Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Karya pelukis 9 tahun terjual Rp 14 miliar

Karya pelukis 9 tahun terjual Rp 14 miliar Pelukis berusia sembilan tahun, Keiron Williamson. (dailymail.co.uk)

Merdeka.com - Rezeki seseorang tidak pernah ada yang tahu, termasuk Kieron Williamson, pelukis cilik berusia sembilan tahun dari Norfolk, Inggris. Dia menjadi miliarder baru setelah sejumlah lukisannya terjual lebih dari satu juta poundsterling, setara dengan Rp 14 miliar. Hebatnya, 24 lukisan terbarunya terjual habis hanya dalam 15 menit saat ditawarkan melalui Internet.

Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Jumat (13/7), karena keberhasilan Williamson meraup uang dalam jumlah besar, dia kini dijuluki Mini Monet. Bocah lelaki itu mulai belajar melukis empat tahun lalu saat dia diajak orangtuanya berlibur. Sebelumnya kemampuan menggambar dia seperti rata-rata anak-anak lainnya. Tetapi, tidak disangka bakat dia melejit sangat cepat. Ayah dan ibunya pun terkejut melihat perkembangan cepat anak mereka. Bayangkan, dalam sepekan dia mampu menyelesaikan tiga lukisan dan semuanya cukup rumit.

Williamson sangat gemar melukis pemandangan alam dengan warna-warna pastel. Sebanyak 19 lukisan bocah itu pertama kali laku pada 2009 hanya seharga Rp 203 ribu dalam lelang tertutup. Tiga bulan kemudian, dia kembali menjual 16 karya seninya itu cuma dalam 14 menit. Harganya mulai merangkak naik menjadi Rp 247 ribu.

Dia lambat laun menjadi tulang punggung keluarga lantaran hasil penjualan lukisannya lebih besar ketimbang penghasilan orang tuanya. Dua tahun dia mencatatkan penjualan terbesar setelah sebuah lukisannya dibeli seharga 42.500 pound sterling.

Sejak itu, tawaran terus berdatangan. Jika dihitung-hitung, nilai keseluruhan penjualan lukisan bocah itu sampai saat ini lebih dari Rp 14 miliar. Williamson dan keluarganya kini bisa membeli rumah baru di kawasan elite Ludham, Norfolk, Inggris. Sebelumnya mereka hanya mengontrak rumah petak di samping pompa bensin di daerah Holt.

Orang tua Williamson, Keith (45) dan Michelle (39), sadar akan bakat anak mereka. Maka dari itu keduanya berjanji Williamson bakal berada dalam pengawasan mereka sampai usia 18 tahun. Setelah itu, dia bebas memutuskan melakukan apapun dia mau.

Michelle saat ini tengah merampungkan buku tentang bakat anaknya itu. Selain membahas kemampuan melukis anaknya, dia mengungkapkan kehidupan Williamson sehari-hari. "Lukisannya makin membaik setiap hari, tapi dia tetap layaknya anak laki-laki seumurannya," kata Michelle. Dia dan suaminya kini mengelola pendapatan diperoleh anak mereka.

(mdk/fas)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kerja Keras Polres Inhu Amankan Arus Mudik dan Balik Lebaran Dibalas Penghargaan
Kerja Keras Polres Inhu Amankan Arus Mudik dan Balik Lebaran Dibalas Penghargaan

Angka kecelakaan lalu lintas saat mudik dan arus balik lebaran Idulfitri menurun

Baca Selengkapnya
Awalnya Terjual 5 Porsi Kini Laku 3 Ton dalam Seminggu, Intip Kisah Inspiratif Pengusaha Pisang Geprek yang Viral
Awalnya Terjual 5 Porsi Kini Laku 3 Ton dalam Seminggu, Intip Kisah Inspiratif Pengusaha Pisang Geprek yang Viral

Berawal dari modal yang sangat kecil, kini ia memperoleh omzet hingga jutaan rupiah per minggunya.

Baca Selengkapnya
Perludem Ungkap Pola Praktik Jual Beli Suara
Perludem Ungkap Pola Praktik Jual Beli Suara

Praktik curang itu tetap bisa terjadi meskipun pemilih menggunakan hak suaranya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kapolres Rokan Hulu Cek Harga Sembako dan Sampaikan Pesan Pemilu Damai
Kapolres Rokan Hulu Cek Harga Sembako dan Sampaikan Pesan Pemilu Damai

Aksi yang dilakukan ini harapannya bisa membuat Pemilu 2024 berjalan damai.

Baca Selengkapnya
Puluhan Orang Tertipu Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Miliaran Rupiah
Puluhan Orang Tertipu Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Miliaran Rupiah

Puluhan Orang Tertipu Jual Beli Mobil Bekas Taksi di Bekasi, Kerugian Miliaran Rupiah

Baca Selengkapnya
Ular Besar ini Tak Punya Harga Diri, Berkali-kali Dibanting & Diomeli Emak-emak karena Memakan Ayamnya
Ular Besar ini Tak Punya Harga Diri, Berkali-kali Dibanting & Diomeli Emak-emak karena Memakan Ayamnya

Aksi emak-emak tangkap ular dengan tangan kosong, lalu banting ke tanah lantaran kesal.

Baca Selengkapnya
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Cerita pria dulunya pengemis dan suka mabuk kini berhasil mengubah hidupnya menjadi pribadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Bikin Nangis, Kisah Pilu Kakek 80 Tahun Andalkan Jualan Kerupuk Demi Sambung Hidup Bareng Anak ODGJ
Bikin Nangis, Kisah Pilu Kakek 80 Tahun Andalkan Jualan Kerupuk Demi Sambung Hidup Bareng Anak ODGJ

Kisah lansia 80 tahun rela berjualan kerupuk demi hidupi anak ODGJ ramai disorot warganet. Begini informasinya.

Baca Selengkapnya
Harga Beras Mahal, Pedagang Ngaku Kesulitan Dapat Stok Beras Premium
Harga Beras Mahal, Pedagang Ngaku Kesulitan Dapat Stok Beras Premium

Ada beberapa penyebab terjadinya lonjakan harga beras ini, termasuk molornya musim tanam dan musim panen.

Baca Selengkapnya