Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini yang Terjadi Saat Begal Salah Sasaran, Serang Prajurit TNI di Sekitar Kostrad

Ini yang Terjadi Saat Begal Salah Sasaran, Serang Prajurit TNI di Sekitar Kostrad Begal Salah Sasaran, Serang Prajurit TNI. Instagram @andreli_48 ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Aksi begal dijalan kini tengah marak terjadi di sejumlah kota di Indonesia. Bahkan beberapa titik tertentu menjadi terkenal sebagai lokasi pengawasan kepolisian.

Tapi, bagaimana jika para begal salah sasaran dan perhitungan? Rupanya korban yang dirampas adalah seorang prajurit TNI. Selain itu, para pelaku begal menyerang di sekitar markas Angkatan Darat.

Video pelaku yang sudah ditangkap tersebut lantas viral dan jadi bahan ejekan banyak warganet. Lantaran dinilai kocak, terutama saat menerima ancaman dari para tentara.

Penasaran dengan konyolnya para begal yang salah sasaran ini? Simak ulasan selengkapnya berikut ini, seperti dihimpun dari akun Instagram @andreli_48, Selasa (19/4).

Rekan Tentara Ikut Geram

Seorang anggota TNI Angkatan Darat baru-baru ini menjadi korban pembegalan di jalan. Dalam video yang beredar, tampak para pelaku hanya bisa tertunduk lesu.

"Geraamm!! Anggota TNI marah besar saat pelaku begal melukai temannya," tulis dalam caption.

Sejumlah prajurit TNI berdiri di luar jeruji besi. Mereka sekian kali mengancam pelaku akan dibunuh.

"Hei lihat sini. Hei, ku tandai kau ya," ujar seorang prajurit.

Begal Salah Sasaran

begal salah sasaran serang prajurit tni

Instagram @andreli_48 ©2022 Merdeka.com

Mungkin para pelaku begal tidak memerhatikan wilayah dan korban yang hendak diserang. Rupanya sasaran yang dirampok adalah seorang prajurit.

Karena sudah berani menyerang rekan sesama tentara, banyak anggota TNI yang mengancam dengan tegas. Nada suara mereka meninggi dan sekian kali menunjuk. Sementara pelaku hanya bisa terdiam dan jadi tontonan para napi yang lain.

"Ini jadinya pelaku yang salah begal, ternyata dibegal Prajurit TNI," tulis dalam keterangan badan video.

Menyerang di Wilayah Kostrad

begal salah sasaran serang prajurit tni

Instagram @andreli_48 ©2022 Merdeka.com

Beraninya lagi para pelaku ini menyerang korban di lokasi daerahnya bertugas. Tepatnya di Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad).

"Hei, Kostrad bos, divisi di sini. Kau main-main di daerah saya," tegas prajurit lain.

Para pelaku seakan kurang teliti, kalau aksi pembegalannya dilakukan di sekitar markas Kostrad. Sontak saja aksi mereka mudah digagalkan dan segera diamankan.

"Kau buat masalah sama tentara? Kau main-main ya," tentara lain menimpali.

Ramai Komentar Kocak

Video berdurasi satu menit itu mempertontonkan para pelaku begal yang sudah berada di dalam jeruji besi. Mereka hanya bisa tertunduk lesu, menerima ancaman dari para prajurit TNI.

Aksi gagal dan salah sasaran yang mereka perbuat, sontak menjadi bahan bulan-bulanan para warganet. Tak sedikit yang meninggalkan komentar mengejek dan tertawa.

begal salah sasaran serang prajurit tni

Instagram @andreli_48 ©2022 Merdeka.com

"Auto pucet 😌," komentar akun @beathyung.

"Auto minta di penjara yg lama 🤣🤣🤣🤣," tulis akun @ikmal1954.

"Penjara lebih di cintainya daripada di luar 😂," tukas akun @robitoh.ibnu.ummihi.

"Pasang dada besi biar gak remuk tuh 😂 atau minta pertolongan Shiva 😂 Shiva Shiva Shiva Shiva 😂 sreeeepeetttt Tet tet tet... Senang banget gue liat beginian 😂😂😂😂," komentar akun @dediwijaya10_.

"Dalam hati begal : seandainya malam itu gw kaga keluar rumah 😩," tulis akun @antonio_alctraz.

"Semoga video ini tersebar luas & dilihat oleh oknum2 begal diluar sana. Biar mereka berpikir 1000X kalau mau menjalankan aksinya! Waktu mau niat/beraksi, tiba2 muncul dipikirannya, "nanti waktu mau membegal, kalau ternyata calon korbannya anggota TNI/Polri atau orang2 yg bernyali besar, gimana ya??!". Biar langsung hilang niatan begal nya 🙂," tulis akun @edy.s.zainudin.

(mdk/kur)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Video Kejar-kejaran Polisi Bermotor dengan Truk, Begini Endingnya

Viral Video Kejar-kejaran Polisi Bermotor dengan Truk, Begini Endingnya

Saat diarahkan petugas masuk ke jalan kanan untuk memasuki jalur lingkar selatan, imbauan itu tak diindahkan.

Baca Selengkapnya
Pasukan TNI Lewat, Ibu ini 'Berani-beraninya' Langsung Ambil Selang lalu Siram Air para Prajurit

Pasukan TNI Lewat, Ibu ini 'Berani-beraninya' Langsung Ambil Selang lalu Siram Air para Prajurit

Terekam dalam sebuah video viral seorang ibu mengambil selang air dan menyiram para prajurit TNI yang sedan berbaris lewat di jalanan.

Baca Selengkapnya
Viral Pemuda Disebut Ditipu Rp750 Juta untuk Jadi Anggota Polisi, Ini Penjelasan Polri

Viral Pemuda Disebut Ditipu Rp750 Juta untuk Jadi Anggota Polisi, Ini Penjelasan Polri

Sebuah video viral yang dinarasikan kisah pemuda yang tertipu tes menjadi polisi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Viral Video Sebut Anggota KKB Sudah Ditangkap Malah Dibebaskan, Kapolres Puncak Jaya Pastikan Hoaks

Viral Video Sebut Anggota KKB Sudah Ditangkap Malah Dibebaskan, Kapolres Puncak Jaya Pastikan Hoaks

Kapolres menyebut video itu untuk menjatuhkan institusi Polri dan memecah belah TNI-Polri.

Baca Selengkapnya
Penampakan Tanjakan Paling Ekstrem di Jawa, Para Pengendara Sampai Disarankan Pakai Joki

Penampakan Tanjakan Paling Ekstrem di Jawa, Para Pengendara Sampai Disarankan Pakai Joki

Sebuah video viral merekam momen ketika beberapa mobil hampir tidak bisa melalui tanjakan tersebut.

Baca Selengkapnya
Bangga Anak Sersan jadi Panglima TNI, Jenderal Agus Ingatkan Kopral Harus PD Meski Pangkat Rendah

Bangga Anak Sersan jadi Panglima TNI, Jenderal Agus Ingatkan Kopral Harus PD Meski Pangkat Rendah

Berikut momen Jenderal Agus ingatkan Kopral harus PD meskipun pangkat rendah.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kronologi & Fakta Viral Pedagang Semangka Tewas Dibacok hingga Disiram Air Keras

VIDEO: Kronologi & Fakta Viral Pedagang Semangka Tewas Dibacok hingga Disiram Air Keras

Pelaku langsung menyiram cairan yang diduga air keras ke tubuh korban

Baca Selengkapnya
Polisi Selidiki Video Viral Pengantar Jenazah Serang Rumah Anggota TNI

Polisi Selidiki Video Viral Pengantar Jenazah Serang Rumah Anggota TNI

Polisi membantah kejadian dalam video tersebut berada di kompleks perumahan TNI.

Baca Selengkapnya