Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hendak ditangkap, dukun di Saudi ancam serang polisi pakai jin

Hendak ditangkap, dukun di Saudi ancam serang polisi pakai jin Ilustrasi dukun. ©shutterstock.com

Merdeka.com - Seorang pria asal Mesir mengancam polisi Arab Saudi mencoba menangkap dia setelah melakukan praktik perdukunan dengan cara akan melepas jin untuk menyerang para polisi. Tapi meskipun dia berhasil ditangkap, ancaman lelaki 44 tahun itu tidak terbukti.

Polisi di Kota Makkah, sebelah barat Saudi, menggerebek sebuah rumah dan menangkap dukun tidak disebutkan namanya itu, setelah mendapat laporan bahwa sang dukun menggunakan sihir untuk mengontrol sebuah keluarga Saudi, seperti dilansir surat kabar Arab News, Rabu (1/1).

"Dia berhasil mengendalikan keluarga Saudi itu dengan membuat mereka percaya bahwa ada sebuah harta di bawah rumah keluarga itu, dan dia mencoba untuk menggali harta itu bagi mereka," tulis situs asal Saudi Sabq, mengutip sumber dari kepolisian.

Dikatakan pasangan Saudi dan dua putri mereka berusia 33 dan 35 tahun membiarkan sang dukun untuk tinggal di rumah mereka, setelah dukun itu menjampi-jampi keluarga tersebut.

Polisi menggerebek rumah itu setelah menerima laporan dari tetangga mereka dan menangkap dukun itu. Selama penangkapan, sang dukun mengancam akan melepaskan jin untuk menyerang polisi.

"Tetapi jin sang dukun tidak melindungi dirinya saat ditangkap dan dia dibawa ke kantor polisi. Polisi juga menemukan banyak azimat dan benda-benda sihir di dalam rumah itu," tulis Sabq.

Praktik sihir dan perdukunan dilarang keras di Arab Saudi sesuai dengan hukum Islam, dan orang-orang yang dituduh terlibat dalam tindakan seperti itu bakal dihukum.

Dalam beberapa kasus, orang terbukti menjalankan praktik perdukunan telah dieksekusi di Saudi.

(mdk/fas)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sisi Lain Kehidupan di Arab Saudi, Penduduknya Kaya Raya Tapi Tak Saling Kenal Tetangga Rumah

Sisi Lain Kehidupan di Arab Saudi, Penduduknya Kaya Raya Tapi Tak Saling Kenal Tetangga Rumah

Hal tersebut diketahui dari kebiasaan warga setempat yang jarang berinteraksi satu sama lain.

Baca Selengkapnya
40 Kata Sindiran Halus, Tetap Menohok dan Jadi Ungkapan Jenaka khusus Buat Orang yang Bikin Jengkel

40 Kata Sindiran Halus, Tetap Menohok dan Jadi Ungkapan Jenaka khusus Buat Orang yang Bikin Jengkel

Kata sindiran halus namun menohok menjadi salah satu cara mengungkapkan rasa tak suka secara tidak langsung pada seseorang yang menjengkelkan.

Baca Selengkapnya
Jenazah Sekeluarga Bunuh Diri Lompat dari Apartemen Diserahkan ke Keluarga

Jenazah Sekeluarga Bunuh Diri Lompat dari Apartemen Diserahkan ke Keluarga

Petugas kepolisian sudah selesai melakukan pemeriksaan terhadap jasad keempat korban untuk kebutuhan penyidikan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Haru Sambil Taburkan Bunga, Mayjen Kunto Memperlihatkan Makam Anak Sulungnya yang Bernama Senin

Haru Sambil Taburkan Bunga, Mayjen Kunto Memperlihatkan Makam Anak Sulungnya yang Bernama Senin

Menyambut datangnya bulan suci Ramadan 1445 Hijriyah, Mayjen Kunto dan Istri melakukan ziarah ke makam orangtua dan putra sulungnya.

Baca Selengkapnya
Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, Eks Kapolri Idham Azis Berduka Cita para Jenderal Polisi Datangi Rumahnya

Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, Eks Kapolri Idham Azis Berduka Cita para Jenderal Polisi Datangi Rumahnya

Kabar duka datang dari keluarga eks Kapolri Jenderal (Purn) Idham Azis.

Baca Selengkapnya
Kenang Masa Muda, Jenderal Polisi Anak Eks Kapolri Dulu Tak Yakin Sang Istri Mau Menerimanya 'Aku Beruntung'

Kenang Masa Muda, Jenderal Polisi Anak Eks Kapolri Dulu Tak Yakin Sang Istri Mau Menerimanya 'Aku Beruntung'

Mengenang masa muda, dia mengungkap cerita saat mendekati sang istri.

Baca Selengkapnya
Tak Tinggal Diam ketika HP Dijambret, Emak-Emak di Serang Kejar Pelaku hingga Tertangkap

Tak Tinggal Diam ketika HP Dijambret, Emak-Emak di Serang Kejar Pelaku hingga Tertangkap

Aksi berani ditunjukkan seorang emak-emak bernama Eni (54). Dia mengejar dua penjambret handphonenya hingga salah seorang di antara mereka tertangkap.

Baca Selengkapnya
Diancam akan Dibunuh, ABG Diperkosa Teman Kerja

Diancam akan Dibunuh, ABG Diperkosa Teman Kerja

Saat berada di tengah perjalanan pelaku malah mengarahkan kendaraannya ke rumahnya yang berada di wilayah Kecamatan Panongan.

Baca Selengkapnya
HP Satu Keluarga Lompat dari Apartemen Rusak, Polisi Kesulitan Usut Kabar Kepergian ke Solo dan Hutang Pinjol

HP Satu Keluarga Lompat dari Apartemen Rusak, Polisi Kesulitan Usut Kabar Kepergian ke Solo dan Hutang Pinjol

Kesulitan melacak jejak digital satu keluarga itu setelah polisi melihat kondisi handphone sudah tidak utuh.

Baca Selengkapnya