Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Melihat Perjalanan Karier Dua Jenderal Polisi Dicopot Gara-Gara Biarkan Kerumunan

Melihat Perjalanan Karier Dua Jenderal Polisi Dicopot Gara-Gara Biarkan Kerumunan Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sujana Bertemu Anies Baswedan. ©2020 Liputan6.com/Delvira

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Idham Azis mencopot Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana serta Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi. Pencopotan dua jenderal tersebut merupakan buntut kerumunan massa Rizieq Shihab.

Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono menuturkan bahwa ada dua kapolda yang tidak melaksanakan perintah dalam menegakkan protokol kesehatan.

"Ada dua kapolda yang tidak melaksanakan perintah dalam menegakkan protokol kesehatan, maka diberikan sanksi berupa pencopotan," ujar Irjen Argo Yuwono di Mabes Polri, Senin (16/11).

"Yaitu Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Jawa Barat," imbuhnya.

Irjen Nana Sudjana dan Irjen Rudi Sufahriadi merupakan sosok jenderal yang memiliki perjalanan karier panjang di kepolisian. Berikut perjalanan karier Irjen Nana dan Irjen Rudy selama berdinas di kepolisian.

Pengganti Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Jabar

Argo menjelaskan bahwa sesuai dengan TR Kapolri No. ST3222/XI/Kep/2020 tanggal 16 November 2020 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri, yakni Irjen Nana Sudjana Metro Jaya diangkat jabatan baru sebagai kors ahli Kapolri. Kemudian Irjen Rudy Sufahriadi akan menjabat sebagai Widekswara Tingkat 1 Lemdiklat Polri.

Selain itu, jabatan Kapolda Metro Jaya nantinya akan diamanahkan kepada Irjen Muhammad Fadil Imran, sedangkan Kapolda Jawa Barat diamanahkan kepada Irjen Ahmad Dofiri .

"Kemudian Irjen Muhammad Fadil Imran Kapolda Jawa Timur diangkat jabatan baru sebagai Kapolda Metro Jaya. Kedua Irjen Rudy Sufahriadi Kapolda Jawa Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Widekswara Tingkat 1 Lemdiklat Polri. kemudian penggantinya Irjen Ahmad Dofiri sebagai Kapolda Jawa Barat," jelasnya.

Pemerintah Ingatkan Kepala Daerah & Aparat Untuk Menindak Tegas Pihak yang Mengumpulkan Massa

Sebelumnya, pemerintah telah memperingatkan kepala daerah serta aparat keamanan untuk menindak tegas pihak yang mengumpulkan massa dalam jumlah besar di tengah pandemi covid-19. Pemerintah pun tak ragu-ragu untuk menindak hukum. "Pemerintah memperingatkan kepada kepala daerah, pejabat publik, aparat dan masyarakat di seluruh Indonesia bahwa pemerintah akan menindak tegas dan melakukan penegakan hukum bila masih melakukan pengumpulan massa dalam jumlah besar," ujar Menkopolhukam Mahfud MD dalam konferensi pers di Jakarta. Mahfud menuturkan bahwa Indonesia merupakan negara demokrasi sehingga setiap warga negara memiliki hak dan kebebasan untuk berekspresi, berkumpul, serta beraktivitas. Meski demikian, negara Indonesia juga negara hukum. "Penggunaan hak oleh individu tidak boleh melanggar hak masyarakat lainnya, sehingga harus tetap dilakukan sesuai aturan hukum agar kehidupan berbangsa dan bernegara berjalan nyaman, harmonis, tentram, damai," tuturnya.Mahfud pun memberikan pesan pada aparat keamanan, bahwa pemerintah meminta untuk tidak ragu dan bertindak tegas dalam memastikan protokol kesehatan dapat dipatuhi dengan baik. Pemerintah juga akan memberikan sanksi apabila aparat ragu. "Pemerintah juga akan memberikan sanksi kepada aparat keamanan yang tidak mampu bertindak tegas dalam memastikan terlaksananya protokol kesehatan," sambungnya. Tak hanya itu, Mahfud juga mengingatkan tokoh agama dan masyarakat utnuk memberi contoh teladan kepada masyarakat agar patuh protokol kesehatan."Khusus kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat diharapkan memberitahukan contoh dan teladan kepada semua warga agar mematuhi protokol kesehatan," terangnya.

Perjalanan Karier Irjen Nana Sudjana

Nana Sudjana merupakan seorang jenderal polisi berpangkat Irjen (Inspektur Jenderal Polisi). Pria kelahiran Cirebon, 26 Maret 1965 ini merupakan alumni Akademi Kepolisian tahun 1988.

irjen nana sudjana

©2020 Liputan6.com/Yopi

Terdapat beberapa jabatan yang pernah diamanahkan kepada Irjen Nana, di antaranya Analis Kebijakan Madya bidang Ekonomi Baintelkam Polri (2013), Dirintelkam Polda Jatim (2014), Wakapolda Jambi (2015), Wakapolda Jabar (2016), Dirpolitik Baintekam Polri (2016), Kapolda NTB (2019), Kapolda Metro Jaya (2019), hingga Koorsahli Kapolri (2020).

Perjalanan Karier Irjen Rudy Sufahradi

Rudi Sufahriadi merupakan seorang jenderal polisi berpangkat Irjen (Inspektur Jenderal Polisi). Pria kelahiran Cimahi, 23 Agustus 1965 merupakan alumni Akademi Kepolisian tahun 1988.

rudy sufahriadi

©2019 Merdeka.com/aksara bebey

Terdapat beberapa jabatan yang pernah diamanahkan kepada Irjen Rudi, di antaranya Kapolda Sulawesi Tengah (2016), Kepala Korps Brimob Polri (2018), Asisten Operasi Kapolri (2019), Kapolda Jawa Barat (2019), hingga Widekswara Tingkat 1 Lemdiklat Polri (2020).

(mdk/add)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Komjen Rudy Lulusan Sekolah Perwira 'Nyelip' di Antara Bintang Tiga Polri Jebolan Akpol 1988-1991

Komjen Rudy Lulusan Sekolah Perwira 'Nyelip' di Antara Bintang Tiga Polri Jebolan Akpol 1988-1991

Komjen Rudy mampu 'nyelip' di antara Bintang 3 Polri jebolan Akpol meski dari lulusan Sekolah Perwira.

Baca Selengkapnya
Kenang Masa Muda, Jenderal Polisi Anak Eks Kapolri Dulu Tak Yakin Sang Istri Mau Menerimanya 'Aku Beruntung'

Kenang Masa Muda, Jenderal Polisi Anak Eks Kapolri Dulu Tak Yakin Sang Istri Mau Menerimanya 'Aku Beruntung'

Mengenang masa muda, dia mengungkap cerita saat mendekati sang istri.

Baca Selengkapnya
Jenderal Non Akpol Mudik Bareng Adiknya Brigjen TNI dan Perwira Polisi, Sungkem ke Ibu Sebelum Ramadan

Jenderal Non Akpol Mudik Bareng Adiknya Brigjen TNI dan Perwira Polisi, Sungkem ke Ibu Sebelum Ramadan

Dua jenderal TNI-Polri bersaudara mudik bareng sebelum Ramadhan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Anak Jenderal Bintang Tiga Polisi Basah-basahan Terabas Hujan, Bapaknya Kawan Kapolri

Anak Jenderal Bintang Tiga Polisi Basah-basahan Terabas Hujan, Bapaknya Kawan Kapolri

Berani terabas hujan untuk temui rakyat, begini potret anak jenderal polisi saat belusukan menjelang Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Anak Kembar ini Sama-sama Jadi Taruna Akpol, Istri Jenderal Polisi 'Selalu Sama-sama Dong Berdua?'

Anak Kembar ini Sama-sama Jadi Taruna Akpol, Istri Jenderal Polisi 'Selalu Sama-sama Dong Berdua?'

Dua anak kembar taruna Akpol membuat seorang istri jenderal petinggi Akpol salah fokus dengan keduanya.

Baca Selengkapnya
Kesan Pertama Jenderal TNI Bintang Dua Bikin SIM A di Kantor Polisi, Pengunjung Auto Heboh

Kesan Pertama Jenderal TNI Bintang Dua Bikin SIM A di Kantor Polisi, Pengunjung Auto Heboh

Kedatangan jenderal bintang dua itu awalnya disambut Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono

Baca Selengkapnya
Momen Brigjen Polri Hadiri Pernikahan Perwira Polisi, Bertemu Jenderal Bintang 3 jadi Irup Pedang Pora

Momen Brigjen Polri Hadiri Pernikahan Perwira Polisi, Bertemu Jenderal Bintang 3 jadi Irup Pedang Pora

Simak momen Brigjen Polri hadiri kondangan perwira polisi bareng sosok jenderal bintang 3 selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Cucu para Jenderal TNI Teruskan Darah Militer, Sosok Sang Kakek Tak Sembarangan

Cucu para Jenderal TNI Teruskan Darah Militer, Sosok Sang Kakek Tak Sembarangan

Cucu para Jenderal TNI Teruskan Darah Militer, Sosok Sang Kakek Tak Sembarangan

Baca Selengkapnya
Kompaknya Jenderal Non Akpol Tugas Bareng Adiknya Mayjen TNI, Ada Momen HP Sang Kakak Diintip

Kompaknya Jenderal Non Akpol Tugas Bareng Adiknya Mayjen TNI, Ada Momen HP Sang Kakak Diintip

Potret kompak jenderal TNI-Polri kakak beradik sama-sama ikuti rapat.

Baca Selengkapnya