Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ingin Memulai Bisnis, Simak Tips Membangun Kepercayaan Konsumen

Ingin Memulai Bisnis, Simak Tips Membangun Kepercayaan Konsumen Ilustrasi bisnis. ©2014 Merdeka.com/shutterstock/violetkaipa

Merdeka.com - Kepercayaan sangat dibutuhkan dalam berbagai aspek kehidupan, salah satunya untuk berbisnis. Dengan adanya kepercayaan, maka bisnis Anda pasti akan terus berkembang, karena telah dipercaya banyak orang.

Membangun fondasi kepercayaan membutuhkan waktu. Namun, ini bisa hancur hanya dalam waktu beberapa menit. Maka dari itu, untuk membangun sebuah usaha, Anda membutuhkan orang lain sebagai dukungan.

Situasi yang tidak nyaman sebenarnya adalah peluang untuk membangun kepercayaan, maka dari itu jangan menghindar dari orang lain atau rekan bisnis Anda, melainkan gunakan mereka untuk kunci atau jalan menuju keberhasilan.

Berikut tiga komitmen yang bisa Anda terapkan dalam bisnis, agar orang lain baik konsumen, rekan bisnis, dan lainnya, bisa percaya pada bisnis Anda, dilansir dari laman Entrepreneur.com.

Tepati Janji dan jujur

Jika Anda sudah membuat janji dengan rekan bisnis untuk mendiskusikan kerjasama, atau dengan calon pegawai untuk melakukan wawancara, atau janjian dengan konsumen yang lainnya maka tepatilah. Kalaupun Anda tidak bisa menepati janji itu, maka harus jujur dengan alasan membatalkan pertemuan itu.

Karena, apabila Anda melakukan pembatalan sepihak, hal itu akan membuat rekan bisnis, calon pegawai, dan konsumen merasa sangat dirugikan. Apalagi jika janji tersebut dibatalkan secara sepihak dan tiba-tiba, sungguh hal itu membuat Anda kehilangan peluang bisnis.

Kendati begitu, jika memang Anda harus membatalkan janji, maka harus bisa membangun suatu hubungan lagi untuk mengatur ulang pertemuan kembali, supaya peluang tadi tidak pergi dan hilang begitu saja.

Mengakui kesalahan

Apabila Anda membuat suatu kesalahan, maka harus dengan jujur dan berani mengakui kesalahan itu, dan rendah hatilah untuk meminta maaf atas kesalahan yang ternyata bisa merugikan orang lain.

Karena Anda tidak pernah tahu sejauh mana kesalahan yang dibuat, maka dari itu harus meminta orang lain baik rekan bisnis, konsumen, dan lainnya untuk mengoreksi kesalahan itu, supaya ke depannya tidak terjadi masalah serupa.

Selain itu, Anda juga harus tanggung jawab terkait kesalahan yang ada buat, jangan lepas tangan begitu saja, karena hal itu bisa merusak kepercayaan orang lain.

Memang kesalahan bersifat universal, dan ada batas tertentu, tidak dapat dihindari. Kesalahan terjadi setiap saat, tentu semua orang juga mengerti itu. Begitulah cara Anda merespons mereka yang penting di mata orang lain.

Terus terang tentang motif Anda

Banyak perusahaan dan memiliki banyak pegawai, namun banyak kasus karyawan yang mengundurkan diri secara tiba-tiba, begitupun dengan bos yang tiba-tiba memutus kerja dengan pegawainya tanpa alasan. Hal itu sungguh membuat orang yang bersangkutan akan kecewa dan tentunya kaget.

Maka dari itu, jika Anda seorang bos maupun pegawai, maka harus dengan berani menjelaskan alasan keluar dari pekerjaan itu atau saat ingin memecat pegawai.

Dengan cara ini, Anda menjaga kepentingan terbaik mereka, tidak ada cara yang lebih baik untuk membangun hubungan jangka panjang yang sukses.

Ketika Anda memutuskan sudah waktunya untuk pergi dan pindah dari pekerjaan Anda saat ini, bersedia menjelaskan alasannya. Bos Anda akan menghargainya, dan dengan melakukan itu, Anda mempertahankan kemungkinan bekerja sama di masa depan.

Reporter: Tira Santia

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ingin Mengembangkan Bisnis Online? Yuk, Kenali 5 Jenis Iklan Digital Favorit!

Ingin Mengembangkan Bisnis Online? Yuk, Kenali 5 Jenis Iklan Digital Favorit!

Yuk, ketahui beberapa jenis iklan yang bisa dilakukan melalui platform digital.

Baca Selengkapnya
Banyak Sedekah Jadi Kunci Sukses Adibayu Bisnis Kentang, Kantongi Omzet Rp2,5 Miliar

Banyak Sedekah Jadi Kunci Sukses Adibayu Bisnis Kentang, Kantongi Omzet Rp2,5 Miliar

Memperluas jejaring dan perbanyak sedekah menjadi kunci yang Adibayu yakini menjadi perantara kesuksesannya saat ini.

Baca Selengkapnya
Fenomena Baru, Banyak Pengusaha Indonesia Pilih Terjun ke Bisnis Kuliner Ketimbang Garap Sumber Daya Alam

Fenomena Baru, Banyak Pengusaha Indonesia Pilih Terjun ke Bisnis Kuliner Ketimbang Garap Sumber Daya Alam

Padahal, banyak jenis usaha atau bisnis yang bisa dikembangkan karena memiliki sumber daya yang luar biasa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik

8 Cara Meningkatkan Kepercayaan Diri Pria, Bantu Tampil Lebih Menarik

Percaya diri penting sebab dapat memengaruhi hubungan, peluang karier, dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya
Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Saat pertama kali berkenalan, keduanya sama-sama memiliki latar belakang ekonomi yang sulit.

Baca Selengkapnya
Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Dulunya Pengemis dan Suka Mabuk, Pria ini Tobat Kini Bisnis Ikan Cakalang Omsetnya Puluhan Juta Rupiah

Cerita pria dulunya pengemis dan suka mabuk kini berhasil mengubah hidupnya menjadi pribadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Tips Jadi Affiliate Sukses, Bikin Cuan Jutaan Rupiah

Tips Jadi Affiliate Sukses, Bikin Cuan Jutaan Rupiah

Pemasaran afiliasi atau affiliate marketing menjadi salah satu pekerjaan yang berkembang di era modern seiring berkembangnya lokapasar (marketplace).

Baca Selengkapnya
Tips Jitu Dirut Patra Jasa Agar Perusahaan Maju di Tengah Sengitnya Persaingan Bisnis

Tips Jitu Dirut Patra Jasa Agar Perusahaan Maju di Tengah Sengitnya Persaingan Bisnis

Salah satunya dengan fokus optimilisasi aset yang dimiliki

Baca Selengkapnya
Perusahaan Ban Ternama di Cikarang Tutup, Nasib Ribuan Karyawannya Terancam PHK Massal

Perusahaan Ban Ternama di Cikarang Tutup, Nasib Ribuan Karyawannya Terancam PHK Massal

Penutupan dilakukan karena di tahun ini tidak ada lagi orderan atau pemesanan yang masuk dari vendornya.

Baca Selengkapnya