Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Resep dan Cara Membuat Mie Kopyok Ala Rumahan, Cocok Dinikmati saat Musim Hujan

6 Resep dan Cara Membuat Mie Kopyok Ala Rumahan, Cocok Dinikmati saat Musim Hujan Mie Kopyok. Cookpad/Aiu Kurnia

Merdeka.com - Mie kopyok merupakan salah satu kuliner khas Semarang yang sudah dikenal sejak lama. Mie ini biasanya disajikan dengan topping daging sapi, tetelan, ataupun sesuai selera. Mie kopyok dapat ditemukan di kios penjual mie kopyok, pedagang keliling, foodcourt, hingga festival kuliner.

Menurut cerita, alasan pemberian nama mie kopyok yakni karena mie ini sebelum disajikan diaduk dengan air panas terlebih dahulu. Dalam bahasa Jawa, kopyok artinya dikocok atau diaduk. Oleh sebab itu, mie ini disebut mie kopyok.

Mie kopyok sangat cocok dinikmati saat musim hujan seperti sekarang. Anda pun dapat mencoba membuat sendiri di rumah.

Berikut ini resep dan cara membuat mie kopyok khas Semarang yang telah merdeka.com rangkum dari Cookpad.

Mie Kopyok Semarang

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus mie kuning
  • 5 buah tahu pong
  • 2 batang seledri
  • 100 gr tauge
  • 8 siung bawang putih (dihaluskan)
  • 5 buah cabai rawit merah
  • Garam, kaldu bubuk, lada bubuk, kecap manis secukupnya
  • 10 buah kerupuk gendar
  • 1000 ml air
  • Cara membuat mie kopyok:

    1. Siapkan bahan-bahan lalu rebus tauge sebentar. Angkat dan tiriskan.
    2. Siram mie dengan air panas. Tiriskan.
    3. Haluskan bawang putih, dan bagi dua. Sebagian direbus bersamaan dengan kuah, sebagian lagi taruh di piring saji.
    4. Rebus air bersama bawang putih yang sudah dihaluskan. Tambahkan kaldu bubuk, lada putih, dan garam. Koreksi rasanya.
    5. Siapkan piring, beri bawang putih yang sudah dihaluskan (1 sdt). Iris lontong, beri mie kuning, tauge, dan tahu secukupnya.
    6. Siram dengan kuah, beri cabai rawit merah, seledri, dan kerupuk gendar yang sudah di remas kasar.
    7. Mie kopyok siap dihidangkan.

    Mie Kopyok

    Bahan-bahan:

  • Mie kuning basah
  • Lontong
  • Kerupuk gendar
  • Tauge panjang
  • Tahu pong (goreng lagi)
  • Bahan kuah:

  • 1 liter air
  • 12 siung bawang putih (haluskan)
  • 4 sdm gula pasir
  • 4 sdt garam
  • 3 blok gula jawa
  • Kecap manis
  • Kaldu jamur
  • Bahan taburan:

  • Seledri (iris halus)
  • Cabai setan (rebus)
  • Bawang goreng
  • Kecap manis
  • Cara membuat mie kopyok:

    1. Buat kuah. Masukkan semua bahan kuah, didihkan dan koreksi rasanya.
    2. Uleg cabai setan (yang sudah di rebus) di atas piring. Tambahkan potongan lontong sesuai selera.
    3. Rebus mie dan tauge mendadak saat akan disajikan. Tambahkan potongan tahu pong. Tata di piring.
    4. Rebus mie dan tauge mendadak saat akan disajikan. Kemudian tambahkan potongan tahu pong. Tata di atas piring.
    5. Siram dengan kuahnya, dan taburi dengan kerupuk gendar yang sudah diremas, seledri, bawang goreng, dan kecap manis.

    Mie Kopyok Ala Rumahan

    Bahan-bahan:

  • 2 lontong (potong sesuai selera)
  • 2 bungkus mie kuning basah
  • 3 genggam tauge
  • Daun seledri (iris tipis) secukupnya
  • Kerupuk gendar secukupnya
  • 1 buah jeruk nipis atau cuka
  • 1 bungkus tahu kulit kopong
  • Kecap
  • Bahan kuah:

  • 4 siung bawang putih
  • 2 cabai merah
  • Garam
  • Gula merah
  • 1 liter air matang
  • Cara membuat mie kopyok:

    1. Siapkan bahan-bahan lalu haluskan cabai, bawang putih, garam, dan gula merah.
    2. Tuang ke dalam panci dan campurkan dengan air matang. Aduk sampai rata dan mendidih. Koreksi rasanya.
    3. Siapkan air yang sudah mendidih, masukkan mie basah dan rendam kurang lebih 5 detik. Tiriskan (lakukan hal yang sama pada tauge.
    4. Siapkan piring, letakkan lontong, tauge, tahu kulit, dan mie basah. Siram kuahnya.
    5. Taburi dengan kerupuk, seledri dan beri kecap (tambahan cuka untuk yang suka).
    6. Mie kopyok siap dinikmati.

    Mie Kopyok SimpelBahan-bahan:

  • 1 bungkus mie basah
  • 700 ml air (untuk kuah)
  • Bahan bumbu:

  • 3 siung bawang putih
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Seledri secukupnya
  • Cara membuat mie kopyok:

    1. Siapkan bahan-bahan lalu seduh mie basah dengan air panas. Tiriskan.
    2. Haluskan bawang putih dan gula. Sisihkan.
    3. Didihkan air, lalu masukkan bawang putih, garam, merica, kecap manis, dan kaldu jamur. Aduk rata dan koreksi rasanya.
    4. Siapkan mangkuk, lalu tata mie basah. Tambahkan tahu pong, timun, tauge, dan seledri.
    5. Siram dengan kuah dan lengkapi dengan kerupuk.
    6. Mie kopyok siap disajikan.

    Mie Kopyok Sederhana

    Bahan bumbu yang dihaluskan:

  • 2 butir kemiri
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdm garam
  • Bahan isian:

  • 3 buah tahu kopong
  • 3 keping mie kering
  • 12 butir bakso ayam
  • 1 batang daun seledri
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 buah cabai rawit
  • Bahan lain:

  • 1,5 liter air
  • Cara membuat mie kopyok:

    1. Siapkan bahan-bahan lalu tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum. Tambahkan 1,5 liter air.
    2. Tambahkan kecap manis dan tunggu sampai mendidih.
    3. Masukkan mie kering dan bakso.
    4. Tata ke dalam mangkuk, lalu tambahkan daun seledri, irisan tahu, cabai.
    5. Mie kopyok siap disajikan.

    Mie Kopyok Nikmat

    Bahan-bahan:

  • 3 buah lontong
  • 1 bungkus tahu pong
  • 1 bungkus tauge panjang
  • 1 bungkus mie kuning
  • 1 liter air
  • Bahan bumbu halus:

  • 1 sdt garam
  • 2 siung bawang putih
  • Penyedap rasanya
  • Bahan taburan:

  • Kerupuk gendar
  • Bawang merah goreng
  • Seledri (iris tipis)
  • Kecap manis
  • Sambal:

  • Cabai rawit merah
  • Cara membuat mie kopyok:

    1. Siapkan bahan-bahan lalu potong-potong lontong dan tahu pong. sisihkan.
    2. Rendam mie kuning dan tauge dalam air panas. Tiriskan.
    3. Uleg kasar bumbu halus. Sisihkan.
    4. Rebus air dalam panci lalu masukkan bumbu halus sampai mendidih.
    5. Kemudian rebus cabai rawit merah lalu uleg.
    6. Tata potongan lontong, tauge, mie kuning, dan tahu pong dalam piring. Siram dengan kuah yang mendidih.
    7. Taburi dengan kerupuk gendar yang diremas kasar, seledri, dan bawang merah goreng. Tambahkan sambal dan kecap manis.
    8. Mie kopyok siap dihidangkan.

    (mdk/add)
    ATAU
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    7 Resep Aneka Takjil Simpel Untuk Buka Puasa, dari Rasa Segar hingga Gurih untuk Membatalkan Puasa

    7 Resep Aneka Takjil Simpel Untuk Buka Puasa, dari Rasa Segar hingga Gurih untuk Membatalkan Puasa

    Momen berbuka puasa adalah momen yang paling ditunggu-tunggu umat Islam di bulan Ramadan. Biasanya, takjil yang bervariasi dipilih banyak orang.

    Baca Selengkapnya
    11 Resep Minuman Hangat Buat Takjil Buka Puasa, Cocok Diminum Saat Cuaca Tak Menentu

    11 Resep Minuman Hangat Buat Takjil Buka Puasa, Cocok Diminum Saat Cuaca Tak Menentu

    Berikut kumpulan resep minuman hangat buat takjil buka puasa.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Ide Kue Kering Lebaran Paling Populer, dari Manisnya Nastar hingga Gurihnya Kastengel

    5 Resep Ide Kue Kering Lebaran Paling Populer, dari Manisnya Nastar hingga Gurihnya Kastengel

    Merdeka.com merangkum resep ide kue kering lebaran paling populer, mulaidari nastar hingga kastengel.

    Baca Selengkapnya
    Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
    video untuk kamu.
    SWIPE UP
    Untuk melanjutkan membaca.
    Resep Kastengel Keju yang Lembut dan Lezat, Cocok untuk Kue Lebaran di Hari yang Fitri

    Resep Kastengel Keju yang Lembut dan Lezat, Cocok untuk Kue Lebaran di Hari yang Fitri

    Merdeka.com merangkum informasi tentang resep kastengel keju yang lembut dan lezat untuk hidangan di hari raya Idulfitri

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Keripik Singkong Pedas Manis Enak, Bisa untuk Ide Jualan

    6 Resep Keripik Singkong Pedas Manis Enak, Bisa untuk Ide Jualan

    Siapa yang bisa menolak kelezatan keripik singkong, terutama jika diberi sentuhan pedas manis yang menggugah selera?

    Baca Selengkapnya
    8 Resep Minuman Cokelat Hangat & Dingin Kekinian, Rasakan Sensasi Manis yang Lezat

    8 Resep Minuman Cokelat Hangat & Dingin Kekinian, Rasakan Sensasi Manis yang Lezat

    Berikut resep minuman cokelat hangat dan dingin kekinian.

    Baca Selengkapnya
    10 Masakan Melayu Terfavorit, Resepnya Mudah Dipraktikkan

    10 Masakan Melayu Terfavorit, Resepnya Mudah Dipraktikkan

    Nikmati cita rasa Melayu dalam hidangan makan siang dan malam Anda bersama keluarga.

    Baca Selengkapnya
    5 Resep Opor Ayam Padang yang Enak dan Lezat, Praktis Sesuai Selera

    5 Resep Opor Ayam Padang yang Enak dan Lezat, Praktis Sesuai Selera

    Opor ayam khas Padang adalah salah satu hidangan yang sangat dinantikan saat perayaan Lebaran.

    Baca Selengkapnya
    6 Resep Kue Jagung Kukus Enak ala Rumahan, Cocok untuk Camilan

    6 Resep Kue Jagung Kukus Enak ala Rumahan, Cocok untuk Camilan

    Jagung dapat diolah menjadi kue kukus lezat menggoda selera untuk camilan santai Anda.

    Baca Selengkapnya