Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Kategori Essential Oils untuk Setiap Jenis Kulit, Begini Cara Memilihnya

4 Kategori Essential Oils untuk Setiap Jenis Kulit, Begini Cara Memilihnya Ilustrasi minyak tumbuhan. ©2015 Merdeka.com/www.kitchendaily.com

Merdeka.com - Gunakan minyak zaitun untuk kulit lebih halus dan awet muda. Pakai tea tree oil (minyak pohon teh) untuk usir jerawat. Kamu pasti sudah sering dengar nasihat seperti ini.

Minyak nabati memang lebih natural dan ramah bagi kulit. Pertanyaannya, apakah setiap minyak nabati bagus untuk kulit kita?

Ternyata pemilihan minyak nabati untuk perawatan kecantikan pun harus disesuaikan dengan jenis kulit. Bagaimana cara memilihnya? Berikut ini kami rangkum uraiannya dari Mind Body Green.

Tipe kulit 1: Kering, normal, dan mengalami penuaan dini

Minyak yang mengandung asam oleat cocok untuk memiliki kulit kering, normal, atau mengalami penuaan dini. Minyak yang kaya asam oleat biasanya memiliki sifat antioksidan yang baik, bisa membantu melawan peradangan kulit internal maupun eksternal.

Minyak ini juga sangat baik untuk membantu mengembalikan kelembapan dan memperbaiki kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari.

Minyak yang tinggi asam oleat antara lain minyak alpukat, biji aprikot, minyak kamelia, minyak zaitun, dan minyak hazelnut.

Tipe kulit 2: Berminyak dan cenderung berjerawat

Bagi orang-orang yang kulitnya cenderung berminyak atau berjerawat, minyak yang tinggi asam linoleat dan asam lemak omega-6 paling sesuai. Minyak ini memiliki tekstur ringan yang cepat diserap, tanpa meninggalkan rasa lengket.

Asam linoleat cocok untuk penderita jerawat karena mereka akan memberikan kelembapan cukup untuk menyehatkan kulit sekaligus putus pori-pori tersumbat dan mencegah kelebihan produksi sebum.

Minyak yang tinggi asam linoleat antara lain minyak biji anggur, minyak biji rami, minyak safflower, minyak evening primrose, dan minyak biji semangka.

Tipe kulit 3: Berparut atau memiliki bekas luka

Asam palmitoleic sangat penting untuk regenerasi kulit yang berparut atau memiliki bekas luka. Pada dasarnya, asam lemak ini diproduksi oleh tubuh kita. Namun seiring pertambahan usia, produksinya semakin melambat.

Jika ingin menghilangkan bekas luka mengganggu, coba oleskan minyak kacang macadamia dan minyak sea buckthorn berry.

Tipe kulit 4: Kulit rusak dan meradang

Gamma linoleat acid (GLA) merupakan asam lemak omega-6 yang bertugas mengatasi peradangan di seluruh tubuh dan meningkatkan kesehatan kulit (jika dikonsumsi).

Minyak nabati tinggi GLA mampu membantu mencegah jerawat, eksim, psoriasis, dermatitis, dan rosacea. Kulit yang sering mengalami iritasi dan ruam membutuhkan asam lemak yang satu ini.

Minyak evening primrose, minyak borage, dan minyak blackcurrant banyak mengandung asam lemak ini.

Itulah empat cara memilih minyak nabati, sesuai dengan tipe dan kondisi kulit. Semoga bermanfaat.

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Wajah Lebih Sehat dan Glowing

5 Tips Memilih Skincare yang Aman untuk Wajah Lebih Sehat dan Glowing

Banyaknya produk skincare yang beredar di pasaran, terkadang membuat kita bingung, produk seperti apa yang cocok dengan kulit kita, ini tips mudah memilihnya.

Baca Selengkapnya
22 Manfaat Rahasia Kecantikan dan Kesehatan Tersembunyi dalam Minyak Zaitun

22 Manfaat Rahasia Kecantikan dan Kesehatan Tersembunyi dalam Minyak Zaitun

Minyak zaitun telah lama dikenal karena manfaatnya yang luar biasa bagi kecantikan dan kesehatan karena mengandung vitamin E, K, lemak omega, dan antioksidan.

Baca Selengkapnya
Bahan-Bahan Skincare Ini Justru Berbahaya Jika Dipakai oleh Remaja, Hati-Hati!

Bahan-Bahan Skincare Ini Justru Berbahaya Jika Dipakai oleh Remaja, Hati-Hati!

Kenali Bahan-Bahan Skincare yang Berbahaya Bagi Kulit Remaja.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Memilih Lipstik yang Tahan Lama, Awet dan Sesuai dengan Warna Kulit

Cara Memilih Lipstik yang Tahan Lama, Awet dan Sesuai dengan Warna Kulit

Beberapa cara memilih lipstik yang tahan lama dan cocok untuk warna kulit.

Baca Selengkapnya
Jenis Gatal pada Kulit dan Gambarnya, Kenali Ciri-cirinya

Jenis Gatal pada Kulit dan Gambarnya, Kenali Ciri-cirinya

Kulit gatal bisa sangat mengganggu. Namun terkadang, gatal pada kulit bukan gatal biasa. Bisa jadi itu adalah kondisi yang serius dan tak bisa dibiarkan.

Baca Selengkapnya
10 Rekomendasi Produk Eksfoliasi untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

10 Rekomendasi Produk Eksfoliasi untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Eksfoliasi wajah juga bisa meningkatkan efektivitas produk-produk kecantikan yang Anda gunakan.

Baca Selengkapnya
Kulit Kering Bisa Disebabkan 10 Hal Ini, Berikut Cara Atasi dan Mencegahnya!

Kulit Kering Bisa Disebabkan 10 Hal Ini, Berikut Cara Atasi dan Mencegahnya!

Kulit kering kerap dialami oleh sebagian orang dan terkadang membuat estetika semakin berkurang.

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Jerawat bukan hanya masalah kulit, tetapi juga masalah percaya diri. Ternyata, ada banyak cara alami untuk mengatasi bekas jerawat dengan bahan alami.

Baca Selengkapnya
Ini Bedanya Lip Tint dan Lip Cream, Mana yang Cocok untuk Pemulas Bibirmu?

Ini Bedanya Lip Tint dan Lip Cream, Mana yang Cocok untuk Pemulas Bibirmu?

Lip tint & lip cream merupakan dua produk pemulas bibir yang seringkali membingungkan. Meski keduanya berbentuk cair, ternyata ini perbedaannya.

Baca Selengkapnya