Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ide remaja 14 tahun ini hemat anggaran Amerika hingga Rp 4,5 T

Ide remaja 14 tahun ini hemat anggaran Amerika hingga Rp 4,5 T Suvir Mirchandani. ©2014 Merdeka.com/CNN

Merdeka.com - Suvir Mirchandani adalah seorang siswa 14 tahun dari Pittsburg, yang berhasil menemukan cara untuk menghemat anggaran pemerintah federal Amerika hingga USD 400 juta atau sekitar Rp 4,5 T. Namanya kini begitu fenomenal di Amerika karena dia bisa melakukan sesuatu yang dikuasai para ahli keuangan profesional.

Untuk menghemat anggaran USD 400 juta, Suvir menyarankan agar pemerintah Amerika beralih dari font Times New Roman ke Garamond saat mencetak dokumen resmi. Karena setiap karakter yang dicetak dengan font Garamond lebih ringan dan tipis, dan menggunakan 25 persen lebih sedikit tinta, sehingga ide ini akan menghemat lebih banyak uang dalam prosesnya.

Suvir mendapatkan ide brilian itu, ketika dia terlibat dalam sebuah proyek ilmiah di sekolahnya - Sekolah Menengah Dorseyville. Kala itu, dia sedang mencari cara untuk menggunakan ilmu komputer untuk mempromosikan pelestarian lingkungan. Setelah melakukan banyak penelitian, dia pun memutuskan untuk mencari tahu apakah ada cara untuk meminimalkan penggunaan kertas dan tinta.

"Harga tinta dua kali lebih mahal daripada parfum Prancis jika dibandingkan dalam volume," kata Suvir ketika diwawancarai CNN.

001 destriyana?20140402110523

Photo by CNN

Kemudian dia mengumpulkan sampel acak dari handout gurunya di sekolah dan mempelajari mana huruf yang paling sering digunakan: e, t, a, o dan r. Penelitian ini melibatkan empat tipografi yang berbeda: Garamond, Century Gothic, Times New Roman dan Comic Sans. Suvir lalu mengukur seberapa sering huruf-huruf itu digunakan pada masing-masing font yang ditelitinya.

001 destriyana?20140402110523

Photo by CNN

Dalam penelitiannya, Suvir menggunakan APFill Ink Coverage Software untuk mencari tahu seberapa banyak tinta yang digunakan untuk setiap huruf pada masing-masing font. Dia mencetak semua versi font yang telah diperbesar dari huruf-huruf yang ditelitinya, memotongnya di atas kertas cardstock, dan terakhir menimbangnya untuk melakukan verifikasi data.

Suvir melakukan tiga percobaan per huruf dan menggambarkan penggunaan tinta pada setiap font. Hasil analisisnya menunjukkan bahwa font Garamond yang lebih tipis bisa membantu sekolahnya mengurangi konsumsi tinta sebesar 24 persen, atau dengan kata lain, menghemat sekitar USD 21.000 (Rp 237 juta) per tahun.

Guru Suvir sangat terkesan dengan temuan siswanya dan mendorong Suvir untuk mempublikasikan temuannya. Dia pun kemudian mengirimkan hasil penelitiannya ke The Journal for Emerging Investigators (JEI), yang didirikan oleh mahasiswa pascasarjana Harvard pada tahun 2011.

"Kami begitu terkesan dengan hasil penelitian yang dikirim oleh Suvir. Bisa saya katakan bahwa dia adalah yang paling menonjol di antara 200 penelitian lainnya yang telah kami terima sejak tahun 2011," kata Sarah Fankhauser, salah satu pendiri JEI.

Untuk menjawab tantangan JEI, Suvir pun kemudian menerapkan hasil analisisnya untuk proyek yang berskala lebih besar. Ini tentu bukan tugas yang mudah, namun dia tampak sangat bersemangat untuk melakukannya.

Dia mulai menganalisis lima halaman sampel dari dokumen di situs resmi Government Printing Office (GPO) milik pemerintah federal Amerika. Hasilnya, Suvir menemukan bahwa biaya cetak tahunan yang dikeluarkan oleh pemerintah federal Amerika - sebesar USD 1,8 miliar (Rp 20,3 T) - bisa dihemat hingga USD 400 juta.

(mdk/des)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pecat Karyawan yang Tak Ingin Pensiun, Perusahaan Ini Malah Wajib Bayar Ganti Rugi Rp1,6 Miliar

Pecat Karyawan yang Tak Ingin Pensiun, Perusahaan Ini Malah Wajib Bayar Ganti Rugi Rp1,6 Miliar

Perusahaan di Amerika Serikat diwajibkan membayar gaji dan ganti rugi kepada mantan karyawannya.

Baca Selengkapnya
10 Tempat dengan Angka Kriminalitas Tertinggi di Amerika, Hati-Hati Jika Liburan ke Sana

10 Tempat dengan Angka Kriminalitas Tertinggi di Amerika, Hati-Hati Jika Liburan ke Sana

Beberapa bagian Amerika Serikat yang terkenal dengan kriminalitasnya, seperti, pencurian, perampokan, penganiayaan berat, dan seksual.

Baca Selengkapnya
Luar Biasa Kuat, Prajurit TNI ini Bikin Keok Petarung asal Amerika, Momennya Mendebarkan

Luar Biasa Kuat, Prajurit TNI ini Bikin Keok Petarung asal Amerika, Momennya Mendebarkan

Berikut prajurit TNI yang bikin keok petarung asal Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Terungkap! Jutaan Orang Kaya di Amerika Pindah ke Negara Kecil Demi Alasan Ini

Terungkap! Jutaan Orang Kaya di Amerika Pindah ke Negara Kecil Demi Alasan Ini

Jutaan orang Amerika Serikat berlomba memiliki paspor dari negara lain demi menyelamatkan harta kekayaan mereka.

Baca Selengkapnya
Di Tengah Guyuran Hujan Deras dan Basah Kuyup, Momen Komandan Brimob Beri Pesan Penting Kepada Tamtama dan Bintara

Di Tengah Guyuran Hujan Deras dan Basah Kuyup, Momen Komandan Brimob Beri Pesan Penting Kepada Tamtama dan Bintara

Kendati diguyur hujan deras, komandan hingga deretan anggota Brimob tak bergeming dan tetap berdiri tegak.

Baca Selengkapnya
Semoga Kelak Menjadi Anak Sukses, Momen Siswa Bawa Bekal Nasi dari Rumah Bikin Haru 'Gak ada Uang untuk Jajan'

Semoga Kelak Menjadi Anak Sukses, Momen Siswa Bawa Bekal Nasi dari Rumah Bikin Haru 'Gak ada Uang untuk Jajan'

Di tengah teman-temannya yang berlomba membeli jajanan, siswa ini harus duduk sendirian menikmati bekal nasi yang dibawanya.

Baca Selengkapnya
Merantau hingga Luar Negeri, Dua Pria Berdarah Batak Ini Jadi Polisi di Amerika Serikat

Merantau hingga Luar Negeri, Dua Pria Berdarah Batak Ini Jadi Polisi di Amerika Serikat

Bukan hanya warga negara asli saja, ternyata anggota kepolisian di Amerika Serikat bisa berasal dari warga negara lainnya.

Baca Selengkapnya
Uang Negara Rp271 Triliun Kasus Korupsi Timah Bisa Untuk Biayain Berapa Anak Sekolah Gratis?

Uang Negara Rp271 Triliun Kasus Korupsi Timah Bisa Untuk Biayain Berapa Anak Sekolah Gratis?

Sementara untuk kerugian keuangan negara masih dalam formulasi penyidik bersama pihak terkait.

Baca Selengkapnya
Syarat Pemilu di Indonesia, Lengkap Beserta Kategori Pemilih

Syarat Pemilu di Indonesia, Lengkap Beserta Kategori Pemilih

Syarat menjadi pemilih dalam Pemilu penting diketahui setiap warga negara Indonesia.

Baca Selengkapnya