Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jawa Tengah tawarkan 121 proyek dengan nilai Rp 20 triliun

Jawa Tengah tawarkan 121 proyek dengan nilai Rp 20 triliun Kepala BPMD Prasetyo Aribowo. ©2017 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Badan Penanaman Modal Daerah (BPMD) Jawa Tengah menggelar pameran investasi Central Java Investment Business Forum (CJIBF) 2017, di Kota Solo. Dalam kesempatan tersebut, Jawa Tengah menawarkan 121 proyek investasi dengan nilai total sekitar Rp 20 triliun.

Kepala BPMD, Prasetyo Aribowo mengatakan, proyek tersebut tersebar di Kabupaten/Kota se Jateng. Jumlah tersebut naik dari tahun lalu sebanyak 72 proyek dengan total nilai investasi sebesar Rp 18,2 triliun.

"Tahun lalu kita tawarkan 72 proyek senilai Rp 18,2 triliun, dengan lokasi tersebar di 29 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah. Untuk CJIBF 2017, ditawarkan 121 proyek investasi dengan nilai total sekitar Rp 20 triliun," ujar Prasetyo saat memberikan sambutan pembukaan CJIBF 2017 di Solo Paragon Hotel. Kamis (23/11).

Sementara itu, dalam sambutan yang dibacakan Sekda Sri Puryono, Gubernur Jawa Tengah meminta para investor untuk tidak ragu berinvestasi di wilayahnya. Dia juga meminta para bupati dan waki kota memberikan layanan dan kemudahan bagi para investor.

"Kami menawarkan aset yang dimiliki Provinsi Jateng, BUMN Perhutani, BUMD PD Citra Mandiri dan Universitas Diponegoro. Aset tersebut selama ini belum berkembang secara maksimal," katanya.

Tahun ini, lanjut dia target investasi Jawa Tengah meningkat 51,36 persen dari target tahun sebelumnya sebesar Rp 27,55 triliun menjadi Rp 41,7 triliun.

"Kami optimis mampu memenuhi target tersebut, karena punya potensi dan komitmen kuat untuk mendorong peningkatan investasi melalui kebijakan pro investasi. Seperti halnya melalui pembentukan sistem informasi aplikasi perijinan Jawa Tengah atau Siap Jateng," jelasnya.

"Untuk menyediakan layanan dan informasi peluang investasi secara online. Atau juga melalui pembentukan koridor perdagangan investasi dan pariwisata Jawa Tengah atau Keris Jateng, sebagai pusat informasi dan promosi yang terintegrasi untuk investasi Perdagangan dan Pariwisata Jawa Tengah."

CJIBF 2017 diikuti sekitar 300 peserta. Mereka terdiri atas bupati/walikota serta 118 calon investor dalam dan luar negeri. Dari jumlah tersebut 20 investor berasal dari 7 negara dan lainnya dari dalam negeri.

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Jokowi Selesaikan 190 Proyek Strategis Nasional dari 2016-2023, Nilai Investasi Rp1.515 Triliun

Pemerintah Jokowi Selesaikan 190 Proyek Strategis Nasional dari 2016-2023, Nilai Investasi Rp1.515 Triliun

Estimasi total serapan tenaga kerja langsung (direct) secara kumulatif dari penyelesaian 190 PSN tersebut mencapai 2,71 juta orang.

Baca Selengkapnya
Menteri Bahlil Semringah, Realisasi Investasi 2023 Tembus Rp1.418 Triliun

Menteri Bahlil Semringah, Realisasi Investasi 2023 Tembus Rp1.418 Triliun

Angka ini telah melebih target yang ditetapkan Presiden Joko Widodo sebesar Rp1.400 triliun.

Baca Selengkapnya
Rugikan Negara Rp1,3 Triliun, 6 Tersangka Korupsi  Pembangunan Jalur KA Besitang-Langsa Ditahan

Rugikan Negara Rp1,3 Triliun, 6 Tersangka Korupsi Pembangunan Jalur KA Besitang-Langsa Ditahan

Kejaksaan Agung menetapkan enam tersangka korupsi proyek pembangunan jalur kereta api Besitang-Langsa pada Balai Teknik Perkeretaapian Medan tahun 2017-2023.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Pangan di Jawa Tengah Hari Ini

Selain bagi-bagi bantuan pangan, Jokowi akan meninjau dan meresmikan infrastruktur di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tinjau Progres Pembangunan Hotel Nusantara di IKN, Targetkan Selesai Agustus 2024

Jokowi Tinjau Progres Pembangunan Hotel Nusantara di IKN, Targetkan Selesai Agustus 2024

Jokowi menambahkan, menggeliatnya pembangunan sejumlah proyek di IKN menunjukkan semakin bertambahnya minat investor untuk berinvestasi di sana.

Baca Selengkapnya
Total Investasi Rp4 Triliun, Pengoperasian Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor Diharapkan Jokowi Kurangi Kemacetan

Total Investasi Rp4 Triliun, Pengoperasian Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor Diharapkan Jokowi Kurangi Kemacetan

Jokowi menyebut jalan tol tersebut memiliki total panjang 14,8 kilometer dengan total investasi sebesar Rp4 triliun.

Baca Selengkapnya
Tak Ingin 50 Juta Warga Pantura Tenggelam, Prabowo: Pembangunan Tanggul Raksasa Harus Dipercepat

Tak Ingin 50 Juta Warga Pantura Tenggelam, Prabowo: Pembangunan Tanggul Raksasa Harus Dipercepat

Proyek tanggul raksasa merupakan jawaban terhadap fenomena naiknya permukaan laut, terjadinya abrasi, hingga hilangnya banyak lahan.

Baca Selengkapnya

"Prabowo 'Sowan' ke Parpol di Luar Koalisi, Gerindra Tegaskan Komitmen pada Jawa Barat"

Jawa Barat merupakan provinsi yang mencatat sejarah bahwa Gerindra menang dua kali berturut-turut di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Proyek Strategis Nasional Tak Selesai di Tahun 2024, Menko Airlangga: Akan Tetap Dilanjutkan

Proyek Strategis Nasional Tak Selesai di Tahun 2024, Menko Airlangga: Akan Tetap Dilanjutkan

Presiden Jokowi juga mengatakan bahwa ada 42 PSN yang dinilai tidak akan selesai di tahun 2024 akan tetap dilanjutkan.

Baca Selengkapnya