Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Yang membuat pasangan malas kepada Anda

Yang membuat pasangan malas kepada Anda Ilustrasi pasangan bertengkar. ©Shutterstock/BestPhotoStudio

Merdeka.com - Dinamika kemesraan sebuah hubungan asmara tentu tidak dapat dihindari. Ada saat-saat Anda begitu bergairah pada pasangan, ada pula saat-saat di mana Anda begitu malas hanya dengan mendengar suara pasangan mengomel tentang kemacetan yang dialaminya sepulang kerja. Begitu pula sebaliknya yang terjadi pada pasangan Anda. Mau tahu apa saja yang bisa membuat pasangan malas pada Anda? Berikut ini 7 di antaranya dilansir oleh Redbookmag.

Anda terlalu sering memberinya instruksi

Saat Anda sedang mengadakan perjalanan ke daerah yang asing bagi Anda berdua, memberinya arahan ke mana harus menuju sambil membaca peta akan membuatnya merasa maskulinitas-nya sedang diremehkan. Mungkin hal ini terasa biasa bagi Anda, karena tujuan Anda adalah untuk sekadar memberitahunya. Namun, bagi pria hal ini merupakan sesuatu yang membuat mereka jadi malas kepada Anda.

Anda menyembunyikan pakaian seksi atau pakaian mini Anda darinya

Setelah menikah, banyak wanita yang kemudian menjadi gemuk dan malu untuk melihat tubuhnya sendiri. Akhirnya, langkah besar yang diambil adalah menyembunyikan pakaian-pakaian seksi dan mini yang dimiliki, alih-alih mulai rajin berolahraga dan berdiet. Hal ini ternyata bisa menyebabkan suami sebal kepada Anda. Para suami mencintai Anda apa adanya, mau Anda gemuk ataupun ramping, dan tetap bisa merasa terangsang hanya dengan melihat pakaian seksi Anda berada di dalam tumpukan yang terlihat di lemari. Jadi, jika Anda menyembunyikannya, bisa jadi ia merasa Anda terlalu egois.

Anda terlalu menuntutnya dalam beberapa hal

Ketika Anda memintanya untuk mencuci pakaian, dia meninggalkan satu atau dua pakaian yang tidak direndam terlebih dahulu sehingga kotorannya tetap ada. Karena kejadian ini, Anda mengomelinya dengan berbagai kalimat yang membuatnya merasa tidak dihargai. Jika sudah begini, jangan heran jika sampai 3 hari ke depan dia akan malas untuk menyentuh Anda di tempat tidur.

Anda terlalu ingin 'menemaninya' kemana-mana

Saat pasangan berkata ia ingin menghabiskan malam minggunya bersama teman-temannya, Anda tiba-tiba mengusulkan diri ingin ikut. Tak diragukan lagi, hal ini akan membuatnya terganggu. Meskipun ia akhirnya mengajak Anda pergi bersamanya, sepertinya sikapnya akan mendingin pada Anda ketika kembali di rumah.

Anda bersikap 'berat sebelah' saat bertengkar

Setiap kali bertengkar, Anda menjatuhkan semua kesalahan kepadanya. Kata-kata seperti, "Kamu selalu...", "Kamu tidak pernah...", dan "Ini semua salahmu..." akan membuatnya tersinggung hingga berhari-hari tanpa mengatakan apapun kepada Anda.

Anda 'mendorongnya' menjauh dari wilayah Anda

Mungkin Anda tidak menyadarinya, tetapi sikap tubuh Anda saat bersama pasangan seperti memakai sweaters atau kardigan tebal Anda berhari-hari, dapat pasangan baca sebagai tanda Anda menyuruhnya menjauh karena Anda tidak menginginkan keintiman berdua. Sering sekali ketika dia sudah 'siap tempur' di ranjang dan Anda malah mematikan lampu tidur Anda, membuatnya merasa egonya sebagai pria terluka.

Anda tidak berinisiatif di ranjang

Posisi bercinta dan lokasinya yang begitu-begitu saja tentu akan membuat Anda berdua bosan. Namun jika setiap kali kegiatan ranjang berubah membosankan dan Anda membiarkannya tanpa adanya inisiatif, pasangan pun akan merasa tidak diperhatikan.

(mdk/mzh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dagangan Tak Laku Sama Sekali, Pasangan Paruh Baya Ini Menangis Haru saat Ada Pembeli Borong Jualannya
Dagangan Tak Laku Sama Sekali, Pasangan Paruh Baya Ini Menangis Haru saat Ada Pembeli Borong Jualannya

Setiap orang memiliki besaran rezekinya masing-masing.

Baca Selengkapnya
8 Cara Mengatasi Anak Malas Belajar, Panduan Penting untuk Orang Tua
8 Cara Mengatasi Anak Malas Belajar, Panduan Penting untuk Orang Tua

Mengatasi anak yang malas belajar memerlukan pemahaman mengenai penyebab yang mendasarinya.

Baca Selengkapnya
Wajib Tahu! Ini Cara Mengetahui Pasangan Selingkuh
Wajib Tahu! Ini Cara Mengetahui Pasangan Selingkuh

Di tengah maraknya kasus selingkuh, maka perlu waspada, agar pasangan tak sampai melakukannya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan
35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun perkenalan nama lucu dan unik yang ampuh untuk bikin orang terkesan.

Baca Selengkapnya
Pengertian Baju Kurung Basiba dan Makna di Balik Keindahannya
Pengertian Baju Kurung Basiba dan Makna di Balik Keindahannya

Berikut adalah penjelasan tentang pengertian baju kurung Basiba dan makna di balik keindahannya. Yuk simak untuk mengenal lebih jauh!

Baca Selengkapnya
50 Pantun Perkenalan Diri yang Lucu dan Berkesan, Gunakan Salah Satunya
50 Pantun Perkenalan Diri yang Lucu dan Berkesan, Gunakan Salah Satunya

Melontarkan pantun perkenalan diri yang lucu bisa memberikan kesan berbeda dan menambah daya tarik Anda.

Baca Selengkapnya
70 Pantun Lucu Bahasa Jawa yang Kocak dan Bikin Ngakak, Punya Makna yang Dalam
70 Pantun Lucu Bahasa Jawa yang Kocak dan Bikin Ngakak, Punya Makna yang Dalam

Merdeka.com merangkum informasi tentang 70 pantun lucu bahasa Jawa yang kocak dan bikin ngakak, serta punya makna yang mendalam.

Baca Selengkapnya
Cara Memilih Tas Wanita Lokal, Harga Terjangkau dan Berkualitas
Cara Memilih Tas Wanita Lokal, Harga Terjangkau dan Berkualitas

Beberapa cara memilih tas wanita lokal yang berkualitas dengan harga terjangkau.

Baca Selengkapnya
20 Orang Ini Selalu Buka Puasa Bersama Sejak 12 Tahun Lalu, Begini Potretnya dari Dulu hingga Kini
20 Orang Ini Selalu Buka Puasa Bersama Sejak 12 Tahun Lalu, Begini Potretnya dari Dulu hingga Kini

Momen 20 orang selalu buka bersama sejak 12 tahun lalu. Begini potretnya yang curi perhatian.

Baca Selengkapnya