Gubernur Terpilih Jakarta Ikut Lelang Bandeng Berukuran 'Raksasa', Berani Bayar Rp6 Juta
Pramono Anung ikut lelang ikan bandeng raksasa di Festival Bandeng Rawa Belong.

Gubernur DKI Jakarta terpilih, Pramono Anung menghadiri acara Festival Bandeng di Rawa Belong, Jakarta Barat. Di sana, Pram disambut oleh ribuan warga.
Ia mengenakan pakaian khas Betawi dengan kemeja hijau, peci hitam, dan kain bergambar ondel-ondel yang dikenakan di lehernya.
Di tengah-tengah festival, terselip acara lelang bandeng yang boleh diikuti oleh hadirin. Pram tidak mau ketinggalan, ia berani bidding ikan bandeng yang dilelang itu dengan harga jutaan. Simak ulasannya sebagai berikut.
Pram Ikut Lelang Bandeng di Rawa Belong
Sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @pramonoanungw memperlihatkan Gubernur DKI Jakarta Terpilih, Pramono Anung yang hadir dalam acara Festival Bandeng di Rawa Belong, Jakarta Barat.
Festival tersebut diadakan satu tahun sekali dan menjadi tradisi tahunan untuk menyambut perayaan hari besar Imlek. Budaya tersebut diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat dari berbagai latar belakang budaya.
“Menarik sekali bagaimana budaya Betawi yang bisa berakulturasi dengan budaya Tionghoa,” tulis Pram dalam keterangan videonya.
Pram juga menyempatkan waktu untuk melihat-lihat bandeng yang dipamerkan dalam acara tersebut. Sampai ia menjumpai seekor ikan bandeng dengan ukuran yang sangat besar.
“Ini lebih gede lagi berapa? Lebih berat ini atau lebih berat ini?” tanya Pram kepada pemilik ikan bandeng.
“Ini ukuran 7,7 kg,” jawabnya.
Ikut Lelang Ikan

Di tengah-tengah acara, Pram tidak melewatkan kesempatan untuk ikut lelang ikan bandeng yang diselenggarakan oleh penyelenggara. Ikan yang dilelang diketahui memiliki ukuran yang besar.
“Kita mau lelang ini bandeng,” ucap pembawa acara festival bandeng.
Usai mendengar tawaran lelang itu, Pramono Anung langsung mengangkat tangannya dan melakukan bidding dengan nilai yang cukup besar. Pram berani membeli ikan bandeng raksasa itu dengan harga Rp6 juta.
“Rp6 juta juga, sama,” ucap Pram yang disambut dengan tepuk tangan.
Di acara Festival Bandeng Rawa Belong tersebut tidak hanya dihadiri oleh Pramono Anung dan Rano Karno. Hadir juga para tokoh pemimpin Jakarta terdahulu seperti Fauzi Bowo, Sutiyoso, Djarot Syaiful Hidayat, dan Teguh Setyabudi.
Acara Festival Bandeng Rawa Belong tersebut memiliki rekam sejarah yang panjang di Jakarta. Selain itu, ikan bandeng juga dianggap sebagai simbol dari keberuntungan dan kemahiran.