Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penelitian: 5 Hal Ini Terbukti bisa Bikin Perkawinan Bahagia

Penelitian: 5 Hal Ini Terbukti bisa Bikin Perkawinan Bahagia Ilustrasi pernikahan. ©2015 Merdeka.com/Pixabay

Merdeka.com - Hal apa saja yang bisa menjamin kelanggengan dan kesuksesan sebuah pernikahan? Visi yang sama atau sifat yang saling melengkapi? Sudahkah terbukti?

Berikut ini kami tampilan 5 dari sekian banyak kunci menuju pernikahan sukses menurut hasil penelitian yang dilansir oleh The Huffington Post dan Livescience.

Kebiasaan konsumsi yang sama

Scott Rick dari University of Michigan Ross School of Business dan rekan-rekannya menganalisis survei lebih dari 1.000 orang dewasa yang sudah menikah dan belum menikah.

Mereka menemukan bahwa orang cenderung memilih pasangan yang memiliki kebiasaan konsumsi yang berlawanan dengan diri sendiri. Dan perbedaan ini cenderung melahirkan konflik dalam hubungan.

Pasangan yang memiliki kebiasaan konsumsi sama cenderung jarang bertengkar, terutama dalam masalah finansial. Bahkan pasangan yang sama-sama boros pun tercatat lebih jarang bertengkar daripada pasangan yang boros dan hemat.

Sering berhubungan seksual (jika Anda mudah cemas)

Michelle Russell dan James McNulty dari University of Tennessee mengatakan kalau sering berhubungan seksual bisa memperbaiki kualitas hubungan pada pasangan yang mudah cemas.

Menurut hasil penelitian mereka, suami-istri dengan gangguan kecemasan yang sering berhubungan seksual cenderung lebih puas dengan pernikahan mereka.

Sebaliknya, pasangan dengan gangguan kecemasan yang relatif jarang berhubungan seksual cenderung kurang puas dengan rumah tangga mereka.

Katakan "Kita" dan "Kami"

Menggunakan kata 'kita' dan 'kami' saat mendeskripsikan diri Anda dan pasangan ternyata bisa meminimalisir perilaku negatif saat bertengkar.

Ini adalah semacam sugesti positif yang bisa merekatkan ikatan emosional antara Anda dan pasangan.

Melakukan kegiatan yang disukai bersama-sama

Temuan yang dipublikasikan dalam Journal of Marriage and Family menunjukkan bahwa meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas bersama dengan pasangan sejalan dengan kepuasan dalam pernikahan. Dengan catatan, kegiatan yang dilakukan harus disukai suami dan istri.

Memuja pasangan

Meskipun pasangan Anda tidak semolek Angelina Jolie atau Scarlett Johansson, cobalah untuk menjadikan dirinya sebagai sosok ideal yang Anda cari dalam hidup. Pujalah ia seperti wanita terhebat yang pernah Anda temui di muka bumi.

Menurut hasil penelitian yang dilansir Livescience, orang-orang yang bisa menjunjung dan mempertahankan ilusi positif tentang pasangan mereka (sdengan kata lain memuja pasangan) cenderung lebih baik dalam memelihara kedekatan emosional dan kebahagiaan dalam pernikahan.

Itulah 5 hal unik yang menurut hasil penelitian bisa menjadikan pernikahan lebih bahagia.

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Segala Persiapan Sudah Siap, Pernikahan Ini Berujung Gagal karena Diterjang Banjir

Segala Persiapan Sudah Siap, Pernikahan Ini Berujung Gagal karena Diterjang Banjir

Malang tak dapat ditolak, untung tak dapat diraih, perumpamaan ini seolah pas dengan kemalangan yang dihadapi pasangan pengantin di Demak.

Baca Selengkapnya
7 Tips Bercinta Penuh Gairah yang Bisa Meningkatkan Kemungkinan Hamil

7 Tips Bercinta Penuh Gairah yang Bisa Meningkatkan Kemungkinan Hamil

Bercinta bisa tetap jadi menyenangkan walau tengah berusaha memiliki keturunan.

Baca Selengkapnya
Penelitian Temukan Dampak Berbeda dari Olahraga Terhadap Laki-laki dan Perempuan

Penelitian Temukan Dampak Berbeda dari Olahraga Terhadap Laki-laki dan Perempuan

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa manfaat olahraga bisa berbeda pada pria dan wanita.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengejutkan, Siti KDI Ternyata Sudah Cerai dari Cem Perk Usai 12 Tahun Menikah

Mengejutkan, Siti KDI Ternyata Sudah Cerai dari Cem Perk Usai 12 Tahun Menikah

Pernikahan Siti KDI dan Cem Perk harus berakhir di tengah jalan.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mengapa Seseorang Jadi Tambah Gendut Setelah Menikah dan Cara Mengatasinya

Ini Alasan Mengapa Seseorang Jadi Tambah Gendut Setelah Menikah dan Cara Mengatasinya

Salah satu hal yang biasanya paling menonjol tampak setelah pernikahan adalah perut yang kian membuncit.

Baca Selengkapnya
10 Cara Menjadi Lebih Bijak Seiring Bertambahnya Usia

10 Cara Menjadi Lebih Bijak Seiring Bertambahnya Usia

Seiring bertambahnya usia, sejumlah hal bisa terjadi pada diri kita. Salah satu dampak positif yang mungkin dialami adalah semakin meningkatkan kebijaksanaan.

Baca Selengkapnya
Ragu Jelang Pernikahan? Ini Cara Mengatasinya Bersama Pasangan

Ragu Jelang Pernikahan? Ini Cara Mengatasinya Bersama Pasangan

Komunikasi, terapi, liburan, dan penundaan pernikahan adalah langkah-langkah yang dapat membantu Anda menyelesaikan keraguan dan membangun fondasi yang kuat

Baca Selengkapnya
Mengapa Pasangan Bahagia Jarang Berbagi Kehidupan di Medsos? Ini Alasannya

Mengapa Pasangan Bahagia Jarang Berbagi Kehidupan di Medsos? Ini Alasannya

Pasangan yang bahagia dengan hubungan mereka tidak tergoda untuk membandingkan diri mereka dengan orang lain.

Baca Selengkapnya
8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik

8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik

Percaya diri penting sebab dapat memengaruhi hubungan, peluang karier, dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya