Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Warner Fayman

Profil Warner Fayman, Berita Terbaru Terkini | Merdeka.com

Warner Faymann  lahir di Wina, Austria pada tanggal 4 Mei 1960. Faymann menjabat sebagai adalah Kanselir Austria saat ini. Pada tahun 1981, Faymann menyelesaikan wajib militernya. Dia sempat terdaftar sebagai mahasiswa jurusan hukum di Universitas Wina selama dua tahun, tetapi tidak menyelesaikan studinya sampai lulus lulus. Pada tahun 1985, Faymann berkerja sebagai seorang konsultan di Bank Zentralsparkasse (sekarang berubah nama menjadi Bank Austria). Dia berkerja hingga tahun 1988 dimana kemudian dia berhenti dari pekerjaan itu dan menjadi untuk menjadi direktur dan ketua dari lembaga Viennese Tenants' counseling.

Faymann juga pernah menjabat sebagai ketua organisani Socialist Youth Vienna (Sozialistische Jugend Wien) dari tahun 1985 sampai tahun 1994, dan kemudian dia ditunjuk untuk menjadi anggota parlemen negara Wina dan dewan kota. Kala itu, dia memegang berbagai posisi mengenai pembangunan perumahan dan pembaharuan perkotaan.

Selanjutnya Faymann ditunjuk untuk menjadi Menteri Federal Transportasi, Inovasi dan Teknologi dalam Kabinet Kanselir Alfred Gusenbauer. Pada 16 Juni 2008 Faymann diganti Gusenbauer sebagai ketua Partai Sosial Demokrat Austria (SPÖ) dan memimpin partai untuk maju ke pemilihan umum legislatif yang diselenggarakan pada tanggal 28 September 2008. Pemilu ini terkenal  karena adanya pengumuman oleh Faymann dan Gusenbauer tentang pergeseran posisi partai terhadap penandatanganan perjanjian baru Uni Eropa. Ini mereka lakukan dengan menulis sebuah surat terbuka kepada Hans Dichand, seorang editor pers media Kronenzeitung yang merupakan surat kabar terbesar di negara itu. Hal ini menyebabkan skandal dalam partai karena pergeseran itu tidak diputuskan oleh setiap partai, dan akhirnya menyebabkan berakhirnya koalisi yang ada sehingga perlu diadakan pemilu lagi. Faymann dikenal karena hubungan yang baik dengan yang kini almarhum Dichand, yang juga akan mendukungnya dalam kampanye pemilu berikut. Meskipun Partai Sosial Demokrat Austria kehilangan 11 kursi, partai itu tetap keluar sebagai pemenang. Sebagai ketua partai yang paling banyak dipilih, Faymann diminta Presiden Federal Heinz Fischer untuk membentuk Pemerintah baru pada 8 Oktober 2008. Dia kemudian disumpah sebagai Kanselir pada 2 Desember 2008.

Dalam kehidupan pribadinya, Fayman telah menikah dua kali. Dari istrinya yang pertama dia mendapatkan seorang anak perempuandan kemudian dia menikah dengan istrinya yang kedua, Martina Ludwig-Faymann, dan juga memperoleh anak perempuan.

Riset dan Analisa: Fathimatuz Zahroh

Profil

  • Nama Lengkap

    Warner Fayman

  • Alias

    No Alias

  • Agama

    Katolik

  • Tempat Lahir

    Wina, Austria

  • Tanggal Lahir

    1960-05-04

  • Zodiak

    Taurus

  • Warga Negara

    Austria

  • Istri

    Martina Ludwig-Faymann

  • Biografi

    Warner Faymann  lahir di Wina, Austria pada tanggal 4 Mei 1960. Faymann menjabat sebagai adalah Kanselir Austria saat ini. Pada tahun 1981, Faymann menyelesaikan wajib militernya. Dia sempat terdaftar sebagai mahasiswa jurusan hukum di Universitas Wina selama dua tahun, tetapi tidak menyelesaikan studinya sampai lulus lulus. Pada tahun 1985, Faymann berkerja sebagai seorang konsultan di Bank Zentralsparkasse (sekarang berubah nama menjadi Bank Austria). Dia berkerja hingga tahun 1988 dimana kemudian dia berhenti dari pekerjaan itu dan menjadi untuk menjadi direktur dan ketua dari lembaga Viennese Tenants' counseling.

    Faymann juga pernah menjabat sebagai ketua organisani Socialist Youth Vienna (Sozialistische Jugend Wien) dari tahun 1985 sampai tahun 1994, dan kemudian dia ditunjuk untuk menjadi anggota parlemen negara Wina dan dewan kota. Kala itu, dia memegang berbagai posisi mengenai pembangunan perumahan dan pembaharuan perkotaan.

    Selanjutnya Faymann ditunjuk untuk menjadi Menteri Federal Transportasi, Inovasi dan Teknologi dalam Kabinet Kanselir Alfred Gusenbauer. Pada 16 Juni 2008 Faymann diganti Gusenbauer sebagai ketua Partai Sosial Demokrat Austria (SPÖ) dan memimpin partai untuk maju ke pemilihan umum legislatif yang diselenggarakan pada tanggal 28 September 2008. Pemilu ini terkenal  karena adanya pengumuman oleh Faymann dan Gusenbauer tentang pergeseran posisi partai terhadap penandatanganan perjanjian baru Uni Eropa. Ini mereka lakukan dengan menulis sebuah surat terbuka kepada Hans Dichand, seorang editor pers media Kronenzeitung yang merupakan surat kabar terbesar di negara itu. Hal ini menyebabkan skandal dalam partai karena pergeseran itu tidak diputuskan oleh setiap partai, dan akhirnya menyebabkan berakhirnya koalisi yang ada sehingga perlu diadakan pemilu lagi. Faymann dikenal karena hubungan yang baik dengan yang kini almarhum Dichand, yang juga akan mendukungnya dalam kampanye pemilu berikut. Meskipun Partai Sosial Demokrat Austria kehilangan 11 kursi, partai itu tetap keluar sebagai pemenang. Sebagai ketua partai yang paling banyak dipilih, Faymann diminta Presiden Federal Heinz Fischer untuk membentuk Pemerintah baru pada 8 Oktober 2008. Dia kemudian disumpah sebagai Kanselir pada 2 Desember 2008.

    Dalam kehidupan pribadinya, Fayman telah menikah dua kali. Dari istrinya yang pertama dia mendapatkan seorang anak perempuandan kemudian dia menikah dengan istrinya yang kedua, Martina Ludwig-Faymann, dan juga memperoleh anak perempuan.

    Riset dan Analisa: Fathimatuz Zahroh

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya