Mengenal D915, Jalur Paling Berbahaya dan Mematikan di Dunia
Mengenal D915, jalanan paling berbahaya di dunia dengan banyaknya tikungan tajam dan belokan yang mematikan.
Inilah jalanan paling mematikan di dunia dengan tikungan yang sangat tajam.
Mengenal D915, Jalur Paling Berbahaya dan Mematikan di Dunia
D915 adalah sebuah jalan yang dianggap sebagai salah satu rute paling sulit bagi pengendara di seluruh dunia. Jalan ini membentang sejauh 65 mil atau sekitar 105 km, menghubungkan kota Of dan Bayburt Turki Timur.
Meskipun kurang populer, jalur ini sebenarnya lebih berbahaya daripada jalan Yungas di Bolivia yang terkenal dengan julukan "jalan kematian". Jalur ini menghubungkan provinsi Anatolia Timur Laut Turki dengan Laut Hitam, dan ditandai dengan banyak belokan dan penurunan yang sangat berbahaya.
Asal Usul D915
Disebut-sebut bahwa jalan D915 awalnya dibangun oleh tentara Rusia dengan menggunakan alat-alat tangan.Meskipun beberapa bagian telah diaspal, sebagian besar masih berupa kerikil.
Saat melintasi jalan dari kedua ujungnya, aspal digantikan oleh kerikil dan jalur menjadi semakin sempit serta curam.
Jalanan yang Sempit dan Tikungan Tajam
D915 memiliki total 38 tikungan tajam, dengan yang paling terkenal adalah Derebaşı Turns.Sebanyak 17 tikungan ini membentang sepanjang 3,2 mil (5,1 km), dari ketinggian 1.712 m hingga 2.035 m di atas permukaan laut, dengan kemiringan mencapai 17%.
Jalan ini sangatlah sempit dan curam, tanpa adanya pagar pembatas. Bagian jalan yang paling curam begitu sempit sehingga hanya dapat dilalui oleh satu kendaraan pada satu waktu, memaksa kendaraan dari arah berlawanan untuk mundur terlebih dahulu untuk memberi jalan.
Merupakan Jalur Alternatif yang Menjadi Favorit Penduduk
Meskipun terkenal dengan jalurnya yang berbahaya, D915 merupakan jalur alternatif yang cukup ramai digunakan oleh ratusan penduduk setempat setiap hari untuk mobilisasi.Meski berbahaya, jika mobilisasi lewat jalur ini tidak perlu memutar, sehingga jarak tempuh yang diperlukan juga lebih singkat.
Oleh karena itu, jalanan ini masih lebih disukai oleh para pengguna jalan meskipun berbahaya.