Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Efektif Cegah Keinginan Bunuh Diri, Kenali Penyebabnya Lebih Awal

Cara Efektif Cegah Keinginan Bunuh Diri, Kenali Penyebabnya Lebih Awal ilustrasi sedih. ©2015 Merdeka.com/shutterstock/luxorphoto

Merdeka.com - Satu fase yang pasti akan dilalui oleh seluruh makhluk di muka bumi adalah kematian. Bicara mengenai kematian, secara wajar tidak lagi menjadi sebuah soal. Karena masing-masing individu telah memiliki tatanan hidup yang telah digariskan oleh Yang Maha Kuasa. Namun, hal itu berbeda jika berbicara mengenai bunuh diri yang dianggap sebagai kematian yang mendahului garis yang telah ditetapkan Yang Maha Kuasa.

Bunuh diri menjadi salah satu fenomena yang belakangan semakin banyak terjadi di masyarakat. Bukan hanya di negara maju, tetapi juga negara berkembang. Ada banyak sekali faktor yang menyebabkan seseorang memiliki keinginan untuk mengakhiri hidup dengan cara bunuh diri. Salah satu yang cukup vokal menjadi penyebab timbulnya keinginan bunuh diri adalah masalah depresi yang dialami seseorang.

Setiap orang tentu tidak memiliki persoalan hidupnya masing-masing di mana persoalan tersebut sangat mungkin memicu depresi. Untuk mencegah kemungkinan yang membahayakan nyawa sendiri, penting untuk mengetahui cara efektif mencegah keinginan bunuh diri hingga penyebabnya lebih awal.

Berikut informasinya telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com pada Rabu, (17/11/2021).

Penyebab Munculnya Keinginan Bunuh Diri

Bunuh diri diartikan sebagai tindakan dengan mengambil atau mengakhiri hidup sendiri. Gangguan dan kondisi psikologis tertentu sangat mungkin melatari keinginan ini. Kondisi-kondisi psikologis tersebut antara lain:

1. DepresiBerbagai penelitian secara konsisten menunjukkan hubungan yang kuat antara Depresi dengan bunuh diri. Diagnosis depresi meningkatkan risiko seseorang untuk bunuh diri, terutama kondisi depresi berat yang biasanya ditandai oleh adanya keinginan untuk bunuh diri dan gejala depresi lain. Misalnya, perasaan sedih, malas beraktivitas, sulit tidur, nafsu makan menurun, dan gejala-gejala lainnya.

2. SkizofreniaSkizofrenia merupakan kelainan pada otak yang berlangsung kronis dan berat yang menyebabkan adanya distorsi cara berpikir, perubahan persepsi terhadap realitas, perubahan perilaku, emosi, dan hubungan dengan orang lain. Orang dengan skizofrenia kerap mengalami waham, yaitu gangguan isi pikir dan gangguan persepsi seperti halusinasi dan ilusi.

Seorang penderita skizofrenia sering mengalami ketakutan karena sering melihat hal-hal yang aneh. Seperti melihat hantu atau mendengar bisikan-bisikan aneh termasuk bisikan untuk bunuh diri. Itulah mengapa orang dengan skizofrenia memiliki risiko yang lebih tinggi untuk melakukan bunuh diri.

3. Gangguan mental terkait penyalahgunaan zat aditifNarkoba dan alkohol merupakan dua hal yang dapat menyebabkan gangguan mental terkait penggunaan zat aditif. Minum alkohol secara berlebihan atau menggunakan narkoba dapat memberikan ketenangan sesaat bagi seseorang yang mengalami masalah.

Namun demikian, efek jangka panjang setelahnya malah akan merusak mental dan pola pikir seseorang. Akibatnya, para pengguna narkoba dan pecandu alkohol memiliki risiko untuk melakukan bunuh diri yang lebih tinggi.

4. Gangguan bipolarGangguan bipolar, atau yang juga disebut sebagai gangguan manic-depressive, merupakan gangguan pada otak yang menyebabkan adanya perubahan mood yang sangat cepat, serta perubahan tingkat energi dan tingkat aktivitas yang sangat drastis.

Orang dengan bipolar kadang dapat merasa sangat senang dan seketika dapat berubah menjadi sangat sedih. Gangguan bipolar juga dapat meningkatkan risiko seseorang melakukan bunuh diri.

Post-Traumatic Stress Disorder Post-traumatic stress disorder (PTSD) terjadi ketika seseorang mengalami kejadian yang mengerikan atau mengenaskan dalam hidupnya.

Misalnya, menghadapi suatu musibah besar, menghadapi masalah besar, atau ada anggota keluarga dekat yang mengalami kematian mengenaskan. Hal-hal tersebut akan mendistorsi mental seseorang. Akibatnya, dia sering mengingat-ingat kejadian tersebut dan akhirnya memengaruhi perubahan kondisi psikologisnya.

Cara Efektif Cegah Keinginan Bunuh Diri

Beragam kondisi psikologis seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bisa memicu keinginan bunuh diri. Nah, ketika ada orang terdekat mengalami kondisi-kondisi tersebut, kamu sebaiknya waspada.

Cara efektif untuk cegah keinginan bunuh diri adalah dengan semaksimal mungkin berilah perhatian ekstra kepadanya. Dengarkan segala keluh-kesahnya. Kamu dapat juga membawanya berkonsultasi ke dokter, psikiater, atau psikolog. Selain itu, amati pula gerak-geriknya, jangan sampai dia berbuat hal-hal yang membahayakan nyawanya, terutama ketika sedang sendiri.

Jika dalam hal ini kamu sendiri yang mengalami tanda-tanda depresi seperti mengalami kesedihan, kecemasan, perubahan suasana perasaan, keresahan, kebingungan, cepat marah, penurunan aktivitas sehari-hari, sulit tidur, perilaku menyakiti diri sendiri dan mengisolasi diri hingga timbul keinginan untuk bunuh diri segera cari pertolongan ceritakan pada orang terdekat yang kamu percaya atau konsultasi segera dengan dokter atau psikiater untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Hal yang Membuatmu Panjang Umur dan Bugar

4 Hal yang Membuatmu Panjang Umur dan Bugar

Umur Panjang dan Tubuh Sehat dengan Beberapa Tips Berikut.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini

Cara Mengatasi Perut Begah dengan Aman dan Efektif, Lakukan Hal Ini

Memahami penyebab perut begah adalah langkah pertama untuk mengatasi kondisi ini.

Baca Selengkapnya
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Anak yang sering tidur larut malam bisa mengalami berbagai masalah, mulai dari fisik, emosional, hingga akademik. Dampaknya pun bisa memengaruhi perkembangannya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab Penuaan Dini yang Jarang Kita Sadari, Ketahui Cara Mencegahnya

Penyebab Penuaan Dini yang Jarang Kita Sadari, Ketahui Cara Mencegahnya

Penuaan dini adalah proses perubahan fisik dan mental yang terjadi seiring dengan bertambahnya usia.

Baca Selengkapnya
6 Hal yang Tanpa Disangka Bisa Jadi Penyebab Munculnya Bau Badan

6 Hal yang Tanpa Disangka Bisa Jadi Penyebab Munculnya Bau Badan

Munculnya bau badan merupakan persoalan yang sering dialami oleh banyak orang dan bisa mengganggu kepercayaan diri serta interaksi sosial.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Anak yang Sering Tidur Larut Malam, Ketahui Penyebabnya

Cara Mengatasi Anak yang Sering Tidur Larut Malam, Ketahui Penyebabnya

Tidur larut malam bukanlah hal yang baik bagi setiap orang, termasuk anak-anak. Kebiasaan ini dapat berdampak buruk bagi kesehatan dan perkembangan mereka.

Baca Selengkapnya
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

Menjaga suasana hati bukan hanya sekadar keinginan tetapi keterampilan yang baik dimiliki.

Baca Selengkapnya
Dampak Kesehatan Sering Duduk Bungkuk, Bisa Ganggu Pencernaan

Dampak Kesehatan Sering Duduk Bungkuk, Bisa Ganggu Pencernaan

Kebiasaan duduk membungkuk bisa menimbulkan masalah kesehatan, baik secara fisik maupun mental. Anda perlu mengatasinya dan mengubahnya ke postur yang baik.

Baca Selengkapnya
7 Langkah Sederhana Memulai Gaya Hidup Minimalis untuk Pemula, Ternyata Bisa Bikin Lebih Bahagia!

7 Langkah Sederhana Memulai Gaya Hidup Minimalis untuk Pemula, Ternyata Bisa Bikin Lebih Bahagia!

Gaya hidup minimalis bisa memberikan ketenangan dan kestabilan dalam hidup.

Baca Selengkapnya