Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kongres Diaspora Indonesia ke-5 Akan Kembali Digelar

Kongres Diaspora Indonesia ke-5 Akan Kembali Digelar Kongres Diaspora Indonesia ke-5 Akan Kembali Digelar. ©2019 Merdeka.com/Dwi Aditya Putra

Merdeka.com - Kongres Diaspora Indonesia ke-5 atau The Fifth Congress of Indonesian Diaspora (CID-5) akan kembali digelar pada Sabtu, 10 Agustus 2019 mendatang di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta. Kongres ini nantinya akan menghadirkan beberapa tokoh publik untuk membahas berbagai aspirasi Diaspora Indonesia melalui sesi-sesi paralel yang terbuka gratis untuk publik.

Chairman Board of Trustees IDN-Global (2017-2019), Dino Patti Djalal mengatakan, sama seperti sebelumnya kongres Diaspora Indonesia ke-5 akan kembali dibuka oleh kegiatan satu hari penuh konferensi menghadirkan tokoh-tokoh Diaspora Indonesia cemerlang dari berbagai spektrum masyarakat Indonesia. Termasuk pejabat pemerintah, perusahaan, pemuka agama, politikus, selebriti, seniman, aktivis, atlet, inovator, akademisi, pemuda, hingga yang lainnya.

"Tahun 2017, tamu kehormatan Kongres Diaspora Indonesia ke-4 adalah Presiden Barack Obama. Tahun ini bintang-bintangnya adalah talenta Diaspora yang luar biasa" ujar Dino saat konferensi pers di Jakarta, Senin (17/6).

Sementara itu, Presiden IDN-Global (2017-2019) Mark Gerald Eman menambahkan CID-5 ini akan diselenggarakan selama 4 hari dari tanggal 10, 12, 13 Agustus 2019. Adapun tema yang diangkat tahun ini adalah Empowering Indonesia’s Human Capital.

Dalam kongres ini juga akan mempertemukan diaspora Indonesia untuk berdiskusi isu dan tantangan pembangunan SDM dari berbagai sektor, baik itu dari sisi ekonomi, politik, sosial dan budaya yang dimana tujuan akhir dari konferensi ini akan berfokus pada penguatan peran Diaspora Indonesia dalam peningkatan kualitas Sumber Daya Alam (SDM).

“Tema ini kami pilih karena kekayaan Diaspora yang terbesar adalah SDM. Kami sungguh percaya pembangunan SDM adalah kunci masa depan Indonesia,” kata Mark Gerald Eman,

Seperti gambaran, CID atau Congress of Indonesian Diaspora merupakan acara dua tahun sekali yang diadakan oleh IDN-Global. Jaringan komunitas ini berhasil menghubungkan para Diaspora Indonesia, yang juga semakin terhubung dengan Tanah Air.

IDN-Global menjadi pintu kolaborasi untuk mendukung kemajuan Indonesia dari berbagai sektor. Melalui visi Connecting The Dots and Expanding The Opportunities, Diaspora akan menjadi aset potensial untuk pembangunan Indonesia, khususnya di bidang SDM.

Ketua Penyelenggara CID-5, Iwan Sunito pun menyambut dengan sangat antusias penyelenggaraan CID-5 di Jakarta. Sebab menurutnyan ini akan menjadi momentum bagi Indonesia untuk lebih menggali potensi-potensi Diaspora Indonesia yang akan membantu pergerakkan pembangunan SDM kedepannya.

"Inilah waktunya untuk akselerasi human kapital Indonesia” kata dia.

Dia berharap penyelenggaraan ini akan menjadi pertemuan terbesar bagi Diaspora Indonesia berkumpul di Tanah Air dengan target perkiraan sebanyak 5.000 partisipan dari dalam maupun luar negeri. "Acara ini juga akan ditutup dengan penampilan dari seniman-seniman diaspora," pungkasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kunjungan Kerja ke Inggris, Gibran Bakal Bawa Pulang 'Oleh-Oleh' Ini
Kunjungan Kerja ke Inggris, Gibran Bakal Bawa Pulang 'Oleh-Oleh' Ini

Duta Besar RI untuk Inggris Desra Percaya terus mendorong optimalisasi peran diaspora Indonesia dalam membangun ekonomi berbasisinovasi.

Baca Selengkapnya
Daftar Caleg Lolos Senayan Dapil Daerah Istimewa Yogyakarta, Ada Titiek Soeharto
Daftar Caleg Lolos Senayan Dapil Daerah Istimewa Yogyakarta, Ada Titiek Soeharto

KPU telah menuntaskan agenda penetapan hasil Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
150 Ide Lomba 17 Agustus untuk Anak-Anak PAUD, TK, SD, SMP dan SMA Sesuai Kategori
150 Ide Lomba 17 Agustus untuk Anak-Anak PAUD, TK, SD, SMP dan SMA Sesuai Kategori

Masyarakat sebentar lagi akan memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Konvensi Internasional tentang Penghapusan Semua Bentuk Diskriminasi Rasial mulai Diadopsi pada 21 Desember 1965
Konvensi Internasional tentang Penghapusan Semua Bentuk Diskriminasi Rasial mulai Diadopsi pada 21 Desember 1965

Konvensi ini lahir sebagai tanggapan terhadap tantangan yang dihadapi oleh banyak negara yang berjuang untuk melawan diskriminasi rasial.

Baca Selengkapnya
Waspadai Gerakan Kelompok Terlarang, Buat Kegiatan Tarik Generasi Muda
Waspadai Gerakan Kelompok Terlarang, Buat Kegiatan Tarik Generasi Muda

Masyarakat dan Pemerintah diharapkan memiliki kewaspadaan yang tinggi terhadap gerakan kelompok terlarang.

Baca Selengkapnya
Forum Alumni Perguruan Tinggi Dorong Pemilu Berlangsung Jurdil
Forum Alumni Perguruan Tinggi Dorong Pemilu Berlangsung Jurdil

FAPTI adalah gabungan dari komunitas alumni lintas perguruan tinggi baik negeri maupun swasta.

Baca Selengkapnya
9 Agustus Peringati Hari Internasional Masyarakat Adat Sedunia, Ini Sejarahnya
9 Agustus Peringati Hari Internasional Masyarakat Adat Sedunia, Ini Sejarahnya

Peringatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan kebutuhan masyarakat adat di dunia.

Baca Selengkapnya
Begini Peran Besar BUMD Wujudkan Jakarta Global City
Begini Peran Besar BUMD Wujudkan Jakarta Global City

CFO BUMD Jakarta Forum diharapkan dapat menjadi orkestrasi potensi BUMD dalam memberikan manfaat bagi masyarakat Jakarta.

Baca Selengkapnya
GP Ansor Bakal Gelar Kongres XVI di Atas Kapal Laut, Ini Alasannya
GP Ansor Bakal Gelar Kongres XVI di Atas Kapal Laut, Ini Alasannya

Rencananya kongres ini akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo di Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya