Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ancaman Menlu AS ke Iran jika Langgar Batas Pengayaan Uranium

Ancaman Menlu AS ke Iran jika Langgar Batas Pengayaan Uranium Mike Pompeo. REUTERS/Eric Thayer

Merdeka.com - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Mike Pompeo mengatakan, Iran akan menghadapi sanksi jika melanggar batas pengayaan uranium. Iran diminta tunduk pada aturan yang sudah disepakati.

"Perluasan program nuklir Iran terbaru akan mengarah pada isolasi dan sanksi lebih lanjut," kata Pompeo di Twitter.

Sebelumnya pada Minggu, Iran mengatakan akan menambah uranium hingga melebihi batas pakta internasional. Teheran juga mengancam akan meninggalkan lebih banyak komitmennya, kecuali jika ada solusi yang ditemukan oleh pihak-pihak dalam kesepakatan nuklir.

Kesepakatan yang dimaksud mengikat Iran untuk tidak memproduksi bom atom dan tunduk kepada inspeksi Badan Energi Atom Internasional (IAEA) sebagai imbalan atas pencabutan sebagian sanksi internasional yang melumpuhkan, sebagaimana dikutip dari Al Jazeera, Senin (8/7).

Namun penarikan sepihak Presiden AS Donald Trump dari kesepakatan pada 8 Mei 2018, telah menghilangkan manfaat ekonomi yang didapat Teheran. "Rezim Iran, yang dipersenjatai dengan senjata nuklir, akan menimbulkan bahaya yang lebih besar bagi dunia," kata Pompeo.

Sebelumnya para ahli mengatakan, Iran telah mematuhi perjanjian bahkan setelah AS hengkang dari kesepakatan.

Namun Teheran kemudian mengumumkan pada 8 Mei, mereka tidak akan lagi menghormati batas yang ditetapkan oleh pakta.

Mereka juga mengancam akan melangkah lebih jauh dan meninggalkan lebih banyak komitmen nuklir, kecuali mitra yang tersisa - Inggris, China, Prancis, Jerman dan Rusia - membantunya menghindari sanksi, terutama dengan membeli minyaknya.

Behrouz Kamalvandi, juru bicara badan atom Iran, mengatakan persiapan teknis untuk tingkat pengayaan akan selesai dalam waktu singkat. Pada Minggu, ia mengatakan akan selesai "dalam beberapa jam dan pengayaan lebih dari 3,67 persen akan dimulai".

Kamalvandi mengatakan, pada Senin pengayaan telah akan melampaui 3,67 persen.

Abbas Araghchi, wakil menteri luar negeri Iran, mengatakan Teheran akan terus mengurangi komitmennya setiap 60 hari.

Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif, dalam sebuah posting Twitter, mengatakan semua tindakan Teheran "dapat dibalikkan" jika negara-negara Eropa mendukung komitmen mereka.

Tiga anggota Uni Eropa penandatangan kesepakatan "tidak memiliki alasan untuk menghindari sikap politik yang kuat untuk mempertahankan JCPOA & melawan unilateralisme AS," tambah Zarif, merujuk pada kesepakatan nuklir dengan nama resminya, Joint Comprehensive Plan of Action.

Reporter: Siti Khotimah

Sumber: Liputan6.com

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Iran Akui Serangan ke Israel Balasan Atas Penyerangan Konsultan di Suriah
Iran Akui Serangan ke Israel Balasan Atas Penyerangan Konsultan di Suriah

Iran Akui Serangan ke Israel Balasan Atas Penyerangan Konsultan di Suriah

Baca Selengkapnya
Perang Iran Vs Israel, Pemerintah Imbau WNI Tunda Perjalanan ke Timur Tengah
Perang Iran Vs Israel, Pemerintah Imbau WNI Tunda Perjalanan ke Timur Tengah

Kementerian Luar Negeri juga meminta para WNI segera menghubungi maskapai masing-masing untuk mendapatkan informasi terkini terkait penerbangan mereka.

Baca Selengkapnya
Iran Nyatakan Serangan Balasan ke Israel Sudah Berakhir, Ancam Serangan Berikutnya Akan Lebih Dahsyat
Iran Nyatakan Serangan Balasan ke Israel Sudah Berakhir, Ancam Serangan Berikutnya Akan Lebih Dahsyat

Iran Nyatakan Serangan Balasan ke Israel Sudah Berakhir, Ancam Serangan Berikutnya Akan Lebih Dahsyat

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Indonesia-Brunei Sepakat Kembangkan Urea dan Amoniak untuk Jaga Ketahanan Pangan ASEAN
Indonesia-Brunei Sepakat Kembangkan Urea dan Amoniak untuk Jaga Ketahanan Pangan ASEAN

Kedua BUMN dari masing-masing negara ini sepakat untuk menandatangani perjanjian pendahuluan atau Head of Agreement (HoA) tentang pengembangan urea dan amonia.

Baca Selengkapnya
Begini Sikap Jokowi Usai Iran Serang Israel Pakai Rudal Balistik
Begini Sikap Jokowi Usai Iran Serang Israel Pakai Rudal Balistik

Respons Presiden Jokowi usai Iran melakukan serangan ke Israel pada Sabtu (13/4) malam.

Baca Selengkapnya
Bantah Sindiran Anies, Airlangga Tegaskan Indonesia Dianggap Leader Negara di Selatan
Bantah Sindiran Anies, Airlangga Tegaskan Indonesia Dianggap Leader Negara di Selatan

Presiden Jokowi bahkan melawat langsung untuk mendorong perdamaian antara Rusia dan Ukraina.

Baca Selengkapnya
Iran Batal Serang Israel dengan Rudal Jelajah Jarak Jauh Jika Syarat Ini Dipenuhi, Begini Tuntutannya
Iran Batal Serang Israel dengan Rudal Jelajah Jarak Jauh Jika Syarat Ini Dipenuhi, Begini Tuntutannya

Iran berjanji membalas Israel yang menyerang konsulat Iran di Damaskus, Suriah.

Baca Selengkapnya
Jokowi akan Cek APBN Sebelum Lanjutkan Bansos: Kalau Anggaran Tak Memungkinkan Tidak Diteruskan
Jokowi akan Cek APBN Sebelum Lanjutkan Bansos: Kalau Anggaran Tak Memungkinkan Tidak Diteruskan

Jokowi menuturkan bantuan pangan dilanjutkan apabila anggaran tercukupi.

Baca Selengkapnya
Istana Respons Isu Menkeu Sri Mulyani Mundur: Tujuannya Goyang Pemerintah yang Sudah Baik
Istana Respons Isu Menkeu Sri Mulyani Mundur: Tujuannya Goyang Pemerintah yang Sudah Baik

Menkeu Sri Mulyani dan sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju disebut-sebut akan mundur

Baca Selengkapnya