Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Harga Gula Melambung, Pemprov Jateng Gelar Operasi Pasar di Solo

Harga Gula Melambung, Pemprov Jateng Gelar Operasi Pasar di Solo Ilustrasi gula. Shutterstock/Timmary

Merdeka.com - Melambungnya harga gula pasir di pasaran, membuat Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) melakukan langkah antisipatif. Operasi pasar dilakukan dengan mempersiapkan stok gula sekitar 400 ton. Operasi pasar dimulai hari ini, di Pasar Gede Solo.

Kepala Seksi Pengembangan Pasar dan Usaha Dagang Kecil dan Menengah (UDKM) Disperindag Provinsi Jateng, Ido Ibrahim mengatakan pihaknya menggandeng PT Industri Gula Nusantara (IGN) dalam kegiatan tersebut.

"Operasi pasar ini merupakan inisiatif bersama pemerintah dengan swasta. Karena sekarang ini harga gula sudah di atas HET yang seharusnya Rp12.500/kg. Di Semarang bahkan harganya sudah mencapai Rp20.000/kg," ujar Ido Ibrahim disela kegiatan di Pasar Gede, Solo, Sabtu (25/4).

Menurut dia, operasi pasar dilakukan seiring dengan masuknya kran impor "raw sugar" dari Thailand dan India ke Jawa Tengah sejak satu bulan yang lalu. Saat ini rencana tersebut sedang diproses oleh PT IGN. Dengan produksi yang cukup banyak, diharapkan mendekati Lebaran nanti bisa dilakukan operasi pasar di 34 kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Terkait melambungnya harga gula pasir, menurut Ido, disebabkan oleh pasokan "raw sugar" yang sempat terhenti dan baru masuk ke Jawa Tengah sejak satu bulan lalu.

"OP di Pasar Gede Solo ini yang pertama. Kemungkinan besok akan kita lakukan di Semarang karena harga di sana juga tinggi," tandasnya.

Kerja Sama dengan PT IGN

Direktur Operasional PT IGN Teuku Banta menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan kerja sama antara Satgas Pangan Polda Jateng, Disperindag Jateng, dan PT IGN.

"Arahan dari Dinas Perdagangan untuk operasi pasar dilakukan di Kota Solo dulu. Baru kemudian dilanjutkan ke kota lain," katanya.

Dalam operasi pasar tersebut, disediakan 3 ton gula. Namun tidak menutup kemungkinan kegiatan serupa akan dilakukan di tempat lain di Kota Solo, pada pekan depan. Di pasar tersebut merupakan, gula pasir dalam bentuk kristal putih tersebut dijual dengan harga Rp12.500/kg.

"Tujuannya adalah bagaimana ini membantu masyarakat. Kami juga membawa gula pasir dalam bentuk kiloan dan membatasi satu orang maksimal bisa beli 2 kg. Jadi benar-benar untuk masyarakat," terangnya.

(mdk/did)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Ganjar pun membeli beberapa sayuran untuk dibawa pulang. Sontak itu membuat pedagang antusias melayaninya.

Baca Selengkapnya
Satgas Pangan Polri Beberkan Penyebab Harga Telur dan Daging Masih Tinggi Jelang Lebaran

Satgas Pangan Polri Beberkan Penyebab Harga Telur dan Daging Masih Tinggi Jelang Lebaran

Harga tinggi telur dan daging itu ditemukan Satgas Pangan Polri mengecek ketersediaan stok pangan di sejumlah pasar tradisional.

Baca Selengkapnya
FOTO: Harga Beras Mulai Turun di Tengah Bulog Gencar Gelar Operasi Pasar di Bogor

FOTO: Harga Beras Mulai Turun di Tengah Bulog Gencar Gelar Operasi Pasar di Bogor

Badan Pangan Nasional (Bapanas) menyebut bahwa harga beras di pasaran mulai turun.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
FOTO: Warga Berdesakan Serbu Operasi Pasar Murah di Pamulang di Tengah Harga Beras Semakin Mahal

FOTO: Warga Berdesakan Serbu Operasi Pasar Murah di Pamulang di Tengah Harga Beras Semakin Mahal

Antrean warga yang menyerbu Operasi Pasar Murah di kantor Kecamatan Pamulang membeludak.

Baca Selengkapnya
H-1 Jelang Puasa Ramadan, Pedagang Pasar Senen Bingung Harga Daging Sapi Terus Naik

H-1 Jelang Puasa Ramadan, Pedagang Pasar Senen Bingung Harga Daging Sapi Terus Naik

Pedagang Pasar Senen mengaku merasa bingung untuk harga daging kerap melonjak setiap bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Dicurhati Emak-Emak Kondisi Becek, Gibran Janji Revitalisasi Pasar Minggu

Dicurhati Emak-Emak Kondisi Becek, Gibran Janji Revitalisasi Pasar Minggu

Selain revitalisasi, Gibran juga akan fokus mengendalikan harga bahan pokok apabila menjadi wakil presiden.

Baca Selengkapnya
Harga Beras Melonjak Tajam, Daya Beli Petani Jadi Lebih Baik?

Harga Beras Melonjak Tajam, Daya Beli Petani Jadi Lebih Baik?

Pada Desember 2023, NTP Provinsi Sulawesi Tengah mengalami kenaikan tertinggi mencapai 2,22 persen dibandingkan NTP provinsi lainnya.

Baca Selengkapnya
Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya

Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya

Ada beberapa harga komoditas bahan pangan yang mengalami kenaikan antara lain, beras, telur ayam, daging ayam, dan gula pasir.

Baca Selengkapnya
3 Jurus Jitu Ganjar Turunkan Harga Bahan Pokok

3 Jurus Jitu Ganjar Turunkan Harga Bahan Pokok

Dia yakin strategi ini bisa mempermudah kedaulatan pangan di Indonesia.

Baca Selengkapnya