Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mobil Dinas Pemprov Jateng Ditempeli Stiker 'Nek Aku Korupsi Ora Slamet'

Mobil Dinas Pemprov Jateng Ditempeli Stiker 'Nek Aku Korupsi Ora Slamet' Mobil Dinas Pemprov Jateng. Twitter @jatengpedia ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memimpin setidaknya 3.000 pelajar dalam menggelar aksi antikorupsi. Aksi tersebut juga mengajak para pelajar untuk menempelkan stiker anti korupsi di sebagian besar mobil dinas Pemprov Jateng.

Stiker tersebut diketahui bertuliskan "Nek Aku Korupsi Ora Slamet". Aksi ini berlangsung di tengah Car Free Day, Minggu (08/12/19). Terlihat pula dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @jatengpedia, mobil dinas Pemprov Jateng telah tertempel stiker berwarna merah tersebut.

Stiker "Nek Aku Korupsi Ora Slamet"

"Saya senang dan bangga pada pelajar yang hebat-hebat ini, mereka menegaskan diri untuk siap menjadi agen anti korupsi. Sejak dini kami ajak mereka untuk terlibat, merasakan, mengkritik bahkan mencaci terhadap hal-hal berbau korupsi," ujar Ganjar Pranowo yang dikutip dari Liputan6.com, Minggu (08/12/19).

mobil dinas pemprov jateng

Twitter @jatengpedia 2019 Merdeka.com

"Tadi keren, ada seruan mereka misalnya, PNS yang koruptor, tidak usah masuk kantor, langsung didor. Ini merupakan ungkapan kejengkelan dari mereka yang mudah-mudahan menjadikan mereka generasi berintegritas," sambung Gubernur Jawa Tengah.

Menurutnya, aksi tersebut merupakan hal yang sangat luar biasa. Hal itu karena, para pelajar telah berani menyerukan perlawanan pada praktik korupsi yang semakin merajalela. Tujuannya tentu saja untuk masa depan Indonesia yang lebih maju dan cerah.

Tujuan Penempelan Stiker Ini

"Mereka kelak akan menjadi pemimpin bangsa, semoga ini awal yang bagus untuk menanamkan integritas. Saya minta guru-guru membimbing," ucap Ganjar Pranowo.mobil dinas pemprov jateng

Twitter @jatengpedia 2019 Merdeka.com

Menurut Ganjar, aksi penempelan stiker ini juga bisa dijadikan pedoman dan acuan anak-anak di masa mendatang. Kepedulian terhadap gerakan antikorupsi memang penting dan harus diterapkan sejak dini. Tidak perlu yang susah, mulailah dengan hal terkecil terlebih dahulu. Misalnya seperti menghindari kebiasaan menyontek, tidak berbohong dan tidak membolos sekolah.

Komentar Netizen

Aksi tersebut tentu saja menuai beragam komentar dari netizen. Tak hanya komentar positif saja, banyak juga terlihat beragam komentar yang masih mempertanyakan aksi tersebut."Semoga jadi kenyataan," tulis akun Twitter @Paranormalsakti."Sebuah doa Dari semua masyarakat. Jateng gayeng," tulis akun @Aryosutejo311.mobil dinas pemprov jateng

Twitter @jatengpedia 2019 Merdeka.com

"seneng aku liatnya.. jadi tenang hatiku.. " tulis akun @addair1974."Stikere neng buri mobil. Lhah seng moco tukang becak seng neng burinan. Bareng moco stiker misuh turut-turut dalan amergo bar tuku bakwan 2 muni siji." ujar akun @LukmanHQ."jangan ketipu dngan stiker itu, sesat dan menyesatkan...yang mbaca kan orang2 di belakang mobil itu (tukang dokar, tukang becak, sopir ojol, sopir grab, sopir pedati, dukun, dokter, guru mungkin gusgondrong)," ujar akun @ArifYul52047433.

Tulisan Sindiran buat Koruptor

Tak hanya penempelan stiker saja, sejumlah pelajar juga terlihat membawa tulisan sindiran untuk para koruptor. Tulisan-tulisan dari pelajar ini juga berhasil diabadikan oleh bidikan kamera. "Jangan mau diperbudak SETAN KORUPSI" bunyi tulisan di salah satu poster."Lebih nikmat rebahan daripada korupsi" bunyi tulisan lainnya.

mobil dinas pemprov jateng

Twitter @dkpjateng 2019 Merdeka.com

"Pantang korupsi sampai mati," tulisan lainnya yang tertangkap kamera."Korupsi itu kayak pacaran, menikmati yang bukan haknya" bunyi dalam poster dari salah satu SMK di Demak.

(mdk/tan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Asal Muasal Pelat Dinas Palsu TNI Dipakai Sopir Fortuner Arogan di Tol Jakarta-Cikampek

Ini Asal Muasal Pelat Dinas Palsu TNI Dipakai Sopir Fortuner Arogan di Tol Jakarta-Cikampek

Pelaku diketahui mengendarai mobil tersebut dengan memakai pelat dinas palsu TNI.

Baca Selengkapnya
Penampakan Sopir Fortuner Arogan Pencatut Pelat Dinas TNI, Dulu Ngaku Adik Jenderal Kini Tertunduk Lesu Berbaju Tahanan

Penampakan Sopir Fortuner Arogan Pencatut Pelat Dinas TNI, Dulu Ngaku Adik Jenderal Kini Tertunduk Lesu Berbaju Tahanan

Pelaku yang sebelumnya gagah dan lantang mengaku adik jenderal TNI ketika bersenggolan dengan pengendara mobil di Tol Jakarta-Cikampek kini hanya tertunduk lesu

Baca Selengkapnya
VIDEO: Murka! TNI Skakmat Pengguna Pelat Dinas Palsu

VIDEO: Murka! TNI Skakmat Pengguna Pelat Dinas Palsu "Gayanya Melebihi Tentara"

Polda Metro Jaya telah menetapkan sopir Fortuner yang arogan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek sebagai tersangka pemalsuan pelat dinas TNI.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Detik-Detik Pesawat Polri Ditembak KKB saat Mendarat di Intan Jaya, Berujung Baku Tembak

Detik-Detik Pesawat Polri Ditembak KKB saat Mendarat di Intan Jaya, Berujung Baku Tembak

Detik-Detik Pesawat Polri Ditembak KKB saat Mendarat di Intan Jaya, Berujung Baku Tembak

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Mobil Dinas Lubuklinggau Terjang Jalan yang Baru Dicor, Tuai Sorotan

Detik-Detik Mobil Dinas Lubuklinggau Terjang Jalan yang Baru Dicor, Tuai Sorotan

Mobil dinas berwarna hitam ini tampak melewati jalan yang baru selesai dicor. Aksinya tuai hujatan warganet.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Rambut Pelaku Mutilasi Keponakan Dijambak Warga, Suasana Gaduh Polisi Langsung Bereaksi

Detik-Detik Rambut Pelaku Mutilasi Keponakan Dijambak Warga, Suasana Gaduh Polisi Langsung Bereaksi

Motif pelaku menghabisi keponakannya karena tergiur mencuri perhiasan emas yang dikenakan korban.

Baca Selengkapnya
Ditangkap! Begini Penampakan Sopir Fortuner Ugal-ugalan Punya Title Insinyur Tapi Palsukan Pelat TNI

Ditangkap! Begini Penampakan Sopir Fortuner Ugal-ugalan Punya Title Insinyur Tapi Palsukan Pelat TNI

Dari keterangan menyebut pelaku telah diamankan oleh TNI dan Polda Metro Jaya di kediamannya kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Kapolri

VIDEO: Pesan Kapolri "Pemudik Capek Istirahat, Jangan Tambah Kecepatan Biar Cepat Sampai"

Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Menhub Budi Karya mengecek kesiapan arus mudik Lebaran 2024

Baca Selengkapnya