Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Sebab Merpati Pos Jadi Burung Pengantar Surat, Tak Diduga & Jarang Diketahui

8 Sebab Merpati Pos Jadi Burung Pengantar Surat, Tak Diduga & Jarang Diketahui Ilustrasi merpati. ©shutterstock.com/Jack.Q

Merdeka.com - Di era yang serba canggih, masyarakat berkirim pesan menggunakan surat eletronik (surel) atau email. Tapi di era Perang Dunia I, masyarakat berkirim pesan menggunakan merpati pos.

Merpati pos pertama kali digunakan dalam abjad kuno milik bangsa Mesir kuno. Kemudian digunakan pula oleh Julius Caesar, Romawi dalam bidang militer. Sedangkan di Yunani, merpati pos dimanfaatkan untuk mengirim hasil nama pemenang olimpiade ke berbagai kota.

Lalu, bagaimana bisa merpati pos berkirim pesan ke sejumlah tempat? Berikut ulasannya:

Fisik yang Mumpuni

Merpati pos menjadi pengantar surat karena memiliki fisik yang mumpuni. Cocok ketika menghadapi kondisi ekstrem seperti angin laut.

Merpati pos memiliki leher panjang dan fleksibel, kepala besar memberikan kapasitas bagi otak yang besar, tubuh kompak, kaku, dan bagian vital terlindung dengan baik dari serangan musuh, dikutip dari Levi 1945.

Tubuh yang ramping dan langsing, serta otot kuat yang bidang, ikut mempermudah merpati pos dalam menerjang angin laut yang besar dan kondisi tidak terduga lainnya.

Burung Pintar dan Daya Ingat Kuat

Merpati pos termasuk burung yang pintar dan memiliki daya ingat kuat. Kecerdasan mengingatnya menjadi sebab utama merpati pos layak jadi burung pengantar pesan. Merpati pos mampu ingat arah kembali ke sarangnya. Merpati pos baru boleh dilatih sejak usia 5 hingga 10 hari (masa pelatihan tahap pertama). Asupan nutrisi yang cukup dan seimbang seperti yang disebut sebelumnya, sangat bermanfaat dalam perkembangan otaknya.Merpati pos akan dilatih dengan membawa jauh sebelum jadwal makannya. Beberapa hari kemudian dibawa lebih jauh lagi dari sebelumnya. Seterusnya hingga merpati terbiasa terbang puluhan kilometer dan kembali ke sarangnya untuk makan.

Mengerti Perintah Manusia

Kemudian, kecerdasan alamiah dari merpati pos mampu mengerti perintah dari manusia. Seperti yang dikutip dari Greeners.co 2016, burung merpati pos masih digunakan sebagai pengawas kualitas udara kota London.Mereka memiliki nama Pigeon Air Patrol yang bertujuan meningkatkan kesadaran tentang langit London yang penuh polusi. Para merpati dilengkapi dengan tas punggung, yang berfungsi memberitakan kualitas udara dengan spesifik di tempat dan waktu tertentu.

Mata Jernih

Di antara kedua mata merpati pos terdapat jaringan yang berisi berbagai macam mineral besi. Hal tersebut merupakan kunci kemampuannya dalam menentukan arah. Mata merpati pos yang jernih mempermudahnya memperhatikan sekeliling saat terbang, serta memudahkan merpati mengenali tempat kembali atau sarang.

Aerodinamis

Fisik merpati pos selanjutnya sebagai pendukung ketika terbang ialah memiliki bentuk kepala yang aerodinamis. Layaknya di dunia balap, aerodinamis sebagai daya gerak melewati udara akan membantu merpati pos menuju lokasi penyampaian surat.

Kemampuan Terbang yang Baik

Merpati pos juga memiliki kemampuan terbang yang baik. Merpati bisa terbang tinggi, seimbang dan mampu berpindah antara tempat yang satu ke tempat yang lain.

Mampu Mengembalikan Pesan

Tak hanya mengirim surat, merpati pos juga bisa membawa surat balasan. Tentu saja karena kemampuannya yang bisa mengenali perintah dan daya ingatnya yang kuat.

Burung seperti ini memang dilatih sengaja diperuntukkan sebagai pengirim pesan. Sehingga perlunya latihan khusus bagi merpati pos untuk dapat melaksanakan tugas dengan baik.

Mengandalkan Magnet Bumi

Sebelumnya, merpati pos memiliki kecerdasan dan daya ingat kuat. Saat mengirim pesan, merpati pos mengandalkan medan magnet bumi yang bervariasi. Hal itu digunakan untuk menentukan tujuan.

(mdk/kur)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lama Tak Muncul di Publik, Ternyata Mantan Menteri BUMN Jadi Tukang Batu dan Gali Parit

Lama Tak Muncul di Publik, Ternyata Mantan Menteri BUMN Jadi Tukang Batu dan Gali Parit

Mantan orang nomor satu di BUMN kini alih profesi jadi tukang batu dan gali parit. Siapa sosoknya?

Baca Selengkapnya
60 Pantun Jawa Lucu yang Kocak, Cocok untuk Hiburan Sehari-hari

60 Pantun Jawa Lucu yang Kocak, Cocok untuk Hiburan Sehari-hari

Merdeka.com merangkum informasi tentang 60 pantun Jawa lucu yang kocak dan bikin ngakak. Pantun-pantun ini cocok untuk hiburan sehari-hari.

Baca Selengkapnya
35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun perkenalan nama lucu dan unik yang ampuh untuk bikin orang terkesan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pantun Bahasa Jawa Lucu yang Menghibur dan Mampu Mengocok Perut

Pantun Bahasa Jawa Lucu yang Menghibur dan Mampu Mengocok Perut

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun bahasa Jawa lucu yang menghibur dan mengocok perut.

Baca Selengkapnya
Menikmati Masa Pensiun Kegiatan Jenderal Dudung Lihat Burung dan Olahraga 'Usai Salat Subuh Tidur Lagi'

Menikmati Masa Pensiun Kegiatan Jenderal Dudung Lihat Burung dan Olahraga 'Usai Salat Subuh Tidur Lagi'

Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman memasuki masa pensiun dan menikmati hari-harinya dengan bertani dan beternak.

Baca Selengkapnya
Cak Imin: Ada Teman Bilang Kita Tidak Perlu Pilkada Lagi Kalau Pelaksanaannya Ancam Kepala Desa

Cak Imin: Ada Teman Bilang Kita Tidak Perlu Pilkada Lagi Kalau Pelaksanaannya Ancam Kepala Desa

Muhaimin atau Cak Imin pada siang harinya juga mencuitkan soal slepet.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Rekomendasi Makanan Musang yang Paling Disukai, Ampuh Bikin Hewan Peliharaan Jadi Gemuk

Merdeka.com merangkum informasi tentang rekomendasi makanan musang yang paling disukai, dan ampuh bikin hewan peliharaan jadi gemuk.

Baca Selengkapnya
⁠Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Main Burung di Tengah Sawah, Ternyata Ngelepek Merpati Susah

⁠Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Main Burung di Tengah Sawah, Ternyata Ngelepek Merpati Susah

Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman tertarik mencoba kegiatan ngelepek burung merpati. Momennya pun jadi sorotan.

Baca Selengkapnya
Penyebab Mata Merah Sebelah yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya

Penyebab Mata Merah Sebelah yang Perlu Diwaspadai, Begini Cara Mengatasinya

Mata merah terjadi saat pembuluh di mata membengkak atau teriritasi.

Baca Selengkapnya