Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sashimi esktrem ini dibuat dari kodok utuh

Sashimi esktrem ini dibuat dari kodok utuh Sashimi katak dari restoran Asadachi, Jepang. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Kalau mendengar kata sashimi, apa yang terlintas di benak Anda? Barangkali sayatan daging mentah yang terbuat dari ikan laut. Padahal hidangan sashimi memiliki banyak varian, lho. Ada yang terbuat dari daging ayam, sapi, bahkan kodok. Benar, sekali. Kodok. Meskipun variasi sashimi yang satu ini bukan termasuk hidangan yang umum di Jepang, tetapi di negara tersebut benar-benar ada sashimi dari daging kodok mentah.

Hidangan ini disajikan di restoran Asadachi yang berbasis di kota Tokyo. Letaknya sekitar 3 menit dari stasiun Shinjuku. Bahan utamanya adalah kodok bullfrog (kodok berukuran besar) yang sengaja dikembangbiakkan untuk kebutuhan konsumsi. Asadachi hanya menyediakan sashimi dari kodok mentah ini sebanyak lima porsi dalam sehari. Jadi siapapun yang hendak memesan hidangan tersebut harus melakukan konfirmasi mengenai ketersediaannya dulu.

dari restoran asadachi jepang

Photo by Rocketnews2 4

Kodok yang akan dijadikan sashimi dipelihara dalam wadah khusus yang ditempatkan di dapur. Jadi sashimi yang disajikan kepada pelanggan bisa dipastikan kesegarannya. Sebenarnya sashimi ini disiapkan langsung di depan pelanggan. Jadi tak jarang pelanggan yang mengernyit ngeri saat menyaksikan sang koki beraksi dengan pisaunya.

Begitu hidangan siap, pelanggan akan disuguhi sepiring cincangan daging kodok mentah didampingi kepala dan kaki kodok yang masih segar. Bahkan kadang masih mengeluarkan suara. Menurut reporter Rocketnews24 yang mencobanya, daging sashimi kodok ini terasa seperti daging ayam, hanya saja lebih lembut dan gurih.

dari restoran asadachi jepang

dari restoran asadachi jepang

Photo by Rocketnews24

Jika daging sashimi dihabiskan, kaki dan kepala kodok yang dijadikan garnish tadi tidak lantas dibuang. Sang koki akan merebusnya menjadi sup kaldu kodok yang akan segera dihidangkan kepada pelanggan yang memesan sashimi kodok tadi. Restoran Asadachi ini memang terkenal dengan menu-menunya yang ekstrem. Selain sashimi kodok, mereka juga menyediakan jeroan babi dan sup kura-kura ala China. Dan uniknya harga kuliner ekstrem di sini cukup terjangkau, tidak seperti restoran yang menyediakan makanan ekstrem lainnya. Bagaimana, tertarik mencoba?

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Meski Terlihat Simpel, Ternyata Makan Sushi juga Ada Aturannya Lho, Ini Caranya
Meski Terlihat Simpel, Ternyata Makan Sushi juga Ada Aturannya Lho, Ini Caranya

Di balik kesederhanaannya, cara makan sushi sebenarnya memiliki aturannya sendiri yang perlu diikuti. Ini aturan yang harus diikuti.

Baca Selengkapnya
Kerap Diolah Menjadi Beragam Sajian, Nangka Ternyata Punya Banyak Kegunaan
Kerap Diolah Menjadi Beragam Sajian, Nangka Ternyata Punya Banyak Kegunaan

Daging buah yang matang sering kali dimakan dalam keadaan segar hingga dicampur dalam es.

Baca Selengkapnya
Unik dan Menggoda, Ini 5 Kuliner Khas Jepang yang Wajib Kamu Coba!
Unik dan Menggoda, Ini 5 Kuliner Khas Jepang yang Wajib Kamu Coba!

Jepang mempunyai banyak makanan khas dengan cita rasa yang unik.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
5 Kuliner Khas Sumatera Selatan Ini Nggak Kalah Enak dari Pempek, Wajib Dicoba!
5 Kuliner Khas Sumatera Selatan Ini Nggak Kalah Enak dari Pempek, Wajib Dicoba!

Mana nih yang sudah pernah kamu cobain selain pempek?

Baca Selengkapnya
Ikan Bandeng Asap, Kuliner Khas Kabupaten Sidoarjo yang Wajib Dicoba
Ikan Bandeng Asap, Kuliner Khas Kabupaten Sidoarjo yang Wajib Dicoba

Ikan bandeng asap merupakan oleh-oleh khas dari Sidoarjo yang sudah cukup terkenal sejak lama.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Sate Sapi Suruh Salatiga, Kelezatannya Jadi Incaran Para Pencinta Kuliner
Mencicipi Sate Sapi Suruh Salatiga, Kelezatannya Jadi Incaran Para Pencinta Kuliner

Karena kelezatannya yang tiada duanya, kuliner ini jadi incaran para pencinta kuliner.

Baca Selengkapnya
10 Makanan yang Semakin Membuat Lapar saat Dimakan, Harus Dihindari saat Perut Kosong
10 Makanan yang Semakin Membuat Lapar saat Dimakan, Harus Dihindari saat Perut Kosong

Makanan tertentu ternyata justru bisa membuat perut menjadi lapar.

Baca Selengkapnya
Cara Menghangatkan Ayam Goreng Krispi, Cukup Gunakan Es Batu
Cara Menghangatkan Ayam Goreng Krispi, Cukup Gunakan Es Batu

Ternyata es batu bisa digunakan untuk menghangatkan ayam goreng krispi lho. Yuk ikuti langkah-langkahnya.

Baca Selengkapnya
7 Ikan yang Tidak Cocok Dijadikan Bahan MPASI Bayi
7 Ikan yang Tidak Cocok Dijadikan Bahan MPASI Bayi

Walau ikan dianggap sebagai bahan yang cocok menjadi Makanan Pendamping ASI (MPASI) bayi, namun terdapat sejumlah ikan yang sebaiknya dihindari.

Baca Selengkapnya