Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KKP: Stok Ikan Aman Selama Ramadan Hingga Lebaran

KKP: Stok Ikan Aman Selama Ramadan Hingga Lebaran Nelayan. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan ketersediaan ikan untuk konsumsi selama bulan Ramadan hingga Lebaran 2022 aman. Stok ikan selama dua musim itu pada April dan Mei 2022 diperkirakan bakal surplus 0,36 juta ton.

Direktur Jenderal Perikanan Tangkap KKP, M Zainy mengatakan, permintaan pasar untuk ikan selama awal Ramadan biasanya naik. Peningkatan ini berdasarkan kebiasaan, karena adanya permintaan dari beberapa restoran untuk stok.

"Jadi sebelum puasa pendaratan ikan cukup tinggi, cukup besar, di mana pada bulan ini termasuk yang sedang musimnya," ujar Zainy dalam siaran video KKP, Senin (4/4).

Secara grafik, pasca naik pada awal Ramadan, permintaan ikan bakal kembali datar di pertengahan bulan. Kemudian akan terangkat lagi pada akhir bulan puasa, atau menjelang Lebaran Idul Fitri.

"Tapi untuk peningkatannya, nelayan-nelayan yang melaut semuanya akan pulang dengan membawa ikan. Jadi menjelang Ramadhan stok akan meningkat, kemudian permintaan pun meningkat," ungkapnya.

Menurut perhitungan data KKP, stok ikan relatif aman selama Ramdan dan Lebaran, karena persediaannya surplus selama April sampai Mei tahun ini.

Kebutuhan Ikan

Kebutuhan ikan pada April diperkirakan sebanyak 1,26 juta ton, dan Mei 1,38 juta ton, atau totalnya sebanyak 2,64 juta ton. Sementara prognosa ketersediaan ikan pada April sebanyak 1,4 juta ton, dan Mei 1,6 juta ton atau totalnya 2,99 juta ton.

Sehingga, ketersediaan ikan pada bulan April dan Mei atau selama Ramadan hingga Lebaran Idul Fitri 2022 masih surplus 0,36 juta ton.

Lebih lanjut, Zainy mencermati, ketersediaan ikan ini juga turut terbantu oleh perilaku pelaku usaha restoran, hotel hingga rumah makan, yang kerap berjaga menyiapkan stok sebelum Lebaran.

"Karena pada saat habis lebaran, itu stok ikan akan menurun, karena nelayan-nelayan belum berangkat melaut. Jadi akan terjadi sedikit penurunan pasokan dari nelayan, tap stok sudah cukup," tuturnya.

Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KKP Bakal Lakukan Uji Coba Penangkapan Ikan Terukur, Targetnya Sebelum Lebaran

KKP Bakal Lakukan Uji Coba Penangkapan Ikan Terukur, Targetnya Sebelum Lebaran

Tujuan kebijakan ini untuk menciptakan lapangan pekerjaan serta mendongkrak pendapatan negara bukan pajak (PNBP).

Baca Selengkapnya
Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Di Kudus, penjual intip ketan sudah jarang ditemui. Bisa dibilang makanan tradisional ini kini sangat langka.

Baca Selengkapnya
Permintaan Makanan dan Minuman Diprediksi Naik 30 Persen di Momen Ramadan dan Lebaran 2024

Permintaan Makanan dan Minuman Diprediksi Naik 30 Persen di Momen Ramadan dan Lebaran 2024

Untuk tahun 2024 ini, kenaikan permintaan berbagai komoditas terbilang wajar karena sudah terdeteksi satu bulan sebelum Ramadan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Pastikan Stok Beras Aman saat Ramadan

Jokowi Pastikan Stok Beras Aman saat Ramadan

Harga beras sepekan terakhir melambung tinggi dari sebelumnya. Bahkan di sejumlah retail stoknya kosong.

Baca Selengkapnya
Foto: KKP Sebut Ketersediaan Ikan Selama Ramadan hingga Idulfitri Aman

Foto: KKP Sebut Ketersediaan Ikan Selama Ramadan hingga Idulfitri Aman

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan kebutuhan ikan secara nasional aman selama Ramadan hingga Lebaran.

Baca Selengkapnya
Lebaran Bawa Berkah, Pedagang Ikan Hias Raup Omzet Rp5 Juta dalam Semalam

Lebaran Bawa Berkah, Pedagang Ikan Hias Raup Omzet Rp5 Juta dalam Semalam

Bila sebelumnya paling banyak menghasilkan Rp1,5 juta, dia mengaku kali ini ada puluhan ikan peliharaannya itu diborong pembeli.

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran, Pemerintah Impor 22.500 Ton Beras dari Kamboja

Jelang Lebaran, Pemerintah Impor 22.500 Ton Beras dari Kamboja

Impor beras dari Kamboja untuk memenuhi kebutuhan stok beras menjelang Idul Fitri 1445H.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Ancam Polisikan Pengusaha yang Tahan Stok Pangan Saat Ramadan dan Lebaran

Pemerintah Ancam Polisikan Pengusaha yang Tahan Stok Pangan Saat Ramadan dan Lebaran

Ini dilakukan karena Pemerintah tidak ingin harga pangan membebani masyarakat saat bulan puasa.

Baca Selengkapnya
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan

Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan

Kampung Islam Kepaon di Kota Denpasar memiliki kuliner khas bernama brongko yang hanya disajikan saat Ramadan. Kuliner ini biasa disajikan untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya