Kisah Dokter Gigi Cantik jadi Mualaf, Ditentang Suami sampai KDRT Polisi Turun Tangan

Rabu, 1 Februari 2023 10:43 Reporter : Billy Adytya
Kisah Dokter Gigi Cantik jadi Mualaf, Ditentang Suami sampai KDRT Polisi Turun Tangan Kisah Dokter Gigi Cantik jadi Mualaf, Ditentang Suami sampai KDRT Polisi Turun Tangan. Youtube/The Sungkars©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Wanita cantik yang berprofesi sebagai dokter gigi membagikan perjuangan hidupnya. Dia memilih untuk menjadi seorang mualaf.

Ketika dia yakin dan teguh dengan pilihannya, siapa sangka jika dokter ini justru mendapatkan perlakuan tak pantas dari sang suami. Dia mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Hal itu membuat pihak kepolisian ikut turun tangan. Berikut ulasan cerita viral selengkapnya.

2 dari 7 halaman

Yakini Memeluk Agama Islam setelah Dunia Diserang Pandemi

Dokter gigi bernama Carissa Grani, memutuskan untuk memeluk agama Islam. Dia mengaku jika semua hidayah itu turun ketika pandemi Covid-19 menyerang dunia.

Seperti dijelaskan dalam tayangan laman Youtube The Sungkars, dia mengaku mulai tertarik ketika diharuskan memakai masker saat pandemi. Menurutnya, menggunakan masker setiap hari itu seperti seorang wanita muslim yang mengenakan cadar. Lalu dia juga meyakini jika saat pandemi berlangsung setiap orang tidak diperbolehkan untuk bersalaman satu sama lain.

Sehingga hal itu juga sama dengan aturan syariat Islam yang tidak memperbolehkan saling bersentuhan jika bukan mahromnya.

kisah dokter gigi cantik jadi mualaf ditentang suami sampai kdrt polisi turun tangan
Youtube/The Sungkars©2023 Merdeka.com

"Jadi ada penelitian juga zaman pandemi itu virus tidak langsung masuk ke tubuh kita. Jadi ada 3 sampai 4 jam ada di rongga hidung, nah harusnya kalau muslim itu menjaga wudhunya mungkin dia akan menjadi orang terakhir yang kena corona," kata Carissa.

3 dari 7 halaman

Keluarga Tahu Diberitahu, Sempat di Ultimatum

Usai mengucapkan dua kalimat syahadat, Carissa berniatan untuk terbuka kepada seluruh keluarga. Namun ia masih ragu dan masih timbul rasa takut. Carissa akhirnya kembali berdoa kepada Allah agar diberikan kemudahan untuk terbuka jika dia sudah resmi memeluk agama Islam.

Tak lama kemudian tanpa memberitahu, keluarganya sudah mengetahui terlebih dahulu. Dia pun sempat diberikan ultimatum oleh keluarga yang awalnya merasa kecewa dengan pilihan yang diambil oleh Carissa.

kisah dokter gigi cantik jadi mualaf ditentang suami sampai kdrt polisi turun tangan

Youtube/The Sungkars©2023 Merdeka.com

"Itu sempat beberapa kali ketahuan sama suami. Jadi ketahuannya pas setelah sholat, tapi alat-alat sholatnya sudah dibereskan. Akhirnya dua hari setelah saya selesai membaca seluruh terjemahan Al-Qur'an keluarga langsung tahu dengan sendirinya dan sempat diberikan ultimatum awalnya, karena mungkin merasa kaget," paparnya.

4 dari 7 halaman

Suami Sempat Lakukan KDRT

Ketika mengetahui istrinya sedang sholat tahajud, sang suami sempat melakukan tindakan kekerasan lantaran tak bisa menahan emosi. Carissa mengaku tindakan itu terjadi dengan keributan di kala suaminya memergokinya sedang sholat tahajud.

"Iya jadi ada keributan sempat setelah saya sholat tahajud," kata Carissa mengaku.

kisah dokter gigi cantik jadi mualaf ditentang suami sampai kdrt polisi turun tangan
Youtube/The Sungkars©2023 Merdeka.com

Namun semua bisa diatasi oleh Carissa atas doa dan perlindungan dari Allah SWT.

5 dari 7 halaman

Polisi Datang untuk Berikan Perlindungan

Keributan yang terjadi itu mendapatkan perhatian dari para tetangganya. Tak lama kemudian datang polisi yang mengecek rumah dari Carissa.

"Saya sempat usir polisinya, saya bilang sudah enggak apa-apa pak. Bapak pergi saja nanti kalau suami saya bangun saya takut dimarahin suami saya. Jadi mungkin tetangga itu laporkan jika ada keributan sampai polisi datang ke sini," ungkap dia.

kisah dokter gigi cantik jadi mualaf ditentang suami sampai kdrt polisi turun tangan
Youtube/The Sungkars©2023 Merdeka.com

"Kalau kita kan enggak kepikiran ya kalau sampai ada laporan seperti. Sudah, habis itu saya bilang suami saya kan juga pengacara, jadi dia tahu mana yang enggak bisa divisum," kata dia.

Carissa kemudian memutuskan untuk bercerai lantaran tidak mungkin melanjutkan rumah tangga karena dia sudah mualaf.

6 dari 7 halaman

Diberikan Ujian Terkena Penipuan Jual Beli Masker

Ternyata ia mendapatkan sebuah ujian di saat awal memutuskan menjadi seorang mualaf. Tak pernah berbisnis sebelumnya, ia mendapatkan iming-iming bisnis masker.

Dia tertipu Rp378 juta karena ternyata pasokan masker tidak kunjung datang. Sementara ia sudah memesan beberapa paket yang juga dititipi rekan-rekannya.

"Ya Allah ya sudah kalau aku sudah tidak punya apa-apa lagi, termasuk nama baikpun tidak punya yang penting saya masih punya Allah. Terus so what gitu dengan semua masalah ini," paparnya.

7 dari 7 halaman

Video Lengkap

Momen cerita seorang dokter cantik menjadi mualaf ini dibagikan dalam sebuah tayangan video viral.

Berikut adalah video selengkapnya.

[bil]
Komentar Pembaca

Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami

Be Smart, Read More

Indeks Berita Hari Ini

Opini