Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dibuka Besok, Penerimaan Sekolah Kedinasan Terima 8.000 Pendaftar

Dibuka Besok, Penerimaan Sekolah Kedinasan Terima 8.000 Pendaftar IPDN. ©blogspot.com

Merdeka.com - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) serta Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan membuka pendaftaran sekolah kedinasan dari 8 instansi besok, Jumat (9/4). Penetapan kuota sekolah kedinasan pada prinsipnya akan diserahkan kepada Kementerian PANRB.

"Nanti mestinya Pak Menteri PANRB yang menyampaikan jumlah formasi yang buka di sekolah kedinasan, tapi secara keseluruhan, lebih kurang 8.000 formasi yang akan dibuka," ujar Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen dalam konferensi pers virtual, Kamis (7/4).

Suharmen menjelaskan, 8.000 formasi tersebut tentunya dibagi sesuai dengan kebutuhan sekolah kedinasan dari berbagai instansi.

Dirinya mencontohkan sekolah kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan kemungkinan besar akan menetapkan formasi sekitar 3.210 karena banyaknya politeknik transportasi darah, laut, udara hingga perkeretaapian.

Lanjutnya, ada beberpa instansi seperti STMKG dan STAN yang meminta kuota pendaftaran lebih besar. Sebab, tahun lalu 2 sekolah kedinasan ini tidak ikut serta dalam pembukaan sekolah kedinasan.

"Hanya saja setelah dilakukan rekonsiliasi termasuk ketersediaan tempat di kampus masing-masing, maka kemungkinan besar tidak bisa 2 kali lipat," kata Suharmen.

Simak Cara Mendaftar Sekolah Kedinasan 2021

Melansir laman BKN, pendaftaran seleksi sekolah kedinasan diperkirakan akan dimulai April 2021. Sebelum melakukan pendaftaran, terdapat sejumlah dokumen yang perlu disiapkan, yakni:

1. Pas foto berlatar merah

2. KTP (bagi yang belum mempunyai bisa diganti dengan keterangan dari Dukcapil)

3. Kartu Keluarga

3. Ijazah/Surat Keterangan Lulus

4. Dokumen lain sesuai ketentuan instansi yang akan dilamar

Adapun terdapat beberapa tahapan pendaftaran yang harus dilakukan pelamar. Pertama pelamar bisa akses portal sscasn.bkn.go.id, kemudian pilih menu Dikdin. Selanjutnya pilih menu registrasi atau daftar. Klik menu registrasi di pojok kanan atas

Lengkapi formulir pendaftaran akun SSCASN Dikdin, dengan mengisikan NIK, Nomor Kartu Keluarga, nama lengkap, tanggal lahir, kabupaten/kota, kode captcha. Pastikan seluruh data yang diisikan sesuai KTP, lalu klik Lanjutkan.

Selanjutnya lengkapi data diri, seperti alamat, email, password, pertanyaan pengaman, dan jangan lupa unggah foto. Foto yang digunakan dalam pendaftaran berlatar belakang merah.

Cek seluruh data yang telah dimasukkan, masukkan kembali kode captcha, dan klik Lanjutkan. Selanjutnya pilih tombol kembali jika ada data yang salah. Namun, saat semua data sudah benar, klik Proses Pendaftaran Akun jika semuanya telah benar.

Setelah itu, cetak Kartu Informasi Akun, dan kembali ke portal SSCASN DIKDIN, kemudian login menggunakan NIK dan password yang telah dibuat.

Kemudian unggah swafoto dengan KTP dan Kartu Informasi Akun yang telah dicetak. Klik Selanjutnya.

Pilih sekolah dan jenis formasi. Jangan lupa melengkapi data yang diperlukan, seperti NISN, NPSN, dan nomor ijazah. Klik Selanjutnya.

Masukkan nilai rata-rata ijazah di kolom yang tersedia. Setelah itu, akan masuk ke formulir pengisian biodata. Pastikan data yang diisikan benar. Klik Selanjutnya.

Langkah selanjutnya unggah dokumen-dokumen yang diperlukan, dan pastikan tidak ada yang terlewat. Klik Selanjutnya. Maka muncul Resume Pendaftaran, check list seluruhnya dengan sudah memastikan data yang tertera telah benar.

Jika sudah yakin, pilih Iya. Selanjutnya cetak Kartu Pendafaftaran Sekolah Kedinasan. Kartu ini harus dibawa saat melakukan ujian.

Adapun untuk informasi detail mengenai sekolah kedinasan dan jurusan, dapat dilihat di halaman resmi masing-masing sekolah kedinasan.

Reporter: Athika Rahma

Sumber: Liputan6

(mdk/bim)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Istana Jelaskan Alasan Rekrutmen ASN Besar-besaran Dibuka Jelang Pilpres 2024

Istana Jelaskan Alasan Rekrutmen ASN Besar-besaran Dibuka Jelang Pilpres 2024

Istana menjelaskan alasan pemerintah membuka rekrutmen calon aparatur sipil negara (CASN) besar-besaran pada tahun politik 2024.

Baca Selengkapnya
Istana: Kenaikan Tukin Pegawai Bawaslu Diusulkan Menpan-RB Sejak Oktober 2023

Istana: Kenaikan Tukin Pegawai Bawaslu Diusulkan Menpan-RB Sejak Oktober 2023

Besaran nominal tunjangan kinerja yang dibayar per bulan itu dibagi atas 17 tingkatan kelas jabatan,

Baca Selengkapnya
Seleksi CPNS Digelar 3 Kali Setahun, tapi Peserta Hanya Boleh Ikut Sekali

Seleksi CPNS Digelar 3 Kali Setahun, tapi Peserta Hanya Boleh Ikut Sekali

Adapun secara jadwal, seleksi CPNS 2024 dan PPPK tahap awal rencananya akan digelar pada April mendatang untuk rekrutmen sekolah kedinasan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
CPNS 2024 Dibuka Pekan ke-3 Maret, Bakal Ada 3 Kali Seleksi

CPNS 2024 Dibuka Pekan ke-3 Maret, Bakal Ada 3 Kali Seleksi

Perekrutan CPNS 2024 dan sekolah kedinasan rencananya akan dibuka sebanyak tiga periode.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Janjikan Pesantren Hingga Sekolah Bebas PBB

Cak Imin Janjikan Pesantren Hingga Sekolah Bebas PBB

Pemerintah diminta menjadikan guru ngaji sebagai prioritas negara.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Buka Loker 1,3 Juta Formasi PPPK, Ini Syarat Batas Usia Pelamar

Pemerintah Buka Loker 1,3 Juta Formasi PPPK, Ini Syarat Batas Usia Pelamar

Tahun 2024 pemerintah membuka lowongan kerja sebanyak 1,3 juta formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Terbitkan Perpres Kenaikan Tunjangan Petugas Bawaslu: Dari Rp24.930.000 jadi Rp29.085.000

Presiden Jokowi Terbitkan Perpres Kenaikan Tunjangan Petugas Bawaslu: Dari Rp24.930.000 jadi Rp29.085.000

Besaran nominal tunjangan kinerja yang dibayar per bulan itu dibagi atas 17 tingkatan kelas jabatan.

Baca Selengkapnya
Tes Seleksi CPNS 2024 Digelar Bulan Mei, Cek Dulu Syarat Sebelum Mendaftar

Tes Seleksi CPNS 2024 Digelar Bulan Mei, Cek Dulu Syarat Sebelum Mendaftar

Saat ini, Kementerian PAN-RB dan Badan Kepegawaian negara (BKN) sedang bergerak cepat untuk membahas pelaksanaan pengadaan ASN tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Resmi Buka Rekrutmen CPNS 2024, Ada Penempatan untuk IKN

Pemerintah Resmi Buka Rekrutmen CPNS 2024, Ada Penempatan untuk IKN

Berikut rincian formasi yang dibuka untuk CPNS 2024.

Baca Selengkapnya