Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ikuti 4 tips ini agar bisa fashionable tanpa modal besar

Ikuti 4 tips ini agar bisa fashionable tanpa modal besar Ilustrasi fashion. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Kuznechik

Merdeka.com - Fashion adalah sesuatu yang akan berkembang, berjalan dan berganti secara terus-menerus. Hal inilah yang akan membuat pengikut fashion menjadi harus lebih up to date dengan segala perkembangan yang ada.

Namun sayangnya tidak semua orang bisa mengikuti perkembangan fashion secara maksimal. Ada banyak sekali hal yang dapat menghalangi seseorang menjadi kurang up to date terhadap perkembangan fashion, misalnya saja dana yang kurang memadai, lokasi yang jauh dari pusat perbelanjaan, hingga kurang pandai dalam memilih fashion yang tepat.

Meski demikian, hal tersebut bisa diantisipasi dengan beberapa cara. Berikut 4 tips agar Anda bisa menjadi fashionable tanpa harus mengeluarkan modal besar, dikutip Cermati.

Menabung

Menabung adalah hal yang paling tepat agar Anda bisa selalu tampil fashionable. Menabunglah paling tidak sehari 10 ribu, dan setiap 1 bulan kamu pasti bisa membeli 1 stel pakaian atau bahkan 2 stel pakaian.

Tidak hanya itu, karena Anda juga bisa membeli tas, sepatu, dompet dan lain sebagainya. Pastikan jika kamu mampu menabung dengan nominal yang sudah ditentukan setiap harinya, dan pastinya harus konsisten.

Manfaatkan diskon

Manfaatkanlah diskon akhir minggu, akhir tahun, idul fitri, natal dan diskon lainnya. Biasanya mall atau department store akan memberikan Anda diskon yang luar biasa besarnya dan bahkan menguntungkan. Jangan ragu untuk membeli barang diskon, karena barang diskon bukanlah produk gagal atau produk yang sudah ketinggalan jaman.

Pilihlah barang atau pakaian yang sesuai dengan kebutuhan Anda, selain itu pilihlah barang yang kondisinya baik, oleh sebab itu periksalah barang sebelum membelinya agar tidak menyesal nantinya.

Manfaatkan beli 1 gratis 1

Anda bisa memanfaatkan promo tersebut di akhir minggu dan biasanya promo tersebut ada di department store atau toko pakaian dengan brand yang cukup terkenal. Jangan lupa untuk tetap memperhatikan kualitas pakaian yang Anda beli, dan pastikan jika apa yang Anda beli memang barang yang penting, agar nantinya tidak di beli dengan guna yang sia-sia saja.

Preloved

Anda tidak perlu selalu membeli barang yang baru. Anda juga bisa membeli barang-barang preloved. Jangan menganggap jika barang yang preloved itu sudah jelek.

Jika Anda membeli barang preloved¸sebaiknya beli lah barang yang masih bagus, barang yang normal dan memang Anda butuhkan. Pastikan juga kamu bernegosiasi dengan cara yang benar dan tepat agar mendapatkan harga yang menguntungkan.

(mdk/azz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Tips Fashion Wanita Gemuk Berhijab untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri

10 Tips Fashion Wanita Gemuk Berhijab untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Berikut adalah beberapa tips fashion wanita gemuk berhijab untuk meningkatkan rasa percaya diri, yuk simak!

Baca Selengkapnya
Tips Memilih Tas Selempang Wanita, Biar Kamu Makin Modis

Tips Memilih Tas Selempang Wanita, Biar Kamu Makin Modis

Beberapa tips memilih tas selempang wanita yang bisa bikin kamu makin modis.

Baca Selengkapnya
Tips Get Ready With Me ala Shasa Zhania di Shopee 3.3 Grand Fashion Sale, Buat Kamu yang Mau Tampil Stylish

Tips Get Ready With Me ala Shasa Zhania di Shopee 3.3 Grand Fashion Sale, Buat Kamu yang Mau Tampil Stylish

Perkembangan teknologi dan pergantian tren, mendorong lahirnya pelaku bisnis Indonesia yang semakin kreatif dan adaptif dalam menghasilkan produk berkualitas.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Rekomendasi Baju Lebaran Ibu-Ibu yang Sesuai Tren Terkini dan Stylish di Tahun 2024

Rekomendasi Baju Lebaran Ibu-Ibu yang Sesuai Tren Terkini dan Stylish di Tahun 2024

Rekomendasi baju lebaran 2024 untuk ibu-ibu agar terlihat makin trendi dan modis.

Baca Selengkapnya
Mengenal Capsule Wardrobe, Konsep Berpakaian untuk Gaya Hidup Minimalis

Mengenal Capsule Wardrobe, Konsep Berpakaian untuk Gaya Hidup Minimalis

Capsule wardrobe mempromosikan kesadaran akan konsumsi berkelanjutan dalam industri mode.

Baca Selengkapnya
5 Fashion Selebriti Ini Bisa Jadi Trend Baju Lebaran 2024, Elegan dan Cantik di Hari Fitri

5 Fashion Selebriti Ini Bisa Jadi Trend Baju Lebaran 2024, Elegan dan Cantik di Hari Fitri

Tren baju Lebaran tahun ini diprediksi akan didominasi dengan desain minimalis namun ada sentuhan elegan yang sangat kuat.

Baca Selengkapnya
Tips Memilih Baju Koko untuk Lebaran, Jangan Sampai Salah Pilih

Tips Memilih Baju Koko untuk Lebaran, Jangan Sampai Salah Pilih

Beberapa tips memilih baju koko yang tepat untuk Lebaran, biar Kamu gak salah pilih.

Baca Selengkapnya
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

Menjaga suasana hati bukan hanya sekadar keinginan tetapi keterampilan yang baik dimiliki.

Baca Selengkapnya
600 Perusahaan Tekstil dari 16 Negara Kumpul di Jakarta, Beberkan Tips Peluang Bisnis di Bidang Fesyen

600 Perusahaan Tekstil dari 16 Negara Kumpul di Jakarta, Beberkan Tips Peluang Bisnis di Bidang Fesyen

Selain produsen teknologi dan mesin, Indo Intertex juga menjadi ajang kumpul para fesyen designer dan brand-brand fesyen ternama di Indonesia.

Baca Selengkapnya