Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Perbedaan Iphone Asli dan Palsu, Ketahui Cara Membandingkannya Agar Tak Tertipu

7 Perbedaan Iphone Asli dan Palsu, Ketahui Cara Membandingkannya Agar Tak Tertipu Ilustrasi iPhone 6. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Perbedaan iPhone asli dan palsu belum dipahami oleh sebagian banyak orang. Bagi Anda pengguna sekaligus penggemar iPhone, tentu mengetahui perbedaan produk asli dan palsu ini menjadi sangat perlu.

Selain itu, mampu melihat perbedaan asli atau palsu sebuah iPhone akan dapat menghindarkan Anda dari kasus penipuan ketika membeli ponsel tersebut. Diketahui, iPhone merupakan salah satu produk ponsel yang cukup populer dan banyak digemari oleh masyarakat, hal ini membuat oknum-oknum tak bertanggung jawab juga memiliki peluang besar dalam memalsukan produk tersebut.

Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui perbedaan apa saja yang terdapat pada Iphone asli ataupun palsu. Berikut adalah rangkuman 7 perbedaan iPhone asli dan palsu.

Layar iPhone Asli Jernih

Perbedaan iPhone asli dan palsu dapat diketahui lewat layar yang terdapat pada ponsel. Ponsel iPhone yang asli sudah dilengkapi dengan layar berteknologi retina display, hal ini membuat densitas layarnya sangat tinggi sehingga mampu menghasilkan tingkat kejernihan gambar yang dapat memanjakan mata Anda.

8

© Phonearena.com

Berbeda dengan iPhone palsu yang tidak memiliki teknologi retina display pada layarnya. Bila Anda membeli atau mempunyai iPhone dengan layar yang terlihat kusam dan tak menampilkan warna cerah, bisa dipastikan ponsel tersebut palsu, sementara retina display mempunyai tingkat kepadatan dan kerapatan piksel tinggi.

Hal ini tentu berbeda dengan layar yang ada pada iPhone palsu. Dengan tak memiliki teknologi retina display, maka tingkat kerapatan pikselnya akan terlihat renggang.

Nomor Seri

Selanjutnya Anda bisa melakukan pengecekan pada nomor seri atau IMEI dari iPhone yang Anda miliki, hal ini perlu dilakukan guna mengetahui asli atau palsu ponsel tersebut. Dilansir dari Bukalapak, Anda dapat melihat nomor seri dengan menekan *#06#, kemudian buka situs Apple pada alamat https://checkcoverage.apple.com/.

6

©2015 Merdeka.com

Jika dalam situs tersebut ternyata mengatakan nomor serial yang tengah dimasukkan invalid, maka dapat dipastikan juga bahwa iPhone milik Anda palsu. Anda juga bisa mengecek nomor seri atau IMEI ini dengan cara yang lain, klik pada bagian Settings, tekan General, kemudian About, di menu itulah Anda akan dapat melihat nomor seri atau IMEI iPhone tersebut.

Garansi Iphone

Seperti yang dilakukan oleh produk lainnya, iPhone juga akan memberikan garansi kepada setiap pembelinya. Apple memberikan garansi iPhone selama satu tahun, uniknya garansi ini dapat Anda cek sehingga Anda mengetahui iPhone tersebut asli atau palsu.

Anda dapat mengecek garansi tersebut dengan menggunakan nomor IMEI dari iPhone, kemudian buka situs https://checkcoverage.apple.com/us/en/ untuk memasukkan IMEI. Ponsel iPhone asli akan menampilkan beberapa informasi mulai dari model, masa garansi dan lainnya, namun jika situs tersebut tak memberikan informasi apapun, maka dipastikan iPhone Anda palsu.

Tombol

peluncuran apple iphone 11

©2019 REUTERS/Stephen Lam

Bagi Anda yang ingin mengecek berdasarkan hal yang dapat dilihat dengan mata secara langsung adalah di bagian tombol iPhone. Secara fisik, ponsel keluaran Apple ini memiliki tombol kunci di pojok atas sebelah kanan, sedangkan dibagian kirinya terdapat tombol ringer switch dan juga volume.

Apabila Anda menemukan posisi yang tak seharusnya pada tombol-tombol tersebut, maka perlu waspada dan bisa dipastikan iPhone yang Anda miliki adalah barang palsu.

Nomor Model

Hal lain yang perlu diperhatikan untuk mengetahui iPhone Anda palsu atau asli adalah dengan melakukan pengecekan pada nomor model. Dengan nomor model ini, bahkan Anda juga bisa tahu iPhone Anda merupakan barang baru atau Refurbished (barang lama/rusak yang diperbarui).

Caranya adalah dengan membuka menu pengaturan> umum> mengenai, lalu akan muncul deskripsi terkait perangkat iPhone Anda salah satunya adalah deskripsi Model iPhone yang merupakan sebuah kombinasi huruf dan angka.

Huruf pertama merupakan keterangan apakah iPhone tersebut Original, Refurbished, Replacement.

Keterangan:

M – merupakan keterangan dari perangkat baru, artinya perangkat tersebut merupakan perangkat original dan baru yang dikeluarkan oleh Apple.

F – mengindikasikan bahwa perangkat tersebut merupakan iPhone Refurbished atau IPhone bekas yang diperbarui secara resmi oleh Apple

N – artinya merupakan Replacement Device atau perangkat tersebut rusak lalu diganti dengan perangkat yang baru. Model ini mengacu pada perangkat yang telah di servis secara resmi.

App Store

Anda juga dapat mengetahui asli dan palsunya suatu iPhone dengan mengecek adanya App Store. Karena, iPhone palsu biasanya menggunakan sistem pengoprasian Android, sehingga jika App Store diklik dan muncul Play Store, itu tandanya iPhone yang Anda miliki palsu.

Cara lain bisa dilakukan dengan menghubungkan iPhone Anda ke perangkat iTunes, yang merupakan aplikasi terintegrasi dengan semua produk milik Apple. Apabila iTunes tidak dapat membaca maupun mendeteksi iPhone mu saat dihubungkan, maka sangat jelas bahwa ponsel Anda dipastikan palsu.

SIM Card

Ponsel iPhone yang asli hanya memiliki satu SIM card, namun diketahui pada seri terbarunya yakni iPhone X, iPhone Xs, iPhone Xs Max, iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max memang sudah dibekali dengan fitur dual SIM Card, namun satu SIM card tersebut berbentuk eSIM dan tidak berbentuk fisik.

Maka jika terdapat pedagang iPhone yang memberitahukan iPhone tersebut dapat dipasangi dengan dua SIM Card sekaligus, dapat dipastikan iPhone tersebut palsu.

(mdk/bil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Alternatif HP selain iPhone 15 yang Layak Dibeli
5 Alternatif HP selain iPhone 15 yang Layak Dibeli

Berikut daftar HP selain iPhone 15 yang patut dipertimbangkan untuk di beli.

Baca Selengkapnya
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?

Mengapa Apple memutuskan hal itu jika mereka benar-benar menghentikan pengembangan iPhone layar lipat?

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran Harga iPhone 11 Jadi Rp 6 Juta, Cek Lokasi Belinya
Jelang Lebaran Harga iPhone 11 Jadi Rp 6 Juta, Cek Lokasi Belinya

Ketika baru pertama kali dijual di Indonesia, harga iPhone 11 64 GB adalah Rp12.999.000,00.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan
Ambisi Besar Samsung Kalahkan Apple di Fitur Kesehatan

Samsung ingin mengembangkan sensor kesehatan yang inovatif untuk perangkatnya agar bisa bersaing dengan Apple.

Baca Selengkapnya
Tak Masalah Beli HP Bekas, yang Penting iPhone
Tak Masalah Beli HP Bekas, yang Penting iPhone

Tren yang sedang berkembang daripada beli iPhone baru mending bekas.

Baca Selengkapnya
Apple Tawarkan Diskon Besar-besaran hingga Jutaan Rupiah, Termasuk iPhone 15 Pro Max
Apple Tawarkan Diskon Besar-besaran hingga Jutaan Rupiah, Termasuk iPhone 15 Pro Max

Ini lokasi Apple berikan diskon besar-besaran gadget besutannya.

Baca Selengkapnya
Sukses Kalahkan Apple, Samsung Kembali  ke Posisi Pertama Pasar Smartphone Dunia
Sukses Kalahkan Apple, Samsung Kembali ke Posisi Pertama Pasar Smartphone Dunia

Samsung kembali berada di posisi pertama, mengalahkan Apple dalam hal penjualan smartphone di dunia.

Baca Selengkapnya
5 Alasan iPhone XR Masih Banyak Diminati, Worth It Atau Tidak?
5 Alasan iPhone XR Masih Banyak Diminati, Worth It Atau Tidak?

iPhone XR sudah menjadi handphone incaran para pecinta gadget.

Baca Selengkapnya
Heboh Tukang Soto Jualan Sambil Pakai Apple Vision Pro, Harganya Bikin Kaget
Heboh Tukang Soto Jualan Sambil Pakai Apple Vision Pro, Harganya Bikin Kaget

Heboh pedagang soto pakai Vision Pro saat berjualan di pinggir jalan.

Baca Selengkapnya