Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Presiden Jokowi Ajak Jerman Bermitra Wujudkan Transformasi Digital

Presiden Jokowi Ajak Jerman Bermitra Wujudkan Transformasi Digital Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor. ©2021 Foto: Lukas - Biro Pers Sekretariat Presiden

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak Jerman untuk melakukan kerja sama untuk mewujudkan transformasi digital di Indonesia. Sebab, kata dia, Indonesia telah menyiapkan roadmap implementasi making Indonesia 4.0.

"Saya ingin mengajak Jerman untuk bermitra mewujudkan transformasi digital di Indonesia," kata Presiden Jokowi saat hadir dalam Hannover Messe 2021 melalui virtual dalam akun YouTube Sekretariat Presiden, Senin (12/4) malam.

Sementara itu, dia menjelaskan ekonomi digital dan industri 4.0 Indonesia saat ini menjadi yang tercepat di Asia Tenggara. Sebab Indonesia memiliki start up sekitar 2.193, kelima terbesar di dunia. Indonesia juga memiliki 5 unicorn dan Indonesia bahkan telah memiliki 1 decacorn.

Ke depan, Presiden Jokowi meyakini industri ini akan berkontribusi pada PDB Indonesia sekitar USD 133 miliar di 2025. Didukung 185 juta penduduk yang memiliki akses internet, terbesar keempat di dunia.

Dia juga menjelaskan kemajuan industri 4.0 akan menjadikan Indonesia top 10 economy global di tahun 2030. Presiden Jokowi menjelaskan teknologi digital saat ini menjadi bagian sangat penting di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Sebab, menurutnya, transformasi teknologi menciptakan momentum bukan saja membawa dunia keluar dari pandemi, namun sekaligus melakukan lompatan besar ke depan.

"Ini adalah visi besar Indonesia, Indonesia emas. Yang diwujudkan melalui industri 4.0," tegasnya.

Selanjutnya

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, pada era industri 4.0, penguatan Sumber Daya Manusia adalah kebutuhan. Indonesia pun, kata Presiden Jokowi, memiliki bonus demografi.

Sementara itu pada tahun 2030 jumlah usia produktif di Indonesia tumbuh 2 kali lipat. Sebab itu dia menjelaskan tantangan saat ini adalah penyiapan Sumber Daya Manusia yang mampu menghadapi tantangan masa depan.

"Tantangan big data. Artificial intelligence. Internet of things. Saya yakin, Jerman dapat mendukung penguatan SDM Indonesia melalui pengembangan pendidikan vokasi, penguatan riset, dan penguatan universitas berbasis teknologi," kata Presiden Jokowi saat hadir dalam Hannover Messe 2021 melalui virtual dalam akun YouTube Sekretariat Presiden, Senin (12/4) malam.

Kemudian yang kedua, Jokowi juga mengajak Jerman untuk meciptakan iklim investasi kondusif bagi 4.0 dan pembenahan tersebut membutuhkan reformasi struktural. Salah satunya kata Jokowi dengan Indonesia membuat UU Cipta Kerja.

"Pengesahan UU Cipta Kerja adalah salah satunya. UU Cipta kerja ini akan mempermudah izin usaha. Memberikan kepastian hukum. Memberikan insentif. UU Cipta Kerja juga memberikan insentif bagi ekonomi digital. UU Cipta Kerja akan mendukung pengembangan industri 4.0," bebernya.

Tidak hanya itu, Jokowi juga mengajak Jerman untuk investasi pada pembangunan hijau. Sebab kata dia pandemi Covid-19 adalah momentum untuk mendorong pembangunan hijau. Hal tersebut juga terlihat potensi ekonomi hijau atau pembangunan hijau sangatlah besar.

"Peluang bisnis sebesar 10,1 triliun USD. Peluang 395 juta lapangan pekerjaan baru hingga 2030," beber Jokowi.

Dia juga menjelaskan di Indonesia berbagai terobosan telah dilakukan. Pembangunan biodiesel atau green diesel dari kelapa sawit. Kemudian pemasangan pembangkit listrik tenaga surya atap di sektor rumah tangga. Proyek tersebut kata dia akan menciptakan puluhan ribu lapangan kerja baru tetapi juga mengurangi emisi gas rumah kaca.

Sementara itu, kata dia di saat yang sama, Indonesia siap berkontribusi pada energi masa depan. Sebagai negara produsen nikel terbesar dunia, Indonesia juga mengembangkan pengolahan biji nikel menjadi baterai lithium sebagai komponen utama baterai ponsel maupun mobil listrik.

"Kemitraan Indonesia dan Jerman untuk pembangunan hijau ke depan adalah salah satu prioritas. Saya mengapresiasi green infrastructure inisiative Jerman dengan nilai 2,5 miliar Euro. Program ini diharapkan dapat mendukung pembangunan infras hijau di Indonesia," bebernya.

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Tekan Aturan Percepatan Transformasi Digital, Begini Isinya

Jokowi Tekan Aturan Percepatan Transformasi Digital, Begini Isinya

Pertimbangan penerbitan perpres itu untuk mendorong terwujudnya pelayanan publik berkualitas dan terpercaya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji BRI: Sekarang Agen BRILink Ambil Alih Peran Rentenir

Jokowi Puji BRI: Sekarang Agen BRILink Ambil Alih Peran Rentenir

Kepala Negara mengapresiasi langkah digitalisasi yang berhasil menyentuh masyarakat kecil.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Belanja Infrastruktur Digital Ditekan: Tak Ada Lagi Aplikasi Baru

Jokowi Minta Belanja Infrastruktur Digital Ditekan: Tak Ada Lagi Aplikasi Baru

Presiden Jokowi meminta agar aplikasi kementerian/lembaga disederhanakan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Jokowi Bangun Jalan Tol Pelayanan Publik, Apa Itu?

Pemerintah Jokowi Bangun Jalan Tol Pelayanan Publik, Apa Itu?

Setidaknya, ada beberapa langkah penting yang menjadi panduan transformasi digital layanan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Pesan Jokowi ke MA: Hakim Harus Peka Terhadap Rasa Keadilan Masyarakat

Pesan Jokowi ke MA: Hakim Harus Peka Terhadap Rasa Keadilan Masyarakat

Jokowi mengingatkan hakim agar peka terhadap rasa keadilan masyarakat dan mengikuti perkembangan teknologi.

Baca Selengkapnya
Luhut Dapat Mandat dari Jokowi, Percepat Digitalisasi Kementerian Lembaga

Luhut Dapat Mandat dari Jokowi, Percepat Digitalisasi Kementerian Lembaga

Percepatan tersebut bertujuan mencegah pemborosan belanja untuk infrastruktur digital.

Baca Selengkapnya
Depan Prabowo, Jokowi Puji Inisiasi Kemenhan Bangun RS Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman

Depan Prabowo, Jokowi Puji Inisiasi Kemenhan Bangun RS Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman

Jokowi juga memuji sejumlah peralatan media yang diklaim tercanggih yang terpasang di dalamnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya