Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

9 Manfaat Minum Jahe Sebelum Tidur, Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

9 Manfaat Minum Jahe Sebelum Tidur, Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Ilustrasi air jahe. Shutterstock/vanillaechoes

Merdeka.com - Ternyata ada banyak manfaat minum jahe sebelum tidur. Sebelum tidur dan mengistirahatkan tubuh, banyak kebiasaan yang dilakukan. Di antaranya seperti menggosok gigi, mencuci muka, hingga membersihkan tempat tidur.

Namun, ada satu kebiasaan baik yang sebenarnya seringkali luput untuk dilakukan. Hal itu ialah mengonsumsi berbagai minuman sehat yang dilakukan untuk menjaga tubuh tetap prima. Salah satunya yakni minum jahe sebelum tidur.

Jahe merupakan tanaman herbal yang dikenal luas memiliki banyak khasiat bagi kesehatan tubuh. Tanaman jahe yang penuh khasiat tersebut adalah jenis jahe merah. Tanaman asal daratan Asia Tenggara ini ternyata berkhasiat saat dikonsumsi menjelang waktu istirahat di malam hari.

Lantas, apa saja sebenarnya manfaat minum jahe sebelum tidur tersebut? Simak ulasan selengkapnya berikut ini, dirangkum dari berbagai sumber.

Mencegah Obesitas

Dilansir dari laman Halodoc, manfaat minum jahe sebelum tidur yang pertama adalah mampu menurunkan berat badan. Kandungan di dalam jahe diklaim dapat memperbaiki sistem metabolisme tubuh dengan cepat.

Sistem metabolisme yang baik tentu akan membuat tubuh lebih cepat dalam membakar kalori serta lemak. Dengan begitu, berat badan pun akan tetap terjaga. Selain dengan minum jahe sebelum tidur, penderita obesitas wajib melakukan rutin olahraga dan menjaga pola makan sehari-hari.

ilustrasi air jahe

Shutterstock/michelepautasso 

Bantu Menjaga Gula Darah

Selain mampu mencegah obesitas, jahe juga bermanfaat untuk menjaga kestabilan kadar gula darah di dalam tubuh. Jahe memiliki kandungan antioksidan yang dapat meningkatkan fungsi pankreas.

Seperti yang diketahui, pankreas merupakan organ tubuh yang memproduksi hormon insulin sebagai pengatur kadar gula darah. Jika hormon insulin tetap terjaga, maka kadar gula darah di dalam tubuh pun tetap normal dan terhindar dari risiko penyakit diabetes yang mematikan.

Meringankan Sakit Kepala

Tidur merupakan kegiatan guna mendapatkan energi kembali sehingga tubuh tetap dapat melakukan berbagai rutinitas seperti biasa. Kegiatan sehari-hari seringkali membuat tubuh cepat lelah hingga mudah terserang sakit kepala.

Untuk meredakan sakit kepala dan migrain, Anda dapat mengonsumsi jahe sebelum tidur dengan mengurangi kandungan gula di dalamnya. Sebuah penelitian menunjukkan, jahe mampu meringankan migrain dari 100 pasien yang diberi obat dengan bubuk jahe.

jahe

© Fitlife.tv

Menjaga Kesehatan Saluran Pernapasan

Manfaat mjahe yang paling dikenal luas adalah kemampuannya untuk menjaga kesehatan saluran pernapasan. Maka dari itu, manfaat minum jahe sebelum tidur juga tak jauh dari hal ini.

Jahe yang mengandung senyawa bersifat anti-inflamasi, anti-viral, hingga antibakteri dapat melegakan tenggorokan. Sifatnya yang cenderung hangat juga dapat memecah lendir di tenggorokan sehingga gangguan pernapasan pun dapat segera diatasi dengan cepat.

Menjaga Kesehatan Pencernaan

Selain itu, manfaat minum jahe sebelum tidur yang berikutnya yakni mampu menjaga kesehatan saluran pencernaan. Kandungan antioksidan aktif di dalam jahe juga dianggap mampu menghancurkan bakteri jahat penyebab infeksi hingga gangguan pencernaan berat.

Kandungan jahe yang bersifat antimikroba juga dapat menghindarkan tubuh dari gangguan seperti sembelit, diare, dan penyakit usus lainnya. Caranya, minum jahe hangat dengan campuran madu sebanyak 1 gelas kecil secara rutin sebelum tidur.

ilustrasi diare

Shutterstock/Krasimira Nevenova

Menurunkan Nyeri Otot

Setelah beraktivitas seharian, tubuh seringkali terasa lelah hingga muncul nyeri otot yang tak tertahankan. Untuk melemaskan otot-otot yang tegang, kandungan jahe yang cenderung bersifat hangat dapat membantu tubuh dari rasa lelah berlebih.

Hal ini didukung oleh sebuah penelitian pada tahun 2013 yang melibatkan sejumlah atlet. Selama 6 minggu, para atlet yang mengonsumsi jahe disebut terjadi penurunan nyeri otot daripada mereka yang sama sekali tak minum jahe.

Melancarkan Tekanan dan Aliran Darah

Manfaat minum jahe yang ketujuh yaitu dapat membantu melancarkan aliran darah di dalam tubuh. Aliran darah yang kurang lancar dan normal diketahui dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan.

Di antaranya yaitu hipertensi, stroke, hingga penyakit jantung. Selain menjaga pola makan yang sehat, para penderita beberapa penyakit kronis tersebut dapat rutin mengonsumsi jahe hangat sebelum tidur.

wedang jahe

Instagram @rotiqunew ©2020 Merdeka.com

Menjaga Daya Tahan Tubuh

Manfaat minum jahe sebelum tidur yang lain adalah mampu membantu tubuh untuk meningkatkan sistem imun. Tubuh dengan sistem kekebalan yang baik cenderung memiliki risiko rendah untuk terserang berbagai penyakit.

Caranya cukup mudah, konsumsi jahe hangat sebelum beristirahat dengan jumlah yang tepat. Selain itu, Anda juga tetap dapat mengonsumsi air putih untuk memenuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh menjelang tidur.

Mencegah Penyakit Kanker

ilustrasi tidur menggunakan guling

©europeanbedding.sg/

Manfaat minum jahe sebelum tidur yang terakhir adalah mampu mencegah tubuh dari penyakit kanker. Kanker merupakan gangguan kesehatan yang berasal dari pertumbuhan jaringan sel tumor ganas dan mampu menjalar hingga ke seluruh tubuh.

Sebuah penelitian menunjukkan, kandungan aktif pada jahe terbukti cukup ampuh untuk menurunkan risiko terjadinya kanker. Kandungan aktif tersebut tak lain adalah antioksidan serta senyawa lainnya dalam jumlah cukup banyak.

Saat tubuh menerima asupan jahe hangat, maka banyak kandungan antioksidan yang mampu memperbaiki sel-sel di dalam tubuh. Selain kanker, ada banyak patogen sumber penyakit yang dapat dihindari dari minum jahe sebelum tidur.

(mdk/mta)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Sit Up sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Berikut Tipsnya

Manfaat Sit Up sebelum Tidur dan Bangun Tidur, Berikut Tipsnya

Merdeka.com membahas manfaat yang luar biasa dari sit up sebelum tidur dan bangun tidur.

Baca Selengkapnya
Menggunakan Guling Ternyata Bisa Tingkatkan Kualitas Tidur! Intip Manfaat Lainnya Yuk

Menggunakan Guling Ternyata Bisa Tingkatkan Kualitas Tidur! Intip Manfaat Lainnya Yuk

Selain berikan kenyamanan, ternyata memeluk guling saat tidur pun juga memiliki manfaat lainnya buat tubuh.

Baca Selengkapnya
Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Awas, Tidur Malam Kurang dari 7 Jam per Hari Bikin Umur Pendek

Orang yang memiliki kebiasaan tidur kurang dari tujuh jam setiap malam memiliki risiko kematian yang lebih tinggi. Yuk, simak penjelasan lengkapnya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tips Menjaga Kualitas Tidur di Bulan Ramadan, Biar Tetap Segar dan Fit Selama Berpuasa

Tips Menjaga Kualitas Tidur di Bulan Ramadan, Biar Tetap Segar dan Fit Selama Berpuasa

Jaga kualitas tidur sangat penting biar tubuh tetap fit selama puasa, gimana caranya?

Baca Selengkapnya
9 Cara Maksimalkan Tidur untuk Turunkan Berat Badan, Tambah Kurus Hanya dengan Memejamkan Mata

9 Cara Maksimalkan Tidur untuk Turunkan Berat Badan, Tambah Kurus Hanya dengan Memejamkan Mata

Menurunkan berat badan ternyata bisa dilakukan ketika tidur.

Baca Selengkapnya
Manfaat Lari Pagi sebelum Sarapan, Optimalkan Pembakaran Lemak Tubuh

Manfaat Lari Pagi sebelum Sarapan, Optimalkan Pembakaran Lemak Tubuh

Lari pagi sebelum sarapan mungkin menjadi aktivitas rutin bagi banyak orang. Aktivitas ini ternyata juga menyimpan manfaat yang baik bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
8 Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih, Mulai Bangun Hingga Tidur Malam

8 Waktu Terbaik untuk Minum Air Putih, Mulai Bangun Hingga Tidur Malam

Minum air putih merupakan hal penting bagi kesehatan kita. Terdapat sejumlah waktu ketika minum air bisa sangat bermanfaat.

Baca Selengkapnya
Bahaya Kurang Tidur bagi Kesehatan, Bisa Memicu Penyakit Kronis

Bahaya Kurang Tidur bagi Kesehatan, Bisa Memicu Penyakit Kronis

Kurang tidur dapat menimbulkan berbagai dampak negatif bagi kesehatan, baik fisik maupun mental.

Baca Selengkapnya
Doa Cepat Tidur Menurut Islam dan Tipsnya, Amalkan Agar Istirahat Semakin Nyenyak

Doa Cepat Tidur Menurut Islam dan Tipsnya, Amalkan Agar Istirahat Semakin Nyenyak

Merdeka.com merangkum informasi tentang doa cepat tidur menurut Islam yang bisa membuat tidur menjadi nyenyak.

Baca Selengkapnya
Bikin Ngakak! Kambing Putih Coba Seruduk Seorang Pria Berkali-kali

Bikin Ngakak! Kambing Putih Coba Seruduk Seorang Pria Berkali-kali

Seorang pria berbaju merah tampak hendak diseruduk kambing putih berkali-kali.

Baca Selengkapnya