Merdeka.com - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mempersiapkan beragam pelayanan yang akan memberikan kenyamanan dan kemudahan maksimal bagi para atlet, official, dan para pendukung Asian Games 2018 lainnya. Layanan termutakhir yang disiapkan BNI adalah Virtual Account Debit Combo Card. BNI merupakan satu-satunya perbankan di Indonesia yang memiliki produk Virtual Account Debit dalam bentuk kartu yang multi fungsi, dimana selain berfungsi sebagai kartu debit, juga berfungsi sebagai uang elektronik (dalam hal ini TapCash).
Peluncuran Kartu Virtual Account Debit Combo Asian Games tersebut dilaksanakan bersamaan dengan ceremony penyatuan api Asian Games dari India dengan api dari Mrapen, Indonesia sekaligus menjadi penanda dimulainya Road Show Torch Relay Asian Games 2018 di Indonesia. Acara ini dilaksanakan di Lapangan Brahma, Komplek Candi Prambanan, Yogyakarta, Rabu (18 Juli 2018).
Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla yang juga menjadi Ketua Dewan Pembina INASGOC (Indonesia Asian Games Organizing Committee), Wakil Direktur Utama BNI Herry Sidharta, Ketua Pelaksana INASGOC Erick Thohir, Wakil Ketua Pelaksana INASGOC Sjafrie Sjamsoeddin, Sekretaris Jenderal INASGOC Eris Herryanto, dan Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot Dewo Broto.
Pada kesempatan tersebut, dilakukan penyerahan secara simbolis Kartu Virtual Account Debit Combo kepada Erick Thohir dari Wakil Direktur Utama BNI Herry Sidharta. Acara ini sekaligus menjadi simbol penegasan predikat BNI sebagai Official Prestige Digital Banking Partner pada Asian Games 2018 yang terwakili oleh fungsi yang terkandung dalam Virtual Account Debit Combo. Pada kesempatan ini BNI berkomitmen untuk ikut mensukseskan Asian Games 2018 dengan layanan perbankan yang dibantu oleh jaringan BNI yang tersebar di seluruh Indonesia dan di 7 negara di dunia.
BNI dipercaya oleh INASGOC selaku penyelenggara Asian Games 2018 untuk menyiapkan produk Virtual Account Debit Combo Card ini dalam mendukung program pemerintah Cashless Transaction di Asian Games 2018. Melalui program ini, setiap atlet, official, dan para pendukung lainnya yang datang ke Indonesia dalam rangka Asian Games 2018 akan langsung mendapatkan kartu Virtual Account Debit Combo dan selanjutnya, mereka dapat langsung bertransaksi di merchant-merchant yang telah bekerjasama dengan BNI dengan berbagai promo menariknya.
“Melalui acara ini, kami siap menyambut para atlet, official, dan para pendukung yang akan datang ke Indonesia. Kami juga siap membantu para atlet Indonesia yang akan bertanding dalam Asian Games 2018 dengan menyediakan pelayanan perbankan yang mudah dan tersebar di mana-mana. Jangan lupa gunakan kartu Virtual Account Debit Combo untuk bertransaksi,” ujar Herry.
Tersedianya produk Kartu Virtual Account Debit Combo merupakan salah satu upaya yang dilakukan BNI dalam mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan literasi keuangan dan gerakan nasional non tunai, seperti yang digelorakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI). Pada setiap kartu Virtual Account Debit Combo juga tertera simbol GPN (Gerbang Pembayaran Nasional), sebagai langkah konkrit BNI dalam menggunakan penyedia jasa transaksional asal Indonesia.
Pemilik Kartu Virtual Account Debit Comboakan mendapatkan manfaat lengkap, karena pada 1 Kartu VA Debit Combo memiliki fungsi Virtual Account (pemegang kartu dapat bertansaksi tanpa keharusan membuka rekening terlebih dahulu) yang terafiliasi pada Kartu Debit (ATM) dengan identifikasi dari masing-masing pemegang kartu. Kartu Virtual Account Debit Combo ini juga memiliki fungsi sebagai electronic money yang di BNI diberi nama BNI TapCash.
BNI Virtual Account Debit ini juga bisa digunakan untuk pengguna korporasi. Di mana, BNI Virtual Account Debit terafiliasi pada satu rekening Giro Perusahaan, yang digunakan untuk membantu pengelolaan operasional perusahaan dan dapat ditransaksikan melalui Kartu Debit BNI (Kartu ATM) dan BNIDirect. BNIDirect sendiri merupakan layanan Cash Management BNI yang terintegrasi, sehingga mampu memberikan kemudahan bagi lembaga-lembaga yang memiliki kebutuhan pengelolaan uang secara cepat dan aman. Dalam hal ini, BNIDirect merupakan pilihan tepat untuk INASGOC dalam mengelola keuangannya.
Dengan BNI VA Debit, Perusahaan dapat melakukan transaksi operasional keuangan di berbagai Channel BNI, seperti Teller, ATM, EDC, BNIDirect, yang akan memberikan nilai tambah kepada Perusahaan untuk meningkatkan efisiensi serta pengendalian dan pengelolaan keuangan yang sangat efektif.
Dengan keunggulan tersebut manfaat lain atas Virtual Account yang dapat diperoleh pemiliknya adalah tidak ada pembukaan rekening baru dan sentralisasi dana operasional. Selain itu, perusahaan mendapatkan kemudahan dalam menyalurkan biaya penunjang operasional kepada pelaksana secara cepat dan tepat, sehingga dapat meningkatkan efisiensi & efektifitas kas kecil perusahaan, serta tidak ada lagi fisik uang tunai yang perlu disediakan dan/atau tersimpan lama. Selain itu, setiap transaksi keuangan tercatat di sistem bank, dan perusahaan dapat melakukan monitor atas transaksi dari masing-masing Kartu Virtual Account Debit secara realtime.
[wri]RI-Belanda Perkuat Kerja Sama Sektor Perdagangan & Investasi
Sekitar 7 Jam yang laluForum GPDRR 2022 Jadi Momentum UMKM Bali Dikenal Dunia
Sekitar 8 Jam yang laluRaih Pendanaan Rp1,16 T, Ini Rencana Pengembangan Aplikasi Investasi Bibit
Sekitar 9 Jam yang laluJokowi akan Bertemu Sejumlah Petinggi Negara Bahas Penanganan Bencana
Sekitar 9 Jam yang laluKehadiran Mesut Ozil Buka Peluang Produk RI Kolaborasi dengan Bintang Olahraga Dunia
Sekitar 10 Jam yang laluAirlangga Ungkap 3 Strategi RI Atasi Persoalan Lapangan Kerja di Masa Pandemi
Sekitar 11 Jam yang laluLuhut Bantah Ekonomi Indonesia Dikendalikan China
Sekitar 12 Jam yang laluYLKI: Produk UMKM, Termasuk Batu Bata Perlu SNI
Sekitar 13 Jam yang laluBertemu Ratu Belanda, Airlangga Beberkan Kinerja UMKM di Indonesia
Sekitar 14 Jam yang laluStatus Pegawai BUMN Tidak Halangi Izam Harumkan Nama Bangsa di SEA Games Vietnam
Sekitar 15 Jam yang laluAirlangga Target Realisasi Kontribusi EBT Capai 23 Persen di 2025
Sekitar 15 Jam yang laluHarga Emas Antam Turun Rp4.000 Menjadi Rp988.000 per Gram
Sekitar 16 Jam yang laluPUPR akan Tutup Tanggul Laut yang Jebol di Semarang
Sekitar 17 Jam yang laluPerusahaan Miliarder Asal Thailand Beli Ladang Gas Exxon Rp10,9 T
Sekitar 20 Jam yang laluPemkot Bogor Bentuk Satgas Pengendalian Harga Minyak Goreng, Periksa 15 Pedagang
Sekitar 3 Jam yang laluGalaknya Luhut Audit Perusahaan Kelapa Sawit Usai Ditunjuk Jokowi Urus Minyak Goreng
Sekitar 20 Jam yang laluTerbitkan Aturan Baru, Mendag Resmi Cabut Larangan Ekspor CPO
Sekitar 1 Hari yang laluAturan Baru Kemendag: Beli Minyak Goreng Curah Harus Gunakan NIK
Sekitar 1 Hari yang laluJokowi: Inflasi Terkendali Karena Pemerintah Tahan Harga BBM dan Listrik
Sekitar 2 Hari yang laluJokowi: Harga BBM di Singapura Rp32.400 per Liter, Kita Pertalite Masih Rp7.650
Sekitar 2 Hari yang laluJokowi Soal Harga BBM: Subsidi APBN Gede Sekali, Tahan Sampai Kapan?
Sekitar 5 Hari yang laluDemo di Patung Kuda, Buruh dan Mahasiswa Bawa Empat Tuntutan Ini
Sekitar 5 Hari yang laluAfrika Disebut Turut Jadi Korban Perang Rusia-Ukraina
Sekitar 8 Jam yang laluRusia Akan Buka Koridor Agar Kapal Asing Bisa Keluar dari Ukraina
Sekitar 9 Jam yang laluPasukan Rusia Kuasai PLTA Strategis Ukraina
Sekitar 13 Jam yang laluPresiden Ukraina Hanya Bersedia Temui Putin untuk Akhiri Perang
Sekitar 2 Hari yang laluCovid-19 Melandai, Jokowi Harap Aktivitas Seni dan Budaya Mulai Bangkit
Sekitar 10 Jam yang laluUpdate 26 Mei 2022: Kasus Positif Covid 246, Pasien Sembuh 243
Sekitar 10 Jam yang laluData Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran 26 Mei 2022
Sekitar 13 Jam yang laluTurun 50 Persen, Santunan Kecelakaan Jasa Raharja Capai Rp44 M di Musim Mudik Lebaran
Sekitar 1 Hari yang laluEvaluasi Mudik Lebaran, Jokowi Minta Rekayasa Lalu Lintas Diperbaiki
Sekitar 1 Hari yang laluPer 10 Mei, KAI Tolak Berangkatkan 707 Penumpang Terkait Covid-19
Sekitar 2 Minggu yang laluFrekuensi Belanja Masyarakat Meningkat Tajam di Ramadan 2022
Sekitar 2 Minggu yang laluAdvertisement
Advertisement