Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Potret Gagah Putra Papua Anak Juru Parkir jadi Lulusan Terbaik Angkatan Laut

Potret Gagah Putra Papua Anak Juru Parkir jadi Lulusan Terbaik Angkatan Laut Sermatutar (P) Always Giving Hamonangan Tiris. Instagram @tni_angkatan_laut

Merdeka.com - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Yudo Margono menganugerahkan gelar Adhi Makayasa. Gelar lulusan terbaik dianugerahkan kepada putra Papua anak juru parkir di Jayapura.

Gelar itu diberika saat upacara penutupan pendidikan (Tupdik) dan Wisuda Sarjana Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan ke-66 bertempat di Gedung Maspardi, Kesatrian AAL, Bumimoro, Surabaya, Rabu (23/06).

Perlu diketahui, gelar Adhi Makayasa adalah penghargaan kepada lulusan terbaik dari setiap matra TNI dan Kepolisian. Penerima penghargaan ini ialah mereka yang secara seimbang bisa menunjukkan prestasi terbaik dari tiga aspek, yakni akademis, jasmani, serta kepribadian.

Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-66 yang menerima gelar Adhi Makayasa yaitu Sermatutar (P) Always Giving Hamonangan Tiris, S.Tr (Han).

Penasaran dengan sosok Always Giving? Berikut ulasan lengkapnya.

Orang Tua Bekerja Sebagai Juru Parkir

sermatutar p always giving hamonangan tiris

Instagram @tni_angkatan_laut

Dilansir dari akun Instagram @tni_angkatan_laut, Sermatutar (P) Always Giving merupakan taruna yang lahir di Jayapura, 15 Maret 1999. Ia merupakan putra dari pasangan Alex Tiris yang sehari hari bekerja sebagai juru parkir dan Dermawaty Panjaitan yang bekerja sebagai penjual minuman.

Sebelumnya, keluarga sederhana ini juga sudah mengentaskan anak pertamanya yaitu Letda Mar Aldrey Benhur Tiris. Aldrey dulunya adalah taruna AAL angkatan ke-63 tahun 2018.

Termotivasi oleh Keluarga

Keberhasilan Always meraih gelar Adhi Makayasa tentu tak mudah. Saat menjalani pendidikan, ia termotivasi oleh orang tua yang selalu mendukung dan memberikan semangat untuknya. Selain itu, Always juga termotivasi dengan sang kakak yang kini berdinas di Lanmar Sorong.Saat di wawancara tim @tni_angkatan_laut, Always menjelaskan jika ia ingin seperti kakaknya. Oleh sebab itu, Always bertekad untuk menjadi yang terbaik lebih dari sang kakak. "Keinginan kuat dan niat tinggi untuk menjadi Taruna membuat semua kegiatan di lembaga pendidikan dapat saya lakukan dengan baik dan menyenangkan," kata Always dikutip dari akun Instagram @tni_angkatan_laut.

Potret Gagah Always Giving

sermatutar p always giving hamonangan tiris

Instagram @tni_angkatan_laut

Melalui unggahan tersebut, terlihat potret Sermatutar (P) Always Giving saat berseragam taruna. Ia tampak gagah dan tersenyum ke arah kamera.

Memotivasi Banyak Netizen

Para netizen pun memberikan beragam komentar atas unggahan tersebut. Seperti para netizen berikut ini. "Saluut!" tulis akun @ayupramest89."Selamat ,,ya,,,smoga sukses,dan membahagiakan kedua orangtua," sambung akun @yu_liana1071."👏👏hebat..semoga jd motivasi buat generasi berikutnya," imbuh akun @karmila3475.

(mdk/add)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Jenderal Bintang Tiga Ini Ungkap Sosok Sersan Asal Papua yang Berani Bentak Dirinya

Cerita Prabowo Subianto saat masih menjadi Danjen Kopassus dan memimpin operasi penting di Papua.

Baca Selengkapnya
Depan Anak Buah yang Naik Pangkat, Jenderal Polri Lulusan Terbaik Beri Pesan Mendalam soal Tanggungjawab

Depan Anak Buah yang Naik Pangkat, Jenderal Polri Lulusan Terbaik Beri Pesan Mendalam soal Tanggungjawab

Memimpin upacara, Kabareskrim Polri Komjen Pol Wahyu Widada menitipkan pesan mendalam.

Baca Selengkapnya
Anak Muda Jepara Menggebrak dengan Puisi Wiji Thukul, Ganjar Pranowo Terpukau!

Anak Muda Jepara Menggebrak dengan Puisi Wiji Thukul, Ganjar Pranowo Terpukau!

Untuk kalangan muda, menurutnya, memang harus mendapat perhatian dari pemerintah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tidak Dibuang ke Laut, Pria Ini Tunjukkan Ruang Penyimpanan Jenazah di Kapal Pesiar

Tidak Dibuang ke Laut, Pria Ini Tunjukkan Ruang Penyimpanan Jenazah di Kapal Pesiar

Bukan dibuang ke laut, ini potret ruangan khusus untuk menyimpan jenazah di dalam kapal pesiar.

Baca Selengkapnya
Potret Kakak Adik Anggota TNI Sama-sama Tugas di Papua, 5 Tahun Baru Ketemu Penugasan  Digantikan Saudara Kandung

Potret Kakak Adik Anggota TNI Sama-sama Tugas di Papua, 5 Tahun Baru Ketemu Penugasan Digantikan Saudara Kandung

Momen mengharukan dua saudara anggota TNI terpisah 5 tahun dan bertemu di Papua saat penugasan. Simak berikut ini.

Baca Selengkapnya
Kenal Sejak SD, Prajurit TNI Asal Papua Ini Akui Punya Pacar Anak Bupati

Kenal Sejak SD, Prajurit TNI Asal Papua Ini Akui Punya Pacar Anak Bupati

Prajurti TNI putra Papua bagikan cerita saat menjalin asmara dengan anak Bupati. Seperti apa kisahnya?

Baca Selengkapnya
Dijadwalkan akan Gelar Pleno Rekapitulasi Suara, Kantor KPU Jayapura Malah Digeruduk Massa

Dijadwalkan akan Gelar Pleno Rekapitulasi Suara, Kantor KPU Jayapura Malah Digeruduk Massa

Massa yang hadir menduga ada pelanggaran seperti pengurangan, penambahan, hingga pengalihan suara yang dilakukan PPS dan PPD kepada dari caleg lain.

Baca Selengkapnya
Ratu Kalinyamat Resmi jadi Pahlawan Nasional Asal Jepara, Begini Sosoknya

Ratu Kalinyamat Resmi jadi Pahlawan Nasional Asal Jepara, Begini Sosoknya

Portugis menjulukinya sebagai sosok wanita kuat dan pemberani.

Baca Selengkapnya
Pulau di Sumenep Ini Bak Surga Dunia tapi Ditinggal Penduduknya Merantau, Intip Potretnya

Pulau di Sumenep Ini Bak Surga Dunia tapi Ditinggal Penduduknya Merantau, Intip Potretnya

Banyak warga pulau ini merantau ke kota-kota besar demi mendapatkan penghidupan lebih layak.

Baca Selengkapnya