Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Cara Unik Orang Kaya Kala Pamer Harta Emas

5 Cara Unik Orang Kaya Kala Pamer Harta Emas iphone berlapis emas. ©asiantown

Merdeka.com - Emas selalu menjadi simbol kekayaan. Mengenakan emas sebagai perhiasan bagi sebagian orang bisa meningkatkan kepercayaan diri.

Seperti yang diperlihatkan miliarder Arab Saudi, empat mobil berlapis emasnya berkeliaran di jalan London, Inggris bikin heboh tiap pasang mata. Belum lagi aksi pria India. Dia memakai baju berlapis emas yang pasti membuat mata tak berkedip saat melihatnya.

Berikut beberapa benda tak lazim berlapis emas lainnya yang dihimpun merdeka.com dari beragam sumber.

Bocah Tajir di Dubai Pamer iPhone Berlapis Emas

Uni Emirat Arab (UEA) dikenal sebagai salah satu negara terkaya di Bumi ini. Selain sumber minyak melimpah, UEA mulai sadar mempromosikan pariwisata.

Dengan pendapat perkapita penduduk yang melonjak, tak heran kalau banyak muncul orang-orang kaya di Kota Dubai.

Orang-orang kaya itupun punya anak yang begitu bahagia menikmati harta melimpah mereka sehingga akhirnya pamer di Internet. Salah satunya adalah ponsel berlapis emas. Ponsel besutan perusahaan Apple ini, didesain khusus mengandung emas 24 karat.

Tisu Berlapis Emas

Sebuah mesin yang bisa memproduksi tisu toilet dan dihiasi dengan gambar berlapis emas 24 karat dibuat di Grafenau, Jerman. Setiap emas yang melapisi corak pada tisu tersebut didesain oleh sang pemilik, Fritz Loibl.

Tisu toilet yang dihiasi dengan gambar berlapis emas 24 karat ini dijual dengan harga USD 246, atau senilai Rp 2,8 juta per gulung.

Kakus Berlapis Emas di Istana Negara

Tokoh oposisi Turki menuduh Presiden Recep Tayyip Erdogan menghamburkan uang rakyat untuk pembangunan rumah dinas presiden. Pemimpin Partai Rakyat Republikan (CHP) Kemal Kilicdaroglu yang pertama mengembuskan isu tersebut.

Seperti dilansir Hurriyet, Selasa (2/6), saat berkampanye ke Kota Izmir, dia mengatakan komplek Ak Saray (Istana Putih) yang sekarang menjadi rumah dinas presiden terlalu mewah.

"Petinggi di Ankara telah membangun istana, dilengkapi pesawat dan sejumlah mobil Mercedes, termasuk kursi emas yang dibeli untuk diletakkan di toilet," ujarnya.

Kemarin, Erdogan di televisi berang mendengar tudingan tersebut. Dia menantang Kemal datang ke Ak Saray untuk melihat sendiri kondisi istana kepresidenan itu.

Pemimpin Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) yang masih satu garis ideologi dengan PKS di Indonesia ini menjamin tidak ada kursi emas jadi dudukan toilet.

"Saya mengundang (Kemal), silahkan datang dan periksalah. Saya ingin lihat apakah dia bisa menemukan kursi toilet emas di kakus" kata Erdogan di tayangan TV pelat merah, TRT.

Istana berisi 1.000 kamar di ata tanah seluas 150 ribu meter persegi ini dibangun dengan biaya mencapai USD 615 juta (setara Rp 7,4 triliun). Anggaran ini membengkak dua kali lipat dari estimasi awal.

Menteri Keuangan Turki Mehmet Simsek menjelaskan, pembangunan istana Erdogan pada 2015 membutuhkan tambahan uang rakyat USD 135 juta. Alasannya, perlu ada fasilitas pendukung. Istana Putih dilengkapi teknologi anti penyadapan, lantai full marmer, serta ada pelbagai atrium untuk mendukung kerja maupun istirahat sang presiden.

Sebelum ada kritik dari Kemal, warga dan pecinta lingkungan sudah memprotes Erdogan. Komplek Ak Saraya membabat ribuan pohon di kawasan hijau yang seharusnya tidak boleh dipakai untuk bangunan apapun.

Erdogan sejak lama dikenal ingin memperluas peran presiden dan memperlama masa jabatannya. Sebelum naik jadi pemimpin seremonial di Turki, dia telah menjabat 11 tahun sebagai Perdana Menteri Turki.

Miliarder Saudi Bawa 4 Mobil Mewah Bersepuh Emas

Miliarder asal Arab Saudi, Turki bin Abdullah, membuat geger warga London. Sejak awal pekan ini, mobil-mobil mewah dengan bodi bersepuh emas murni melintasi jalanan Ibu Kota Inggris itu.

Abdullah sedang pelesir dan menetap di apartemen pribadinya, kawasan Kensington di London Barat. Warga setempat sering menyaksikan mobil-mobilnya yang mencolok hilir mudik.

Salah satu mobilnya yang paling mencolok adalah Rolls Royce Phantom - salah satu mobil mewah terlangka sedunia - yang sudah didandani khusus sehingga bersepuh emas. Pakar otomotif memperkirakan empat mobil itu saja sudah bernilai 1 juta pound sterling (setara Rp 18,9 miliar).

Surat kabar the Telegraph melaporkan, Jumat (1/4), Abdullah kadang menyetir sendiri seri mobil emasnya. Dia pernah terekam kamera amatir mengendarai Lamborghini Aventador SV, yang velg-nya juga telah dilapisi emas.

Tak kalah menghebohkan adalah aksi Abdullah membawa seekor cheetah di dalam mobil Mercedes Jeep. Macan yang sudah dijinakkan itu diletakkan sang miliarder di kursi depan dekat sopir.

Abdullah tak luput dari tilang. Mobil-mobilnya kena denda karena parkir sembarangan. Jika ditotal, denda untuk keempat mobil emasnya mencapai 320 pound sterling dalam dua hari saja (setara Rp 6 juta).

Kabarnya, Abdullah nyaris setiap tahun pasti menyempatkan pelesir ke London. Kebiasaan ini juga dilakoni banyak orang tajir asal Saudi. Namun, warga London kerap mengomel, karena perilaku orang-orang superkaya Negeri Petro Dollar seringkali urakan. Mereka mengendarai mobil mewah serampangan, kerap menggelar pesta semalam suntuk yang berisik, serta ogah bersosialisasi.

Abdullah adalah anggota klan Bani Saud yang menguasai Saudi. Sehari-hari dia menjalankan tugas sebagai Gubernur Riyadh. Sang pangeran ini juga memiliki saham di Aramco, perusahaan minyak pelat merah Saudi.

Pria Tajir dari India Pakai Baju Terbuat dari Emas

Seorang pria kaya raya di India bernama Pankaj Parakh memakai baju terbuat dari emas saat merayakan ulang tahunnya yang ke-45.

Menurut media setempat dia berjalan-jalan di kota tempat tinggalnya di Yeola, dekat Mumbai, pekan ini untuk memamerkan baju emasnya itu, seperti dilansir stasiun televisi Al Arabiya, Jumat (8/8).

Laporan dari surat kabar the Daily Mail menyebutkan Parakh mengatakan baju emas 18-22 karat itu cukup nyaman dia kenakan seperti layaknya baju biasa.

"Baju ini mudah dicuci dan bisa dijemur seperti baju normal biasa. Baju ini juga dijamin terpakai seumur hidup karena jika rusak atau sobek bisa dengan cepat diperbaiki," ujar Parakh.

Baju emas seberat empat kilogram milik Parakh itu mempunyai tujuh kancing emas.

"Saya selalu terpukau dengan emas sejak usia lima tahun. Selama ini ketertarikan itu menjadi keinginan yang ingin diwujudkan. Jadi cukup masuk akal jika saya ingin memakai baju emas saat ulang tahun ke-45," kata dia.

 

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba
7 Tips Menjaga Suasana Hati agar Tetap Stabil, Patut Dicoba

Menjaga suasana hati bukan hanya sekadar keinginan tetapi keterampilan yang baik dimiliki.

Baca Selengkapnya
Bekerja Bertaruh Nyawa Masuk ke Dalam Tanah Hingga Beli Mobil Mewah, Ini Profesinya
Bekerja Bertaruh Nyawa Masuk ke Dalam Tanah Hingga Beli Mobil Mewah, Ini Profesinya

Profesi tak main-main warga di Arab Saudi sampai bisa beli mobil sport. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tips Mengatur Pengeluaran untuk Mudik Lebaran, Biar Keuangan Tetap Aman Terkendali Pasca Hari Raya
Tips Mengatur Pengeluaran untuk Mudik Lebaran, Biar Keuangan Tetap Aman Terkendali Pasca Hari Raya

Nggak perlu hadapi dilema keuangan boncos pasca mudik, yuk terapkan tips ini!

Baca Selengkapnya
Trik Efektif Kupas Bawang Merah Tanpa Bikin Mata Berair
Trik Efektif Kupas Bawang Merah Tanpa Bikin Mata Berair

Kupas bawang merah dengan jauh lebih efektif tanpa bikin mata berair. Simak caranya.

Baca Selengkapnya
5 Tips Simpel Jadi Pribadi yang Lebih Mandiri, Yuk Jangan Takut Mencoba!
5 Tips Simpel Jadi Pribadi yang Lebih Mandiri, Yuk Jangan Takut Mencoba!

Salah satu kunci utama buat jadi mandiri adalah bebas dari tergantung sama orang lain terus.

Baca Selengkapnya