Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mitos dan fakta menarik seputar kucing hitam

Mitos dan fakta menarik seputar kucing hitam Ilustrasi kucing hitam. ©Shutterstock.com/Olga Selyutina

Merdeka.com - Selama ini kucing hitam identik dengan nasib sial. Banyak yang percaya bahwa ketika bertemu dengan kucing hitam di jalan, mereka akan segera mengalami kesialan. Tampaknya kepercayaan ini sangat mengakar, terutama bagi masyarakat Eropa.

Fakta terbaru berdasarkan Journal of Applied animal Welfare Science mengungkap bahwa kucing hitam seringkali ditelantarkan dan susah diadopsi. Pasalnya, banyak orang yang masih percaya bahwa kucing hitam membawa sial. Terkadang toko hewan atau perawatan hewan bahkan harus menurunkan harga adopsi atau menawarkan perawatan gratis untuk kucing hitam karena sepinya peminat.

Dari penelitian tersebut, sekitar 26,1 persen masyarakat merasa warna sangat penting ketika mengadopsi kucing. Sementara 23,9 persen merasa netral dengan warna kucing. Sementara itu, meski 50 persen orang mengaku bahwa warna tak penting, nyatanya kucing berwarna hitam masih kurang peminat.

Yang menduduki peringkat pertama dalam adopsi dan paling dicari adalah kucing berwarna putih polos. Di urutan ketiga ada warna abu-abu, kemudian hitam dan putih, merah, baru kemudian warna hitam dan cokelat.

Meski begitu, tak semua kebudayaan menganggap kucing hitam pembawa sial. Berikut adalah mitos lain dan fakta menarik seputar kucing hitam, seperti dilansir oleh Huffington Post (21/10).

1. Di Inggris, memberikan kucing hitam pada mempelai wanita justru dipercaya bisa memberikan nasib baik.

2. Beberapa organisasi tidak mengizinkan adopsi kucing hitam di bulan Oktober karena mereka khawatir kucing tersebut akan digunakan untuk ritual-ritual aneh oleh anak muda, atau sekte tertentu. Mereka khawatir kucing hitam tersebut akan diperlakukan dengan kejam.

3. Untuk membuat masyarakat mau mengadopsi kucing hitam, sebuah penitipan hewan di Nevada menggunakan jargon "Adopsi Phanter mini milik Anda sendiri!" dengan menyamakan kucing hitam dengan macam phanter, mereka berharap banyak orang tertarik mengadopsi kucing hitam. Dan hasilnya, 18 kucing hitam milik mereka berhasil diadopsi.

4. Berdasarkan kepercayaan Skotlandia, kucing hitam yang muncul di rumah adalah pertanda rezeki dan bisa mendatangkan kemakmuran.

Itulah beberapa mitos menarik sekaligus fakta terbaru seputar kucing hitam. Apakah kalian termasuk orang yang percaya bahwa kucing hitam membawa sial?

(mdk/kun)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Alasan Mengapa Kucing Hitam Dipercaya Bisa Membawa Sial

Ini Alasan Mengapa Kucing Hitam Dipercaya Bisa Membawa Sial

Banyak masyarakat percaya bahwa kucing hitam bisa membawa sial. Mengapa kepercayaan ini muncul dan masih dipercaya hingga kini?

Baca Selengkapnya
Penyebab Abses Kucing dan Cara Mengatasinya, Jangan Diabaikan

Penyebab Abses Kucing dan Cara Mengatasinya, Jangan Diabaikan

Kucing biasanya menderita abses setelah berkelahi. Mulut dan cakar kucing secara alami mengandung banyak bakteri yang mudah berpindah ke luka.

Baca Selengkapnya
Karakteristik Burung Kutilang, Lengkap dengan Jenis Makanan dan Cara Merawatnya

Karakteristik Burung Kutilang, Lengkap dengan Jenis Makanan dan Cara Merawatnya

Burung kutilang atau cangkurileung, ketilang, atau genthilang menjadi burung yang banyak dijumpai di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Mitos Menabrak Kucing Menurut Primbon, Bisa Jadi Pertanda Buruk

10 Mitos Menabrak Kucing Menurut Primbon, Bisa Jadi Pertanda Buruk

Mitos menabrak kucing merupakan suatu kepercayaan atau kebiasaan yang umumnya dianggap sebagai suatu bentuk takhayul atau mitos di beberapa budaya.

Baca Selengkapnya
Kutu Kucing adalah Masalah Kesehatan yang Harus Segera Dibasmi, Begini Cara Mengilangkannya

Kutu Kucing adalah Masalah Kesehatan yang Harus Segera Dibasmi, Begini Cara Mengilangkannya

Kutu kucing menjadi salah satu masalah kesehatan untuk hewan peliharan kesayanganmu. Berikut cara menghilangkannya.

Baca Selengkapnya
Benarkah Burung Gagak Pertanda Kematian, Ini Fakta Salah Kaprah tentang Si Burung Hitam

Benarkah Burung Gagak Pertanda Kematian, Ini Fakta Salah Kaprah tentang Si Burung Hitam

Apakah benar burung gagak adalah tanda kematian. Yuk, simak faktanya!

Baca Selengkapnya
Mitos Kelapa Kuning yang Umum Berkembang, Ini Faktanya

Mitos Kelapa Kuning yang Umum Berkembang, Ini Faktanya

Kelapa kuning atau kelapa gading memang kurang umum dijumpai. Tak heran ada mitos yang menyelimutinya.

Baca Selengkapnya
Ternyata Kucing dan Anjing Bisa Jerawatan, Begini Cara Mengatasinya

Ternyata Kucing dan Anjing Bisa Jerawatan, Begini Cara Mengatasinya

Hewan peliharaan seperti kucing dan anjing rupanya juga bisa jerawatan. Yuk, simak fakta lengkap dan cara mengatasinya!

Baca Selengkapnya
Kucing Hamil Berapa Bulan? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Kucing Hamil Berapa Bulan? Berikut Penjelasan Lengkapnya

Pantau waktu kehamilan kucing Anda dan kenali juga ciri-cirinya.

Baca Selengkapnya