Perwira Anak Eks Kasau Temui Pensiunan Polisi yang Disebut 'Duo Maestro'

Merdeka.com - Anak mantan Kepala Staf Angkatan Udara (kasau) Marsekal Yuyu Sutisna, Iptu Hafiz Prasetia Akbar membagikan potret saat mengunjungi seniornya di kepolisian. Hal tersebut terlihat dari unggahan di Instagram pribadinya, @hafizzyakbar.
Dalam postingan-nya, Hafiz membagikan momen ketika ia menyempatkan diri datang mengunjungi kediaman pensiunan polisi yang disebutnya sebagai 'duo maestro'. Berikut potretnya:
Iptu Hafiz Akbar Kunjungi Seniornya
Melalui unggahan di Instagram, Hafiz tampak membagikan foto saat ia datang mengunjungi rumah dua seniornya di kepolisian. Hafiz sendiri bahkan menyebut dua pensiunan polisi tersebut sebagai duo maestro. Mereka adalah Ipda (P) Sugeng Pranoto dan Ipda (P) Heri Hikayat.
"Alhamdulillah masih memiliki kesempatan untuk silaturahmi dengan duo maestro #jatanrasxteletubbies," tulisnya dalam keterangan foto.
Di foto pertamanya, Hafizh tampak berpose dengan Ipda Sugeng. Ia juga terlihat memberikan kenang-kenangan berupa kaos bertuliskan "University Of Edinburgh' tempat dirinya baru saja selesai menimba ilmu.
Instagram/@hafizzyakbar ©2022 Merdeka.com
Senang Bisa Kunjungi Seniornya
Di foto kedua, Hafiz kemudian membagikan potret dirinya bersama dengan Ipda Heri. Berpose bersama, Heri juga tampak memegang kaos seperti yang diberikan Hafiz kepada Ipda Sugeng. Dalam tulisannya, Hafiz mengaku sangat senang bisa bertemu dengan dua sosok seniornya yang ia sebut sebagai duo maestro itu.
Instagram/@hafizzyakbar ©2022 Merdeka.com
"Walaupun saya baru sempat bertemu keduanya di 2 tahun terakhir masa dinasnya, namun sudah cukup membuat saya paham bagaimana dedikasi dan loyalitasnya terhadap institusi dan negara," tulisnya.
Kagum dengan Sosok Seniornya
Dalam tulisannya, Hafiz mengaku bahwa dirinya sangat kagum dengan dua sosok seniornya itu. Meski sudah tidak muda lagi, namun Ipda Sugeng dan Ipda Heri disebut masih semangat mengerjakan tugasnya yang menumpuk. "Menuju umur 60 tapi mereka masih kuat mengerjakan puluhan berkas tiap bulannya, masih kuat tidak pulang jika penangkapan belum tuntas, dan masih kuat menghadapi bertubi-tubi hantaman di reserse.," tulisnya. Hafiz mengatakan, sebagai generasi penerus Polri ia mengaku malu jika tidak meniru disiplin dan etos kerja dua seniornya itu. Postingan tersebut juga dikatakan Hafiz sebagai salah satu bentuk apresiasi dan kenang-kenangan agar ia selalu ingat dengan jasa seniornya. "Dan saya lebih malu jika kita melupakan jasa mereka, para purnawirawan, para pejuang, para pahlawan Polri.," pungkasnya. Iptu Hafiz Akbar sendiri adalah putra dari eks Kasau Marsekal TNI (Purn.) Yuyu Sutisna. Saat ini, Hafiz diketahui menjabat sebagai Kaur Mintu Satreskrim Polres Bogor.
Marsekal Yuyu Sutisna dan Iptu Hafiz Instagram/@hafizzyakbar ©2022 Merdeka.com
(mdk/khu)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya


Upaya Mengungkap Penyebab Jatuhnya Dua Pesawat Super Tucano
Kasau telah mengeluarkan surat perintah penyelidikan. Sehingga penyebab jatuhnya pesawat masih diselidiki.
Baca Selengkapnya


Romantis Bikin Baper, Pria Tua Ini Temani Sang Istri Memasak Sambil Memetik Getir Bawakan Lagu 'Antara Benci Dan Rindu'
Momen romantis seorang suami yang temani istrinya memasak di dapur dengan sebuah lagu romantis sambil main gitar.
Baca Selengkapnya


Panglima TNI Promosikan Jenderal Darah Kopassus Kawan Seangkatan, Kini Pimpin Baret Hijau
Berikut sosok Jenderal berdarah Kopassus yang kini pimpin baret hijau.
Baca Selengkapnya


Potret Raffi Ahmad Temani Gibran Rakabuming dan Selvi Makan Bebek di Warung Kaki 5 'Makasi Sudah Mampir'
Raffi Ahmad membagikan momen bersama Gibran Rakabuming dan Selvi. Menariknya, pertemuan mereka berlangsung secara sederhana di sebuah warung kaki lima
Baca Selengkapnya


Penampilan Keren Menteri Jokowi Pergi ke Kebun, Naik Mobil Hardtop Tua Lewati Jalanan Licin
Menteri Yasonna Laoly menikmati akhir pekan di Medan dengan mengendarai mobil hardtop tua sambil mengasah kembali kemampuan menyetirnya.
Baca Selengkapnya

Viral Wanita Ini Terima Banyak Hadiah dari Keluarga Besarnya saat Wisuda, Bak Seserahan Pernikahan
Kompak banget! Momen wisuda wanita ini dihadiri oleh seluruh keluarga besarnya
Baca Selengkapnya

FOTO: KPK dan Polri Bersinergi Jalin Kerja Sama Dalam Bidang Penegakan Hukum Kasus Korupsi
KPK dan Polri berkomitmen mendukung penegakan hukum khususnya perihal tindak pidana korupsi.
Baca Selengkapnya