Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jumlah Penumpang Angkutan Laut Turun 24,94 Persen di Juli 2021

Jumlah Penumpang Angkutan Laut Turun 24,94 Persen di Juli 2021 Pemudik tiba di Pelabuhan Belawan. ©2015 merdeka.com/yan muhardiansyah

Merdeka.com - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah penumpang angkutan laut selama Juli 2021 sebanyak 1,1 juta orang. Angka ini turun 24,94 persen dibandingkan Juni 2021.

"Jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang diberangkatkan pada Juli 2021 tercatat 1,1 juta orang atau turun 22,94 persen dibanding Juni 2021," kata Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto dalam rilis BPS, Jakarta, Rabu (1/9).

Penurunan jumlah penumpang terjadi di Pelabuhan Belawan sebesar 77,36 persen, Makassar sebesar 44,28 persen, Tanjung Priok sebesar 9,09 persen dan Balikpapan sebesar 8,99 persen. Sebaliknya, peningkatan jumlah penumpang terjadi di Pelabuhan Tanjung Perak sebesar 4,60 persen.

Selama Januari–Juli 2021, jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri mencapai 8,9 juta orang. Naik 5,19 persen dibanding periode yang sama tahun 2020.

Peningkatan jumlah penumpang terjadi di Pelabuhan Tanjung Perak sebesar 12,34 persen dan Balikpapan sebesar 2,20 persen. Sebaliknya, penurunan jumlah penumpang terjadi di Pelabuhan Belawan sebesar 41,41 persen, Tanjung Priok sebesar 28,21 persen dan Makassar sebesar 9,71 persen.

Angkutan Barang

Tak hanya angkutan penumpang, barang yang diangkut moda transportasi laut ini mengalami penurunan 0,71 persen. Jumlah barang yang diangkut pada Juli 2021 mencapai 26,2 juta ton

"Jumlah barang yang diangkut turun 0,71 persen menjadi 26,2 juta ton," kata Setianto.

Penurunan jumlah barang yang diangkut terjadi di Pelabuhan Panjang sebesar 15,51 persen, Makassar sebesar 4,64 persen, dan Tanjung Priok sebesar 4,26 persen. Sementara itu, peningkatan jumlah barang yang diangkut terjadi di Pelabuhan Tanjung Perak sebesar 6,26 persen dan Balikpapan sebesar 2,68 persen.

Sehingga selama Januari–Juli 2021 jumlah barang yang diangkut mencapai 182,0 juta ton. Angka ini lebih tinggi ,96 persen dibandingkan tahun 2020 dalam periode yang sama.

Peningkatan jumlah barang yang diangkut terjadi di Pelabuhan Tanjung Perak sebesar 20,99 persen, Tanjung Priok sebesar 15,83 persen, Panjang sebesar 7,86 persen, dan Balikpapan sebesar 1,02 persen. Sementara itu, penurunan jumlah barang yang diangkut terjadi di Pelabuhan Makassar sebesar 8 persen.

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
BMKG Pasuruan Catat 153 Kali Gempa Susulan di Tuban & Pulau Bawean Jatim Hingga Sabtu Pagi

BMKG Pasuruan Catat 153 Kali Gempa Susulan di Tuban & Pulau Bawean Jatim Hingga Sabtu Pagi

Rentetan gempa Tuban sejak Jumat pagi dipicu sesar aktif di Laut Jawa.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Alasan Menteri Trenggono Tahan Ekspor Pasir Laut Indonesia

Terungkap, Ini Alasan Menteri Trenggono Tahan Ekspor Pasir Laut Indonesia

Aturan turunan ekspor pasir laut masih digodok karena melibatkan banyaknya tim kajian.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ternyata Ini Penyebab Jumlah Penumpang Pesawat dan Kapal Turun Selama Februari 2024

Ternyata Ini Penyebab Jumlah Penumpang Pesawat dan Kapal Turun Selama Februari 2024

Ada dua faktor yang menjadi penyebab jumlah penumpang pesawat dan kapal menurun.

Baca Selengkapnya
Hari Ini, Pengunjung Ragunan Membludak Capai 112 Ribu Saat Libur Lebaran

Hari Ini, Pengunjung Ragunan Membludak Capai 112 Ribu Saat Libur Lebaran

"Pada hari ini kunjungan wisatawan mencapai 112 ribu orang dan menjadi yang terbanyak," kata Bambang

Baca Selengkapnya
Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Pengamanan Lanal Banyuwangi Kini Diperkuat KAL Sembulungan

Kapal ini merupakan buatan dalam negeri yang diproduksi dengan teknologi yang lebih modern.

Baca Selengkapnya
Sungai Tuntang Meluap Sebabkan Jalur Semarang - Grobogan Lumpuh Total, Ini Penampakannya

Sungai Tuntang Meluap Sebabkan Jalur Semarang - Grobogan Lumpuh Total, Ini Penampakannya

Air bah tersebut merupakan kiriman dari Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang.

Baca Selengkapnya
Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Keluhan Pemudik di Merak: Kami Sudah Sabar Semalaman, Tapi Belum Juga Masuk Kapal

Baca Selengkapnya
Arus Mudik Lebaran, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata

Arus Mudik Lebaran, Banyuwangi Siagakan Ribuan Nakes di Pos Kesehatan dan Tempat Wisata

Pemkab Banyuwangi menyiagakan 1.071 tenaga kesehatan untuk pelayanan kesehatan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya