Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Masalah dan solusi keuangan para profesional muda

5 Masalah dan solusi keuangan para profesional muda Ilustras masalah keuangan. ©shutterstock.com/Robert Kneschke

Merdeka.com - Masalah keuangan merupakan masalah paling berat yang dihadapi oleh para profesional muda, dibandingkan dengan masalah lainnya. Di tengah lingkungan perusahaan yang sangat kompetitif memiliki uang yang cukup serta sehat secara finansial ialah sesuatu yang penting.

Sebab seringkali memiliki uang cukup namun tidak mampu untuk mengaturnya dengan baik. Sehingga terkadang uang yang dimiliki seperti air sungai yang mengalir tanpa mengetahui di mana titik berkumpulnya.

Berikut ini 5 masalah keuangan yang paling umum dihadapi oleh para professional muda dikutip dari JobsDB:

Kemana perginya uangku?

Sebulan sekali, pertanyaan ini pasti akan muncul. Setiap kali habis gajian tidak terasa uang tersebut seperti menghilang begitu saja. Masalah ini pun tidak boleh dibiarkan berlarut-larut.Masalah:'Kebocoran' kecil ini tidak bisa melacak kemana perginya uang Anda.Solusi:Anda harus membuat anggaran bulanan untuk memonitor pengeluaran. Ada banyak budgeting apps tersedia online untuk memudahkan untuk membuat anggaran. Sebaiknya lakukan transaksi secara tunai karena ini akan membuat lebih tahu berapa banyak uang yang digunakan.

Kenapa saya tidak berhasil mengatur anggaran?

Membuat anggaran dinilai akan mengakhri masalah keuangannya. Jika dilakukan dengan benar, membuat anggaran bisa membantu mengurangi pengeluaran dan menyimpan uang. Sebab konsep membuat anggaran lebih dari sekedar melacak pengeluaran dan membatasi diri untuk membeli sesuatu yang tidak penting.Masalah:Anda menganggap anggaran cuma sebagai sebuah catatan apa yang harus dilakukan serta apa yang tidak boleh dibeli, dibandingkan sebuah rencana atau tindakan yang harus diikuti dengan ketat.Solusi:Perlakukan anggaranm sebagai peta keuangan. Untuk itu, Anda harus mengikutinya dan secara berkala memperbaikinya sehingga dapat menabung semakin banyak dari waktu ke waktu. Biasanya tiga bulan pertamamembuat anggaran akan berat. Tapi selanjutnya akan merasa lebih mudah untuk mengikuti dengan ketat apa yang sudah ditetapkan dalam anggaran. Begitu sudah ahli dalam membuat anggaran, akan mampu merencanakan pengeluaran tanpa mengalami kesulitan yang berarti.

Apakah sudah waktunya gajian?

Anda sudah hampir menghabiskan semua uang padahal masih ada satu minggu sebelum hari gajian tiba. Apa yang akan dilakukan? Banyak profesional muda yang kehabisan uang padahal baru saja menerima gaji. Ini adalah kenyataan dunia kerja dan hal ini tidak dapat diterima. Hal baiknya adalah, siklus kehidupan dari gajian ke gajian berikutnya bisa dihentikan dengan tindakan sederhana.Masalah:Anda menghabiskan terlalu banyak, menabung terlalu sedikit (atau tidak sama sekali) dan Anda mempunyai pandangan singkat terhadap keuangan.Solusi:Pertama-tama, tidak perlu malu untuk hidup dari gajian ke gajian berikutnya. Yang tidak dapat diterima adalah banyak pekerja keras profesional yang terjebak pada situasi dimana sebuah cara sederhana dapat menyelesaikan masalahnya. Melacak pengeluaran dengan seksama dan membuat anggaran untuk pengeluaran dapat membantu mematahkan lingkaran hidup yang buruk dari gajian ke gajian berikutnya. 

Kenapa saya belum punya tabungan?

Memiliki kehidupan sendiri dan mampu membeli sendiri barang-barang hanya sebagian dari kesenangan menjadi seorang professional muda. Namun menghabiskan uang yang berlebihan akan membuat tidak bisa menabung sama sekali. Sepertinya terlalu awal untuk mempersiapkan masa depan pada tahun-tahun awal dunia profesional, akan tetapi lebih baik Anda mengamankan masa depan keuangan sedini mungkin.Masalah:Anda mengutamakan belanja di atas tabungan. Anda memprioritaskan pengeluaran langsung dan menghabiskan hampir semua uang untuk barang yang dipikir penting dan akhirnya tidak memiliki cukup uang untuk mempunyai tabungan.Solusi:Lakukan hal sebaliknya. Rencanakan berapa banyak perlu menabung dulu kemudian gunakan berapapun sisanya untuk belanja dan pengeluaran harian. Hal ini mungkin terlihat drastis tapi dapat memulai dari sedikit dan meningkatkan tabungan secara berkala. Cara menabung ini juga akan melatih untuk mengatur keuangan dengan lebih bijak 

Kapan saya bebas dari utang?

Utang adalah hal yang berbahaya jika di luar kendali. Itulah sebabnya profesional muda harus menghindari mempunyai utang dalam jumlah yang besar, sebab bisa menjadi beban keuangan yang dapat ditanggung oleh setiap orang. Hal itu dapat menyebabkan stres dan kegelisahan tingkat tinggi jika tidak ditangani dengan baik. Namun tidak pernah terlambat untuk membalik semua itu. Dan jika mempunyai utang dalam bentuk apapun, yang terbaik adalah menyelesaikannya sebelum menjadi tidak terkendali.Masalah:Kebanyakan orang yang tidak mampu menyelesaikan utangnya adalah mereka yang sedang menyangkal situasi keuangannya. Utang hanya akan menjadi masalah ketika Anda tidak menghadapinya.Solusi:Menyelesaikan utang akhirnya bermuara pada bertanggung jawab atas tindakan Anda sendiri dan bertanggung jawab untuk menyelesaikannya. Sama dengan menabung, menyelesaikan utang akan menjadi mudah jika Anda menginginkannya. Memotong pengeluaran mungkin sulit, tapi pengorbanan itu akan sepadan jika utang lunas.

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tips Mengatur Pengeluaran untuk Mudik Lebaran, Biar Keuangan Tetap Aman Terkendali Pasca Hari Raya

Tips Mengatur Pengeluaran untuk Mudik Lebaran, Biar Keuangan Tetap Aman Terkendali Pasca Hari Raya

Nggak perlu hadapi dilema keuangan boncos pasca mudik, yuk terapkan tips ini!

Baca Selengkapnya
Banyak Pelaku Usaha Belum Sadar Pentingnya Akuntansi Pengelolaan Bisnis, ini Solusinya

Banyak Pelaku Usaha Belum Sadar Pentingnya Akuntansi Pengelolaan Bisnis, ini Solusinya

Pentingnya menerapkan ilmu akuntansi dalam pengelolaan bisnis, seperti masalah pembukuan keuangan, pencatatan stok barang misalnya.

Baca Selengkapnya
Keunggulan Cash Management QLola by BRI yang Wajib Diketahui, Jadikan Pengelolaan Keuangan Perusahaan Lebih Praktis

Keunggulan Cash Management QLola by BRI yang Wajib Diketahui, Jadikan Pengelolaan Keuangan Perusahaan Lebih Praktis

Cash Management QLola by BRI bisa jadi solusi jitu buat kamu yang ingin mengelola keuangan perusahaan dengan lebih efisien.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
6 Tips Mengatasi Sifat Boros, Atur Pengeluaran dengan Bijak

6 Tips Mengatasi Sifat Boros, Atur Pengeluaran dengan Bijak

Kehidupan modern sering kali memicu perilaku boros yang mengakibatkan dampak finansial yang merugikan.

Baca Selengkapnya
Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Saat pertama kali berkenalan, keduanya sama-sama memiliki latar belakang ekonomi yang sulit.

Baca Selengkapnya
Ini Ragam Layanan yang Bikin Cash Management QLola by BRI Wajib Digunakan, Yuk Monitor Keuangan Bisnis dengan Lebih Praktis

Ini Ragam Layanan yang Bikin Cash Management QLola by BRI Wajib Digunakan, Yuk Monitor Keuangan Bisnis dengan Lebih Praktis

Manfaatkan Cash Management dari QLola by BRI, yang bantu monitor keuangan bisnis jadi lebih mudah.

Baca Selengkapnya
Jalankan Bisnis Jadi Lebih Mudah dan Praktis, Ada QLola by BRI Sebagai Solusi yang Bisa Diandalkan

Jalankan Bisnis Jadi Lebih Mudah dan Praktis, Ada QLola by BRI Sebagai Solusi yang Bisa Diandalkan

QLola by BRI, solusi cerdas untuk kelola segala jenis transaksi bisnis kamu

Baca Selengkapnya
Lima Cara Membangun Kekayaan dalam 5 Tahun

Lima Cara Membangun Kekayaan dalam 5 Tahun

Mulailah dari langkah kecil, dan biarkan uang itu bekerja dalam jangka waktu yang panjang.

Baca Selengkapnya
Fungsi Turunan Uang yang Perlu Diketahui, Tak Cuma Jadi Alat Pembayaran

Fungsi Turunan Uang yang Perlu Diketahui, Tak Cuma Jadi Alat Pembayaran

Uang tidak hanya berguna sebagai alat pembayaran. Fungsi turunan uang menjelaskan beragamnya kegunaan uang.

Baca Selengkapnya