Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Tips sukses berbisnis warung kopi zaman now

6 Tips sukses berbisnis warung kopi zaman now Espresso Yourself Cafe. ©2017 Match

Merdeka.com - Mengunjungi warung kopi kini kian diminati. Tidak hanya dari masyarakat kelas atas semata, warung kopi kian membumi dan mengikuti tren.

Presiden Joko Widodo mendorong pebisnis minuman kopi untuk mempromosikan sektor hulu industri kopi di Indonesia. Kepala Negara juga mengajak pebisnis komoditas kopi mengembangkan bisnis ke arah penyajian minuman kopi.

"Menurut saya yang lebih penting, keuntungannya justru jauh lebih banyak apabila kita bisa melihat proses bisnisnya sampai betul-betul tersajikannya kopi itu di pembeli atau konsumen. Karena justru keuntungan yang terbesar ada di situ," kata Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi mengajak semua pemangku kepentingan industri kopi untuk membesarkan nama Indonesia di tingkat global melalui sejumlah varietas kopi yang beragam.

"Saya kira banyak daerah-daerah baik di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur termasuk di Papua memiliki kesempatan untuk membesarkan Indonesia sebagai produsen kopi terbesar di dunia karena memang lahannya ada," ujarnya.

Untuk bisa survive dalam bisnis ini, para pemilik warung kopi pun harus cari cara untuk membuat bisnisnya terus laku dan diminati.

Coba lakukan 6 cara ampuh sukses bisnis warung kopi kekinian dilansir dari Swara Tunaiku.

Reporter: Fitriana Monica Sari

Sumber: Liputan6

Mengikuti tren

Tidak hanya warung kopinya saja, si pemilik warung kopi pun harus kekinian. Dengan mengikuti perkembangan zaman, si pemilik warung kopi bisa tahu apa yang tengah jadi topik hangat di masyarakat. Coba cari tahu tentang minat konsumen, era, gaya, dan perkembangan zaman.

Setelah selesai mempelajari tren, bisa diaplikasikan untuk mengembangkan bisnis. Bisa berupa desain ruangan atau suasana warung kopi yang kekinian.

Jadikan karyawan sebagai sahabat

Sudah saatnya untuk menjadikan karyawan sebagai seorang sahabat. Meski menjadi pemilik warung, atmosfer dalam bekerja yang santai bisa membantu menciptakan bisnis yang sukses. Percaya atau tidak, hubungan yang harmonis dengan karyawan mampu memotivasi untuk bekerja lebih giat.Selain itu, dengan atmosfer kerja yang lebih fleksibel maka membentuk sense of belonging para karyawan. Ya, membuat karyawan merasa memiliki akan menumbuhkan rasa peduli dan memiliki, maka akan bekerja sepenuh hati.

Perhatikan pelayanan dan kualitas

Seorang konsumen pasti punya ingatan yang baik dengan pelayanan yang diberikan. Apalagi jika menimbulkan kesan yang baik, maka konsumen merasa lebih nyaman dan akan sering datang. Tidak ketinggalan kualitas yang disajikan pun harus membuat konsumen puas. Baik itu rasa kopi, makanan, minuman, desain ruangan, cepat atau tidaknya pelayanan, dan keramahan pramusaji dan barista.Jika ingin memiliki pelayanan dan kualitas yang bagus, harus ada kerja tim yang solid. Salah satu solusinya adalah memperlakukan karyawan sebagai sahabat.

Berikan contoh yang baik

Walaupun berstatus sebagai pemilik, bukan berarti bisa berlaku bossy dan seenaknya. Sebaliknya, memberikan contoh yang baik pada karyawan agar termotivasi untuk bekerja dengan baik. Tak segan untuk turun tangan secara langsung dan terlibat untuk bekerja sama.

Luwes dalam bergaul

Salah satu kriteria yang harus dimiliki oleh karyawan adalah skill komunikasi yang baik dengan konsumen. Saat memberikan pelayanan, karyawan dituntut untuk bisa akrab dengan konsumen. Apalagi, tipe konsumen yang datang selalu berbeda-beda. Maka sudah sewajibnya jika owner pun tak kalah dengan karyawannya dan harus menguasai keterampilan komunikasi yang baik pula terhadap siapapun.

Menjadi unik

Banyaknya bisnis warung kopi yang menjamur dapat menjadi tantangan bagi pebisnis warung kopi. Sehingga, warung kopi kekinian harus punya keunikan dan sisi menarik yang bisa dijadikan pembeda dengan warung kopi lainnya. Gali lebih dalam potensi apa yang dimiliki oleh bisnis warung kopi yang dirintis.Enam cara sukses yang bisa diikuti untuk jadi pebisnis warung kopi yang sukses ternyata mudah kan dilakukan. Bagaimana, siapkan menggeluti bisnis warung kopi?

 

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Digitalisasi Teknologi Merambah Mesin Sangrai Kopi, Apa Keunggulannya?
Digitalisasi Teknologi Merambah Mesin Sangrai Kopi, Apa Keunggulannya?

Industri mesin sangrai kopi pun kini turut berkembang mengikuti perubahan zaman.

Baca Selengkapnya
5 Pesona Kampung Kopi Gombengsari Banyuwangi, Belajar Tanam Kopi hingga Perah Susu Etawa
5 Pesona Kampung Kopi Gombengsari Banyuwangi, Belajar Tanam Kopi hingga Perah Susu Etawa

Destinasi wisata wajib di Banyuwangi, sayang banget jika dilewatkan begitu saja.

Baca Selengkapnya
Menikmati Kehangatan Kopi Sanger, Racikan Nikmat Perpaduan Susu dan Gula Favorit Masyarakat Aceh
Menikmati Kehangatan Kopi Sanger, Racikan Nikmat Perpaduan Susu dan Gula Favorit Masyarakat Aceh

Budaya ngopi orang Aceh sendiri sudah ada sejak tahun 1980-an yang identik dengan bapak-bapak yang duduk di warung kopi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sempat Viral di Zamannya, Ini Kreasi Kopi yang Miliki Rasa Segar dan Gampang Dibikin Sendiri di Rumah
Sempat Viral di Zamannya, Ini Kreasi Kopi yang Miliki Rasa Segar dan Gampang Dibikin Sendiri di Rumah

Berbagai kreasi kopi populer yang bisa dibuat sendiri di rumah.

Baca Selengkapnya
Perbedaan Kopi Hijau dan Kopi Hitam, Berikut Manfaat Keduanya
Perbedaan Kopi Hijau dan Kopi Hitam, Berikut Manfaat Keduanya

Meski sama-sama dari biji kopi, namun kopi hijau dan kopi hitam adalah dua jenis kopi yang memiliki warna, rasa, dan manfaat yang berbeda.

Baca Selengkapnya
Warga Indonesia Beli Gula & Kopi Jalan Kaki ke Malaysia, Prajurit TNI Langsung Memeriksanya 'Lain kali belanja di Indonesia Ya'
Warga Indonesia Beli Gula & Kopi Jalan Kaki ke Malaysia, Prajurit TNI Langsung Memeriksanya 'Lain kali belanja di Indonesia Ya'

Masyarakat perbatasan di Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat memilih belanja kebutuhan rumah tangga ke Malaysia dengan berjalan kaki.

Baca Selengkapnya
Mengapa Minum Kopi Sepanjang Hari Bukan Cara Terbaik untuk Tetap Bertenaga
Mengapa Minum Kopi Sepanjang Hari Bukan Cara Terbaik untuk Tetap Bertenaga

Walau minum kopi kerap dilakukan untuk meningkatkan energi, namun cara ini tidak efektif untuk membuat tubuh bertenaga.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mengapa Kopi Merupakan Teman yang Sempurna untuk Berpikir dan Mencari Ide Cemerlang
Ini Alasan Mengapa Kopi Merupakan Teman yang Sempurna untuk Berpikir dan Mencari Ide Cemerlang

Kopi bisa menjadi katalisator dari berbagai ide kreatif karena kandungan yang ada di dalamnya.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Kedai Kopi Tertua di Semarang, Sudah Berdiri Sejak Tahun 1915
Mengunjungi Kedai Kopi Tertua di Semarang, Sudah Berdiri Sejak Tahun 1915

Bangunan itu mulai digunakan untuk penggorengan maupun penggulingan kopi pada tahun 1928

Baca Selengkapnya