Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peran Vital Ekonomi Digital di Era Pandemi

Peran Vital Ekonomi Digital di Era Pandemi Menkeu Sri Mulyani. ©Foto Humas Kemenko Perekonomian

Merdeka.com - Menteri Keuangan, Sri Mulyani mengatakan, peranan ekonomi digital menjadi sangat penting di masa pandemi Covid-19. Pandemi, menurutnya, telah mentrasformasikan ekonomi Indonesia menjadi lebih mengandalkan infrastruktur digital.

"Pelaku usaha dapat menggunakan teknologi digital di dalam meningkatkan kualitas produk dan akses permodalan serta untuk menembus pasar," kata Menteri Sri Mulyani dalam acara Google Indonesia, Jakarta, Kamis (2/12).

Menteri Sri Mulyani mengatakan, transformasi digital adalah kunci bagi para pelaku usaha dan terutama bagi UMKM agar memiliki potensi untuk terus tumbuh, baik pada situasi pandemi maupun setelah pandemi. Transformasi ini diharapkan berakselerasi pada pemulihan.

"Didalam hal ini pemerintah perlu berkolaborasi dengan dunia swasta," katanya.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu mengatakan, pemerintah telah menginvestasikan infrastruktur IT dalam mendorong konektivitas hingga pelosok tanah air. Anggaran untuk transformasi digital telah ditingkatkan namun ini tidak akan memadai apabila peranan swasta tidak diikutikan.

"Saya menyambut gembira Google, sebagai salah satu perusahaan global, berpartisipasi dalam membangun digital ekonomi di Indonesia dan terutama mendedikasikan kepada pembangunan adan pemberdayaan UMKM," tandasnya.

Menko Airlangga: UMKM Digital Kunci Pemulihan Ekonomi

Pemerintah Jokowi-Ma'ruf berkomitmen untuk mendorong para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk melek digital. Sebab pertumbuhan UMKM digital, diyakini akan ikut berperan dalam pemulihan ekonomi nasional.

"Pemerintah memandang UMKM digital sebagai kunci pemulihan ekonomi," kata Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto dalam acara Percepatan Digitalisasi Ekonomi dan Keuangan Indonesia di Masa Pandemi, Rabu (28/4).

Menko Airlangga menyebut, untuk mendorong pelaku UMKM untuk on board ke platform digital bisa dimulai melalui program Bangga Buatan Indonesia. Di mana, hingga tahun 2020 sudah terdapat 11,7 juta UMKM onboarding dan diharapkan di tahun 2030 jumlah UMKM yang go digital mampu menembus 30 juta.

Selanjutnya, di dalam pengembangan ekonomi digital pemerintah juga telah menyiapkan beberapa strategi. Strategi ini akan memanfaatkan tiga pilar. Pertama fondasi ekonomi untuk wujudkan ekonomi digital yang terdepan, kedua mendorong inklusivitas, dan ketiga mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.

Pemerintah juga akan memberi dukungan dalam pembangunan infrastruktur digital, untuk menciptakan iklim inovasi yang baik. Undang-Undang Cipta Kerja juga akan mengakomodasi upaya pengembangan ekonomi digital, antara lain melalui pengaturan tentang perluasan pembangunan infrastruktur broadband, tarif batas atas dan bawah untuk melindungi kepentingan masyarakat dan persaingan usaha yang sehat.

"Tentu persaingan usaha yang sehat ini akan mendorong peran KPPU agar lebih aktif dan memonitor perkembangan ekonomi digital di Indonesia dan khususnya e-commerce," jelasnya.

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sri Mulyani Pede Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,2 Persen di 2024

Sri Mulyani Pede Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,2 Persen di 2024

Proyeksi pertumbuhan ekonomi di atas 5 persen itu didorong oleh penyelenggaraan pemilu secara serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Jubir TKN Sindir Slepetonomics Cak Imin: Lebih Akademik Hilirisasi Digital Milik Mas Gibran

Jubir TKN Sindir Slepetonomics Cak Imin: Lebih Akademik Hilirisasi Digital Milik Mas Gibran

Dahnil menjelaskan bahwa hilirisasi digital adalah penggunaan device bahkan hingga ke jaringan yang akan dibuat oleh putra-putri Indonesia.

Baca Selengkapnya
Karir Bergengsi Sri Mulyani Selain Jadi Menteri Keuangan

Karir Bergengsi Sri Mulyani Selain Jadi Menteri Keuangan

Posisi Sri Mulyani di kancah internasional itu juga turut berdampak positif terhadap reputasi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sri Mulyani Ungkap Resep Ekonomi Indonesia Melesat di Tahun 2024

Sri Mulyani Ungkap Resep Ekonomi Indonesia Melesat di Tahun 2024

Sri Mulyani mengakui, saat ini, masih terdapat kesenjangan infrastruktur di antara wilayah Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kondisi Ekonomi 2024 Masih Suram, Sri Mulyani Bongkar Penyebabnya

Kondisi Ekonomi 2024 Masih Suram, Sri Mulyani Bongkar Penyebabnya

Walau begitu, perekonomian Indonesia masih mencatatkan pertumbuhan di angka 5,05 persen.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Ingatkan Perjalanan Indonesia Jadi Negara Maju Tidak Mudah, Ini Alasannya

Sri Mulyani Ingatkan Perjalanan Indonesia Jadi Negara Maju Tidak Mudah, Ini Alasannya

Menteri Keuangan Sri Mulyani menilai menuju target tersebut bukan perkara gampang.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Dunia Masih Terpuruk di 2024, Sri Mulyani Ungkap Penyebanya

Ekonomi Dunia Masih Terpuruk di 2024, Sri Mulyani Ungkap Penyebanya

Ramalan IMF menyebut kondisi ekonomi dunia masih terpuruk.

Baca Selengkapnya
Korlantas Polri Bentuk Samsat Digital Pertama di Indonesia, Simak Keunggulannya

Korlantas Polri Bentuk Samsat Digital Pertama di Indonesia, Simak Keunggulannya

"Dengan digitalisasi Samsat ini, pelayanan masyarakat dimudahkan, tidak perlu turun lagi mengantri," kata Irjen Aan

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji BRI: Sekarang Agen BRILink Ambil Alih Peran Rentenir

Jokowi Puji BRI: Sekarang Agen BRILink Ambil Alih Peran Rentenir

Kepala Negara mengapresiasi langkah digitalisasi yang berhasil menyentuh masyarakat kecil.

Baca Selengkapnya