Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Cara Membuat Kulit Pangsit yang Kenyal, Nggak Ribet

7 Cara Membuat Kulit Pangsit yang Kenyal, Nggak Ribet Cara Membuat Kulit Pangsit. Fimela.com ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Cara membuat kulit pangsit sebenarnya cukup mudah. Berbagai makanan yang lezat seperti siomay, dimsum, kwotie, dan gyoza menggunakan kulit tipis sebagai pembungkus. Salah satu yang membuat makanan tersebut enak yakni kulitnya yang kenyal dan lembut ketika dikunyah.

Bagi Anda yang ingin membuat kulit pangsit sendiri, simak cara membuat kulit pangsit yang dikutip dari berbagai sumber berikut ini.

Kulit Pangsit Kukus

cara membuat kulit pangsit

Liputan6.com ©2020 Merdeka.com

Bahan:

100 gr tepung terigu 3 sdm tepung maizena ½ sdt garam Air panas dan minyak secukupnya

Cara membuat kulit pangsit kukus:

Masukkan tepung terigu dan tepung maizena ke dalam wadah besar. Aduk dan tambahkan garam. Aduk kembali dan masukkan minyak serta air panas secara perlahan. Aduk hingga tercampur dengan rata. Diamkan selama 20 menit. Giling adonan hingga menjadi tipis. Hindari untuk membuat lubang pada adonan yang telah menjadi tipis. Potong adonan sesuai selera. Simpan pada lemari es. Siap digunakan.

Kulit Pangsit Isi Abon

cara membuat kulit pangsit

Fimela.com ©2020 Merdeka.com

Bahan:

25 sdm tepung terigu tinggi protein Tepung terigu serbaguna untuk taburan ½ sdt garam Air hangat secukupnya Abon secukupnya

Cara membuat kulit pangsit isi abon:

Masukkan tepung terigu protein tinggi dan garam ke dalam wadah, ayak. Tuang air hangat secara perlahan sambil selalu diaduk. Gilas adonan selama 5 menit lalu diamkan hingga 30 menit. Potong sesuai selera dan diamkan selama 15 menit. Oles permukaan kulit pangsit dengan air. Letakkan 1 sdt abon di tengah kulit pangsit lalu lipat. Siap untuk digoreng.

Kulit Pangsit Kuah

cara membuat kulit pangsit

Dream.co.id ©2020 Merdeka.com

Bahan:

250 gr tepung terigu 1 sdm tepung maizena ½ sdt garam Minyak goreng secukupnya Air panas secukupnya

Cara membuat kulit pangsit kuah:

Campur tepung terigu, garam, dan tepung maizena, aduk rata. Lubangi bagian tengah adonan dan tuang minyak goreng dan air panas, aduk kembali. Uleni hingga kalis. Tunggu selama 15 menit. Giling hingga tipis dan potong adonan. Siap digunakan.

Kulit Pangsit Siomay

cara membuat kulit pangsit

Fimela.com ©2020 Merdeka.com

Bahan:

250 gr tepung terigu protein tinggi 1 sdm tepung tapioka 1 sdm penyedap rasa Minyak goreng dan air panas secukupnya Tepung tapioka secukupnya untuk taburan

Cara membuat kulit pangsit siomay:

Campurkan 250 gr tepung terigu, penyedap rasa, dan tepung tapioka, aduk. Tuang 1 sdm minyak panas lalu aduk kembali. Masukkan air lalu aduk hingga kalis. Tutup dan diamkan adonan selama 35 menit. Buka adonan dan gilas hingga menjadi adonan yang tipis sesuai selera Potong dengan bentuk persegi lalu gilas kembali hingga membentuk lingkaran. Taburi tepung tapioka di atas adonan. Siap digunakan.

Kulit Pangsit Bakso

cara membuat kulit pangsit

Fimela.com ©2020 Merdeka.com

Bahan:

10 sdm tepung terigu 30 gr tepung maizena ½ sdt bawang putih bubuk ½ sdt lada 1 sdt gula 1/s sdt garam Daun bawang secukupnya Minyak dan air hangat secukupnya

Cara membuat kulit pangsit bakso:

Campur tepung terigu, tepung maizena, bawang putih bubuk, gula, garam, dan lada. Masukkan daun bawang yang telah dipotong kecil-kecil. Tuang air hangat dan minyak secara perlahan. Aduk adonan hingga menjadi kalis. Diamkan selama 20 menit. Bentuk adonan sesuai dengan kebutuhan. Gilas dengan menggunakan roller kayu lalu potong-potong. Diamkan selama 2 menit. Siap untuk digunakan dan digoreng. Sajikan pada toples kedap udara agar menjaga pangsit tetap kering.

Kulit Pangsit Dimsum

cara membuat kulit pangsit

Liputan6.com ©2020 Merdeka.com

Bahan:

25 sdm tepung terigu tinggi protein Tepung terigu serbaguna untuk taburan ½ sdt garam Air hangat secukupnya

Cara membuat kulit pangsit dimsum:

Masukkan tepung terigu protein tinggi dan garam ke dalam wadah, ayak. Tuang air secara perlahan sambil selalu diaduk. Gilas adonan selama 5 menit lalu diamkan hingga 30 menit. Masukkan air hangat kembali sedikit demi sedikit dan uleni hingga kalis, diamkan selama 1 menit. Bentuk adonan menjadi lonjong dan potong-potong. Bulatkan adonan dan diamkan selama 1 menit. Pipihkan adonan dan gilas hingga tipis, taburi dengan tepung terigu agar tidak lengket. Siap digunakan.

Kulit Pangsit Rebus

cara membuat kulit pangsit

Liputan6.com ©2020 Merdeka.com

Bahan:

250 gr tepung terigu 1 sdm tepung maizena 1 butir telur ½ sdt garam Minyak goreng secukupnya Air panas secukupnya

Cara membuat kulit pangsit rebus:

Campurkan tepung terigu, garam, tepung maizena, dan air hingga merata. Aduk hingga kalis, lentur, dan kenyal. Tambahkan 1 butir telur, aduk kembali. Istirahatkan adonan selama 35 menit agar berkembang dan cukup kenyal dengan menutupnya menggunakan plastik atau kain lembab. Giling adonan menggunakan gilingan kayu atau lain sebagainya. Giling adonan pada tempat yang telah diberi plastik dengan tepung sagu agar tidak lengket. Potong adonan dengan ukuran 10 cm x 10 cm. Simpan pada lemari pendingin atau freezer agar kulit pangsit tidak mudah lembab dan tetap kering ketika digoreng.

(mdk/mta)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Trik Bikin Dadar Gulung Agar Isi dan Kulit Awet Selama 2 Hari, Simpel dan Mudah Ditiru

Trik Bikin Dadar Gulung Agar Isi dan Kulit Awet Selama 2 Hari, Simpel dan Mudah Ditiru

Dengan metode ini, dadar gulung dapat dibuat dengan sanga praktis dan tahan lama sampai 2 hari. Ini dia caranya.

Baca Selengkapnya
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Hanya Campurkan 3 Bahan Rahasia Ini

Salah satu permasalahan kulit yang umum terjadi ketika seseorang semakin menua adalah kulit kendur. uk, simak cara mengencangkan kulit secara alami!

Baca Selengkapnya
7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

7 Cara Menghaluskan Kulit Wajah Pria Secara Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

Cara menghaluskan kulit wajah pria yang kasar bisa menggunakan bahan-bahan alami.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jenis Gatal pada Kulit dan Gambarnya, Kenali Ciri-cirinya

Jenis Gatal pada Kulit dan Gambarnya, Kenali Ciri-cirinya

Kulit gatal bisa sangat mengganggu. Namun terkadang, gatal pada kulit bukan gatal biasa. Bisa jadi itu adalah kondisi yang serius dan tak bisa dibiarkan.

Baca Selengkapnya
Awas, 5 Kebiasaan Ini Bikin Kulit Kepala Gatal Karena Ketombe

Awas, 5 Kebiasaan Ini Bikin Kulit Kepala Gatal Karena Ketombe

Banyak orang mungkin pernah mengalami momen di mana kulit kepala terasa gatal tanpa aba-aba.

Baca Selengkapnya
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Mudah Hanya dengan 1 Bahan Alami

Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Mudah Hanya dengan 1 Bahan Alami

Ada solusi sederhana untuk menyingkirkan kutu rambut tanpa perlu menggunakan bahan kimia yang keras atau produk yang mahal

Baca Selengkapnya
Pantun Lucu Bikin Ngakak, Sederhana dan Menggugah Tawa

Pantun Lucu Bikin Ngakak, Sederhana dan Menggugah Tawa

Pantun lucu bikin ngakak merupakan karya sastra menarik yang sering digunakan.

Baca Selengkapnya
2 Resep Gulai Tunjang (Kikil) Khas Padang, Empuk dan Kaya Rasa

2 Resep Gulai Tunjang (Kikil) Khas Padang, Empuk dan Kaya Rasa

Gulai tunjang terbuat dari kikil di kaki sapi yang berbentuk cincin dan berwarna putih.

Baca Selengkapnya
Trik Bikin Kue Lumpur yang Lembut, Tidak Berlubang dan Lumer di Mulut

Trik Bikin Kue Lumpur yang Lembut, Tidak Berlubang dan Lumer di Mulut

Bikin kue lumpur yang lembut, tidak berlubang dan lumer dimulut ternyata sangat praktis. Ini caranya

Baca Selengkapnya