Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Saat sertijab menkeu, Sri Mulyani sebut nama Misbakhun

Saat sertijab menkeu, Sri Mulyani sebut nama Misbakhun Serah terima jabatan menteri keuangan. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo menunjuk Sri Mulyani Indrawati sebagai menteri keuangan. Dia menggantikan Bambang Brodjonegoro yang berganti peran menjadi Menteri PPN/Kepala Bappenas.

Keduanya melakukan serah terima jabatan di Kementerian Keuangan sore ini.

Dalam sambutan, Sri Mulyani mengaku merasa terhormat diminta Presiden Joko Widodo untuk mengelola keuangan Indonesia. Tugas yang pernah diembannya sepanjang 7 Desember 2005–20 Mei 2010.

"Saya sudah tahu dalam APBN dan politik, anggaran merupakan instrumen yang luar biasa penting bagi negara untuk digunakan dalam mencapai cita-cita pembangunan nasional," katanya.

"Ini kepercayaan tinggi, saya dengan rendah hati ingin membaktikan kemampuan saya untuk negeri ini."

Untuk itu, Sri Mulyani meminta dukungan seluruh pejabat dan pegawai Kementerian Keuangan. Menariknya, dia juga menyebut nama Misbakhun yang merupakan anggota Komisi XI DPR-RI.

"Saya berharap kepada Misbakhun untuk memberi dukungan yang positif kepada kami di Kementerian Keuangan sehingga bisa menjalankan fungsinya secara maksimal sesuai keinginan masyarakat."

Entah apa alasan Sri Mulyani hanya menyisipkan nama Misbakhun dalam pidatonya? Padahal perwakilan Komisi XI yang hadir dalam sertijab menkeu tidak hanya Misbakhun.

Bisa jadi lantaran politisi Golkar tersebut yang paling gencar mengkritik keputusan Jokowi memilih Sri Mulyani. Menurutnya, Sri Mulyani adalah pihak yang harus bertanggung jawab dalam kasus bail-out Bank Century.

(mdk/yud)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menkeu Sri Mulyani Buka Suara soal Isu Mundur dari Kabinet: Saya Bekerja, Saya Bekerja

Menkeu Sri Mulyani Buka Suara soal Isu Mundur dari Kabinet: Saya Bekerja, Saya Bekerja

Menkeu Sri Mulyani membantah isu dirinya mundur dari jabatannya

Baca Selengkapnya
Cerita Sri Mulyani Bertemu Susi Pudjiastuti Pertama Kali, Diajak Pulang Mengabdi Usai jadi Direktur Pelaksana Bank Dunia

Cerita Sri Mulyani Bertemu Susi Pudjiastuti Pertama Kali, Diajak Pulang Mengabdi Usai jadi Direktur Pelaksana Bank Dunia

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengungkap pertemuan pertama kali dengan Susi Pudjiastuti

Baca Selengkapnya
Isu Sri Mulyani Tak Masuk Bursa Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Ini Jawaban Gibran

Isu Sri Mulyani Tak Masuk Bursa Menteri Kabinet Prabowo-Gibran, Ini Jawaban Gibran

Sri Mulyani dikabarkan tidak masuk dalam menteri Kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sri Mulyani Ingatkan Perjalanan Indonesia Jadi Negara Maju Tidak Mudah, Ini Alasannya

Sri Mulyani Ingatkan Perjalanan Indonesia Jadi Negara Maju Tidak Mudah, Ini Alasannya

Menteri Keuangan Sri Mulyani menilai menuju target tersebut bukan perkara gampang.

Baca Selengkapnya
Terima Surat Panggilan MK, Sri Mulyani Siap Hadir di Sidang Sengketa Pilpres Jumat Besok

Terima Surat Panggilan MK, Sri Mulyani Siap Hadir di Sidang Sengketa Pilpres Jumat Besok

Yustinus mengonfirmasikan Sri Mulyani telah menerima undangan sebagai saksi dari Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya
Respons Wamen BUMN hingga Ketua OJK yang Namanya Masuk Dalam Bursa Calon Menteri Keuangan Pengganti Sri Mulyani

Respons Wamen BUMN hingga Ketua OJK yang Namanya Masuk Dalam Bursa Calon Menteri Keuangan Pengganti Sri Mulyani

Media asing mulai mengulas sejumlah nama yang akan menjadi menteri keuangan pengganti Sri Mulyani di kabinet berikutnya.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Tak Kaget Jepang dan Inggris Alami Resesi, Ini Alasannya

Sri Mulyani Tak Kaget Jepang dan Inggris Alami Resesi, Ini Alasannya

Tekanan yang dialami negara-negara maju itu dipengaruhi kenaikan suku bunga yang terlalu tinggi yang terjadi di berbagai negara.

Baca Selengkapnya
Istana Respons Isu Menkeu Sri Mulyani Mundur: Tujuannya Goyang Pemerintah yang Sudah Baik

Istana Respons Isu Menkeu Sri Mulyani Mundur: Tujuannya Goyang Pemerintah yang Sudah Baik

Menkeu Sri Mulyani dan sejumlah menteri kabinet Indonesia Maju disebut-sebut akan mundur

Baca Selengkapnya
Intip Deretan Gaya Menteri Keuangan Sri Mulyani saat Bermain Bersama Cucu di Kantornya

Intip Deretan Gaya Menteri Keuangan Sri Mulyani saat Bermain Bersama Cucu di Kantornya

Begini tampilan Sri Mulyani ketika kedatangan cucunya ke kantor. Seperti apa?

Baca Selengkapnya