Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penembakan Massal Lagi di AS, Empat Orang Tewas di Rumah Sakit Kampus Oklahoma

Penembakan Massal Lagi di AS, Empat Orang Tewas di Rumah Sakit Kampus Oklahoma Mobil polisi di Tulsa. ©Reuters

Merdeka.com - Penembakan massal kembali terjadi di Amerika Serikat. Kali ini, insiden tersebut terjadi di sebuah rumah sakit di Tulsa, Oklahoma, menewaskan empat orang.

Pejabat penegak hukum mengonfirmasi tersangka pelaku penembakan juga tewas. Sejumlah korban luka juga dikonfirmasi dari TKP.

Petugas keamanan mengatakan, mereka masih bekerja mengosongkan rumah sakit kampus St Francos tersebut, di mana sebelumnya ada laporan seorang pria membawa senapan.

"Saat ini, ada empat warga sipil yang tewas, dan satu penembak juga tewas," kata Wakil Kepala Kepolisian, Eric Dalgleish dalam konferensi pers pada Rabu, dilansir BBC.

Dia mengatakan, penembak yang belum teridentifikasi itu tewas karena luka tembak fatal yang diyakini akibat menembak diri sendiri.

"Tersangka punya satu senjata panjang dan satu pistol di TKP saat itu," ujarnya.

Belum ada informasi yang tersedia terkait motif serangan.

Dalgleish mengatakan, polisi menerima telepon terkait penembak aktif pada pukul 16.52 dan tiba di TKP tiga menit kemudian.

"Para petugas yang tiba mendengar tembakan di gedung tersebut dan mengarahkan mereka menuju lantai dua," jelasnya.

Saat ini para petugas sedang memeriksa para saksi mata yang ada di gedung tersebut, termasuk mereka yang berada di lantai dua yang menjadi lokasi serangan.

Kapten Richard Meulenberg menyampaikan kepada ABC News, saat polisi tiba di rumah sakit kampus, mereka menemukan "beberapa orang tertembak" dan beberapa dari mereka telah tewas.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Korban Meninggal Longsor di Luwu Sulsel Bertambah Satu, Ditemukan di Jurang

Korban Meninggal Longsor di Luwu Sulsel Bertambah Satu, Ditemukan di Jurang

Kepala Basarnas Makassar Mexianus Bekabel mengatakan tim SAR gabungan kembali menemukan satu orang korban meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Petasan Meledak di Tangan ASN Pinrang Sulsel

Detik-Detik Petasan Meledak di Tangan ASN Pinrang Sulsel

Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Wahidin Makassar usai kejadian.

Baca Selengkapnya
Tragis! 2 Balita di Simalungun Tewas Terbakar di Rumahnya, saat Orang Tua Pergi ke Warung

Tragis! 2 Balita di Simalungun Tewas Terbakar di Rumahnya, saat Orang Tua Pergi ke Warung

Ketika kebakaran kedua balita malang tersebut sedang tertidur dengan kondisi rumah dikunci dari luar

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Nahas, 3 Emak-Emak di Garut Tertabrak saat Menyeberang Sepulang Pengajian

Nahas, 3 Emak-Emak di Garut Tertabrak saat Menyeberang Sepulang Pengajian

Tiga orang emak-emak di Garut Jawa Barat tertabrak mobil saat menyeberang usai menghadiri kegiatan pengajian

Baca Selengkapnya
Satu Keluarga Tertimpa Tembok Runtuh di Jaksel Saat Lagi Tidur, Empat Orang Terluka

Satu Keluarga Tertimpa Tembok Runtuh di Jaksel Saat Lagi Tidur, Empat Orang Terluka

Tiba-tiba tembok tetangga yang lebih tinggi runtuh dan menimpa rumah Suyoto

Baca Selengkapnya
Tragis 2 Siamang Kurus Kering Akibat Dipelihara Warga, BKSDA Sumsel Turun Tangan Evakuasi

Tragis 2 Siamang Kurus Kering Akibat Dipelihara Warga, BKSDA Sumsel Turun Tangan Evakuasi

Dua akor siamang dievakuasi dari rumah pemeliharanya dengan kondisi memprihatinkan

Baca Selengkapnya
Kesaksian Anggota KKO TNI AL Ditangkap Inggris saat Operasi 'Ganyang Malaysia', Disiksa Siang Malam di Luar Batas Kemanusiaan

Kesaksian Anggota KKO TNI AL Ditangkap Inggris saat Operasi 'Ganyang Malaysia', Disiksa Siang Malam di Luar Batas Kemanusiaan

Berikut kesaksian pilu anggota KKO TNI AL saat berjuang di operasi Dwikora hingga nyaris meregang nyawa. Simak informasinya.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Atta Halilintar Usai Jalani Operasi, Masih di Rumah Sakit Ditemani Keluarga Tercinta

Kondisi Terkini Atta Halilintar Usai Jalani Operasi, Masih di Rumah Sakit Ditemani Keluarga Tercinta

Atta merasa sangat beruntung karena dikelilingi oleh orang-orang terdekatnya yang selalu mendampinginya dalam suka maupun duka.

Baca Selengkapnya
India Tangkap Empat Orang Tersangka Pemerkosaan Massal Turis Spanyol, Tiga Lainnya Sedang Diburu

India Tangkap Empat Orang Tersangka Pemerkosaan Massal Turis Spanyol, Tiga Lainnya Sedang Diburu

Korban diperkosa saat tur ke negara bagian Jharkand bersama suaminya.

Baca Selengkapnya