Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perkuat Distribusi, CCEP Indonesia Gunakan Corporate Billing Management BRI

Perkuat Distribusi, CCEP Indonesia Gunakan Corporate Billing Management BRI BRI. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk terus berupaya mempermudah transaksi pembayaran distributor dan memperkuat distribusi nasabah korporatnya melalui berbagai layanan BRI. Terkait hal ini, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) bekerja sama dengan BRI untuk menggunakan layanan Corporate Billing Management dan Distributor Financing BRI.

Hal tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) Layanan Perbankan antara Financial Director CCEP Indonesia & PNG Miguel Marquez dengan Director of Institutional and Wholesale Business BRI Agus Noorsanto di Jakarta, Rabu (11/5/2022). Dalam kesempatan yang sama, sekaligus ditandatangani Perjanjian Kerjasama Distributor Financing antara Distributor CCEP Indonesia dengan BRI.

Director of Institutional and Wholesale Business BRI Agus Noorsanto mengungkapkan, perseroan siap memfasilitasi pelayanan terbaik distributor CCEP Indonesia yang merupakan salah satu pelaku UMKM.

"Dengan pengalaman BRI, kami berupaya agar CCEP Indonesia dan distributornya mendapatkan manfaat dari fasilitas Distributor Financing dan pengelolaan transaksi perbankan. Kerjasama dengan CCEP Indonesia adalah cerminan dari kemampuan BRI memenuhi standar kelas dunia dalam memenuhi kebutuhan perbankan Multinational Corporations," ungkap Agus Noorsanto.

Kerja sama ini akan memudahkan pengelolaan transaksi keuangan secara efisien dan memastikan penerimaan pembayaran tepat waktu melalui sistem terintegrasi. Cash Management Platform dan Corporate Billing Management BRI (CBM) memberikan fleksibilitas kepada para distributor dan CCEP Indonesia untuk melakukan transaksi di mana saja dan kapan saja termasuk menjalankan transaksi di hari libur.

Di samping itu, kerja sama ini sekaligus menjadi cerminan dari kepercayaan investor kepada BRI yang memiliki pengalaman panjang dalam melayani ekosistem distribusi FMCG. Agus menambahkan, semua layanan terbaik dari BRI Group telah tersedia bagi CCEP Indonesia, termasuk layanan yang memberikan manfaat bagi karyawan CCEP Indonesia.

Sementara itu, Financial Director CCEP Indonesia & PNG Miguel Marquez juga mengatakan, CCEP Indonesia senantiasa berkomitmen pada Indonesia dan pertumbuhannya, serta mendukung pertumbuhan bisnis UMKM.

"Kami akan terus bekerja dengan karyawan, komunitas, pelanggan, pemasok, dan mitra kami, serta pemerintah untuk mewujudkan komitmen kami kepada Indonesia. Kami memilih BRI, yang merupakan salah satu pemain utama perbankan di Indonesia, sebagai mitra perbankan dalam mendukung para distributor kami, yang sebagian besar merupakan pelaku UMKM. Kami percaya bahwa kerjasama dengan BRI ini akan memberikan banyak nilai tambah, termasuk upaya menumbuhkembangkan UMKM sehingga dapat 'naik kelas'. MoU ini akan menjadi payung untuk berbagai peluang kerja sama bagi para distributor dan mewujudkan komitmen kami dalam mendukung pertumbuhan bisnis yang kuat dan berkelanjutan di Indonesia untuk hari ini dan masa depan," jelas Miguel.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertamina Patra Niaga Bareng Kementerian ESDM Cek Kesiapan Layanan Energi di Banyuwangi dan Bali

Pertamina Patra Niaga Bareng Kementerian ESDM Cek Kesiapan Layanan Energi di Banyuwangi dan Bali

Pertamina Patra Niaga kini mempersiapkan diri untuk memenuhi lonjakan konsumsi energi saat Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Jadi Satu-satunya di Indonesia, Layanan Customer BCA Dapat Pengakuan Skala Internasional

Jadi Satu-satunya di Indonesia, Layanan Customer BCA Dapat Pengakuan Skala Internasional

Selain kenyamanan bertransaksi, BCA juga dinilai memiliki kemampuan sumber daya manusia yang andal, yang selalu ditingkatkan melalui berbagai program.

Baca Selengkapnya
Dua Perusahaan Dapat Izin Penjamin dan Pengelola Aset Kripto di Indonesia, Industri Beri Tanggapan Begini

Dua Perusahaan Dapat Izin Penjamin dan Pengelola Aset Kripto di Indonesia, Industri Beri Tanggapan Begini

Per Januari 2024 terdapat 32 Calon Anggota Bursa yang terdiri dari 29 CPFAK dan 3 Non-CPFAK yang mendaftar di tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bank BPD Bali Ungkap Kesiapan Penyelenggaraan Pungutan Wisatawan Asing

Bank BPD Bali Ungkap Kesiapan Penyelenggaraan Pungutan Wisatawan Asing

BPD Bali memiliki peran strategis karena ditunjuk Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali sebagai bank persepsi.

Baca Selengkapnya
Pertamina Patra Niaga Siap Salurkan BBM Subsidi Sesuai Kuota Pemerintah

Pertamina Patra Niaga Siap Salurkan BBM Subsidi Sesuai Kuota Pemerintah

Pertamina siap menjalankan penugasan Pemerintah tersebut, dan melalui PT Pertamina Patra Niaga sebagai Subholding Commercial & Trading

Baca Selengkapnya
Pertamina Dorong Pembayaran Non-Cash di SPBU, Berikut Cara Bayar BBM saat Mudik

Pertamina Dorong Pembayaran Non-Cash di SPBU, Berikut Cara Bayar BBM saat Mudik

Guna menghindari penumpukan antrean di SPBU, Pertamina juga mengajak para pemudik untuk menyiapkan berbagai skema pembayaran digital.

Baca Selengkapnya
Pertamina Salurkan Rp141 Miliar untuk 5.116 UMKM, Paling Banyak di Jawa Tengah

Pertamina Salurkan Rp141 Miliar untuk 5.116 UMKM, Paling Banyak di Jawa Tengah

Penyaluran tertinggi dana PUMK diberikan kepada 950 UMKM di Jawa Tengah sebesar Rp27,7 miliar, disusul Jawa Barat Rp20,1 miliar.

Baca Selengkapnya
Menkominfo Soal Suap SAP: Kasus Lama, Skalanya Terlalu Kecil

Menkominfo Soal Suap SAP: Kasus Lama, Skalanya Terlalu Kecil

Budi menjelaskan, hal ini terjadi sebelum nama Balai Penyedia dan Pengelola Pembiayaan Telekomunikasi dan Informatika (BP3TI) berubah menjadi BAKTI.

Baca Selengkapnya
Dukung Kesetaraan, BCA Salurkan UMKM Entrepreneur Perempuan Rp14,8 Triliun Sepanjang 2023

Dukung Kesetaraan, BCA Salurkan UMKM Entrepreneur Perempuan Rp14,8 Triliun Sepanjang 2023

Persentase pekerja perempuan di BCA juga mencapai 60,8 persen dari total pekerja dan menduduki 61,1 persen dari total manajer di perusahaan.

Baca Selengkapnya