Lawasan di Cirebon yang Suguhkan Ragam Jajan Jadul Latar Wingking Cirebon. ©2022 Instagram @latarwingking/Merdeka.com

Merdeka.com - Suasana syahdu langsung terasa saat memasuki area Latar Wingking yang terletak di Blok Bandongan Lor, Desa Kaliwadas, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Pasalnya salah satu sudut rindang di kawasan itu kini menjadi area wisata edukasi bagi keluarga.

Di sini, pengunjung akan disuguhkan berbagai tradisi lawasan khas kota udang. Mulai dari kuliner hingga permainan tradisional bagi anak-anak. Dekorasi di lokasi pun terpantau unik, dengan terdapatnya sejumlah saung yang terbuat dari bambu.

“Grebek Latar Wingking, Djadoel Memdoe (Djajanan Doelanan Mengenang Masa Doeloe)” seperti tertulis di spanduk pintu masuk Latar Wingking, Selasa (8/3)

Mengenalkan Kuliner Tradisional khas Cirebon

latar wingking cirebon

©2022 Instagram @latarwingking/Merdeka.com

Pengelola area Latar Wingking, Jamhuri mengatakan, konsep edukasi yang ditawarkan adalah mengenalkan ragam jenis kuliner serta permainan tradisional khas masyarakat Kabupaten Cirebon tempo dulu.

Di lokasi tersebut terdapat beragam jajanan lokal, di antaranya serabi, tahu gejrot, geblog, urap sambal dage, nasi lengko dan masih banyak lagi. Pengunjung bisa menyantapnya sembari menikmati suasana teduh di bawah hutan bambu.

“Latar Wingking itu konsepnya kita adakan jajan-jajanan tradisional, termasuk juga mainan-mainan zaman dahulu” terangnya, dikutip dari ANTARA, Jumat (11/3)

Menjajal Berbagai Permainan Lawas

latar wingking cirebon

©2022 Instagram @latarwingking/Merdeka.com

Selain kuliner dan jajanan, sejumlah permainan lawasan yang tersedia di Latar Wingking di antaranya egrang, lompat tali, congklak dan lainnya.

Menurut Jamhuri, Latar Wingking berasal dari bahasa Cirebon, yakni Latar yang berarti halaman serta Wingking yang berarti belakang. Jika diartikan, Latar Wingking merupakan halaman belakang.

“Di sini juga ada mainan-mainan zaman dahulu” lanjut Jamhuri yang juga ketua Laskar Alam Caruban.

Buka Tiap Dua Pekan Sekali di Hari Selasa

latar wingking cirebon

©2022 Instagram @latarwingking/Merdeka.com

Melansir laman Instagram @latarwingking, operasional lokasi tersebut dilaksanakan setiap hari Selasa, dua minggu sekali. Salah satu tujuannya adalah membantu perekonomian warga.

Sebelumnya area Latar Wingking merupakan tempat berkumpulnya berbagai komunitas, khususnya seni dan tradisi di wilayah Cirebon. Saat tahun 2019, lokasi tersebut rutin mengadakan kajian seputar kebudayaan termasuk sejarah.

Pelaksanaan pasar jadul untuk mengenalkan makanan serta permainan tradisional di Latar Wingking sendiri baru berlangsung sekitar tiga bulan ini. Setiap gelarannya, selalu mencuri antusias pengunjung.

(mdk/nrd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Destinasi Liburan yang Menarik di Jawa Barat, dari Wisata Kuliner hingga Alam Bisa Ditemukan

4 Destinasi Liburan yang Menarik di Jawa Barat, dari Wisata Kuliner hingga Alam Bisa Ditemukan

Intip rekomendasi destinasi liburan Lebaran di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Wisata Cirebon yang Populer, Cocok jadi Destinasi Liburan

Rekomendasi Wisata Cirebon yang Populer, Cocok jadi Destinasi Liburan

Sejarah, budaya, alam, maupun kuliner, Cirebon menawarkan berbagai macam daya tarik yang akan membuat Anda terpesona.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Basemen Alun-alun Kota Bandung yang Jadi Spot Kuliner Baru, Suguhkan 140 Lapak Makanan

Mengunjungi Basemen Alun-alun Kota Bandung yang Jadi Spot Kuliner Baru, Suguhkan 140 Lapak Makanan

Ada 140 lapak kuliner, mulai dari makanan ringan sampai makanan berat tersedia dengan harga yang terjangkau.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Wisata Subang yang Indah dan Terkenal, Cocok jadi Destinasi Liburan Keluarga

10 Wisata Subang yang Indah dan Terkenal, Cocok jadi Destinasi Liburan Keluarga

Wisata Subang menawarkan berbagai macam jenis wisata yang menarik dan seru untuk dijelajahi.

Baca Selengkapnya
7  Wisata Bandungan Semarang yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan

7 Wisata Bandungan Semarang yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan

Bandungan adalah kawasan wisata yang terletak di Semarang, menawarkan keindahan alam menakjubkan.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Lengkap Harga Tiket Masuk

Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Lengkap Harga Tiket Masuk

Hamparan luas rerumputan, cocok untuk meregangkan stress selama beraktivitas di kota.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Lampung Terpopuler yang Menarik Dikunjungi, Ini Daftarnya

7 Wisata Lampung Terpopuler yang Menarik Dikunjungi, Ini Daftarnya

Lampung bisa menjadi destinasi wisata menarik bagi Anda yang mencari pengalaman liburan unik dan berkesan.

Baca Selengkapnya
8 Wisata Lembang Bandung yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

8 Wisata Lembang Bandung yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Lembang menawarkan keindahan alam menakjubkan dan beragam atraksi wisata yang menarik.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Lebaran di Indonesia yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

10 Wisata Lebaran di Indonesia yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

Selama musim Lebaran di Indonesia, ada sejumlah destinasi wisata yang menawarkan pengalaman yang indah dan menakjubkan bagi wisatawan.

Baca Selengkapnya